Manfaat Penelitian Batasan Istilah

14 2. Bagi guru Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan suatu solusi dalam pemilihan media pembelajaran sehingga guru dapat meningkatkan kualitas proses belajar mengajar yang dilaksanakannya. 3. Bagi sekolah Sumbangan dalam rangka perbaikan pembelajaran dan peningkatan mutu pembelajaran khususnya mata pelajaran bahasa Indonesia pada materi mendengarkan. 4. Bagi peneliti lain Sebagai bahan referensi bagi semua pihak yang bermaksud melakukan penelitian yang sejenis pada pokok bahasan lain dalam upaya meningkatkan partisipasi atau peran siswa dalam proses pembelajaran. Target yang diharapkan dari hasil penelitian ini yaitu memperoleh deskripsi yang sama tentang efektivitas media wayang binatang dalam upaya meningkatkan kemampuan mendengarkan siswa sekolah dasar.

E. Batasan Istilah

Dalam suatu penelitian pembatasan masalah sangat diperlukan. Hal ini dimaksudkan agar penelitian terfokus dan mendalam. Oleh karena itu, berikut ini penulis uraikan batasan istilah yang berkaitan dengan penelitian ini. 1. Media wayang binatang adalah alat pengajaran berupa boneka tiruan hewan yang terbuat dari pahatan kulit atau kayu untuk memerankan tokoh dalam suatu pertunjukan Badudu, 2001: 24. 15 2. Kemampuan mendengarkan dongeng adalah kemampuan menceritakan kembali isi dongeng yang didengarnya. Hal ini sesuai dengan kompetensi dasar. a. Mendengarkan adalah proses yang dilakukan dengan sengaja untuk memperhatikan lambang-lambang lisan yang bermakna, mulai dari proses mengidentifikasi bunyi, menafsirkan bunyi ujaran, mengapresiasikannya, mengevaluasi, dan terakhir proses merespon atau menanggapi ujaran tersebut. Tarigan, 2004: 28. b. Mendengarkan dongeng adalah memperhatikan dengan sungguh-sungguh serta merespon atau menanggapi kisahan anonim yang tidak terikat pada ruang dan waktu yang beredar secara lisan di tengah masyarakat Tarigan, 2004: 55. 31 BAB III METODE PENELITIAN

A. Rencana Penelitian 1. Lokasi Penelitian

Lokasi tempat penelitian adalah Sekolah Dasar Negeri Budiasih Kecamatan Tanjungkerta Kabupaten Sumedang. Lokasi penelitian tersebut dipilih dengan pertimbangan bahwa penulis mengajar di sekolah tersebut sehingga merasa bertanggung jawab terhadap keberhasilan pendidikan di SD Negeri Budiasih Kecamatan Tanjungkerta Kabupaten Sumedang. Di samping itu, di sekolah ini perlu diadakan pembaharuan terhadap media pembelajaran yang digunakan guru. Dengan menerapkan media pembelajaran yang bervariasi, masalah-masalah yang dihadapi oleh siswa maupun oleh guru akan terselesaikan. Kepala sekolah dan guru-guru di SD Negeri Budiasih Kecamatan Tanjungkerta Kabupaten Sumedang sangat terbuka mendukung terhadap peningkatan kualitas pendidikan sehingga memudahkan penulis untuk berkolaborasi dalam penelitian ini.

2. Subjek Penelitian

Subjek penelitian yang penulis teliti dalam penelitian ini adalah siswa kelas II SD Negeri Budiasih Kecamatan Tanjungkerta Kabupaten Sumedang tahun pelajaran 20122013 yang berjumlah 18 orang yang terdiri dari 9 orang laki- laki dan 9 orang perempuan. 32 Ada beberapa hal yang dijadikan alasan siswa kelas II SD Negeri Budiasih Kecamatan Tanjungkerta Kabupaten Sumedang dipilih dalam penelitian ini di antaranya sebagai berikut. 1 Peneliti mengajar di SD Negeri Budiasih Kecamatan Tanjungkerta Kabupaten Sumedang, sehingga permasalahannya tahu persis. 2 Ada dorongan dan dukungan dari pihak sekolah untuk menerima inovasi pembelajaran.

3. Waktu Penelitian

Dalam melaksanakan penelitian, penulis memerlukan waktu selama enam bulan, yaitu sejak bulan Februari sampai dengan bulan Juli. Dalam pembagian waktu ini terbagi dalam lima kegiatan yang dimulai dengan: 1 pembahasan masalah dan pembuatan proposal dilaksanakan pada bulan Februari; 2 pemecahan masalah dan seminar proposal dilaksanakan pada bulan Februari; 3 perencanaan penelitian dengan cara membagikan angket, wawancara, dan teknik observasi dilaksanakan pada bulan Maret dan April; 4 pelaksanaan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam tiga siklus, yaitu pada bulan Mei dan Juni; 5 pembuatan laporan penelitian yang dilaksanakan pada bulan Juli. Selengkapnya rincian jadwal kegiatan sebagai berikut.

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MENDENGARKAN DONGENG MELALUI PENGGUNAAN MEDIA WAYANG KARTUN PADA SISWA KELAS II SD NEGERI 01 PENAKIR PEMALANG

2 28 227

Keefektifan Penggunaan Media Ulead dan Media Wayang Dongeng dengan Metode Resitasi untuk Meningkatkan Keterampilan Menyimak Dongeng pada Siswa Kelas VII SMP

2 38 212

UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERBICARA ANAK MELALUI DONGENG DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA SISWA KELAS I UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERBICARA ANAK MELALUI DONGENG DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA SISWA KELAS I SD NEGERI 2 KARANGDUREN KECAM

0 0 15

PENGGUNAAN MEDIA GAMBAR DALAM UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENGARANG SISWA KELAS IV SD NEGERI 2 Penggunaan Media Gambar Dalam Upaya Meningkatkan Keterampilan Mengarang Siswa Kelas IV SD Negeri 2 Gergunung Kecamatan Klaten Utara Kabupaten Klaten Tahun

0 4 13

PENGGUNAAN MEDIA GAMBAR DALAM UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENGARANG SISWA KELAS IV SD NEGERI 2 Penggunaan Media Gambar Dalam Upaya Meningkatkan Keterampilan Mengarang Siswa Kelas IV SD Negeri 2 Gergunung Kecamatan Klaten Utara Kabupaten Klaten Tahun

0 8 19

UPAYA MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN BERBICARA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS I SD NEGERI CIGOBANG KECAMATAN GANEAS KABUPATEN SUMEDANG.

0 0 55

Keefektifan Penggunaan Media Audio Dalam Pembelajaran Keterampilan Menyimak Dongeng Pada Siswa Kelas II SD Negeri 03 Kaligelang Taman Pemalang.

0 1 151

PENGGUNAAN MEDIA WAYANG KARTUN UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENYIMAK DONGENG.

1 4 5

PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA BONEKA TANGAN TERHADAP KEMAMPUAN MENYIMAK DONGENG SISWA KELAS II SD NEGERI KOTAGEDE 3 YOGYAKARTA.

0 6 230

UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENYIMAK CERITA MENGGUNAKAN MEDIA WAYANG KARTUN BINATANG PADA SISWA KELAS V SD NEGERI CIDADAP 01 TAHUN PELAJARAN 2013 2014

0 2 16