Letak dan Wilayah Kondisi Fisik Dusun Kenalan

43

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

1. Gambaran Umum Lingkungan Dusun Kenalan Kecamatan

Kranggan Kabupaten Temanggung Gambaran umum mengenai keadaan fisik dan sosial dari lingkungan Dusun Kenalan Kecamatan Kranggan Kabupaten Temanggung dapat dijelaskan dengan melihat beberapa aspek, letak wilayah, aspek sosial, dan aspek budaya. Untuk lebih jelasnya akan diuraikan satu persatu :

a. Letak dan Wilayah

Dusun Kenalan terletak di sebelah selatan Kota Temanggung. Dari pusat kota dapat ditempuh melalui jalan beraspal ke arah selatan. Jarak dari lingkungan Dusun Kenalan ke Kantor Bupati lebih kurang 4 kolimeter. Sarana angkutan umum yang melewati lingkungan Dusun Kenalan yaitu bus antarkota jurusan Sukorejo - Magelang, Wonosobo - Magelang, metromini jurusan Temanggung-Magelang dan angkutan desa dengan seri E jurusan Temanggung-Kranggan. Lingkungan Dusun Kenalan yang tidak jauh dari pusat kota mengakibatkan lingkungan ini relatif dekat dengan fasilitas kota seperti pasar, sarana hiburan serta perkantoran. Pasar yang terdekat dengan Dusun Kenalan adalah Pasar Kranggan yang jaraknya kurang lebih 500 meter dari lingkungan Dusun Kenalan. Pasar ini menyediakan berbagai macam kebutuhan dapur seperti sembako, daging, sayur, ikan, tempe, tahu, dan sebagianya. Pasar ini buka sekitar pukul 5 pagi dan tutup pada pukul 5 sore. Pasar ini berdekatan dengan toko-toko yang berjualan pakaian, makanan , dan Indomaret. Dusun Kenalan adalah salah satu RW dari 4 RW yang termasuk ke dalam wilayah administratif Kelurahan Kranggan dengan luas wilayah 133,4 Ha. Dusun Kenalan secara administratif terdaftar sebagai wilayah RW 1. Seorang RW adalahkepala pemerintahan tertinggi di Lingkungan Dusun Kenalan yang membawahi 4 RT. Seorang RW bertanggungjawab langsung kepada pihak kelurahan. Secara administratif Lingkungan Dusun Kenalan dibatasi oleh wilayah-wilayah administrasi lainnya diantarannya : Sebelah Utara : Desa Madureso Sebelah Timur : Desa Lungge Sebelah Selatan : Lingkungan Prapat RW II Sebelah Barat : Lingkungan Kesana Rw IV

b. Kondisi Fisik Dusun Kenalan

Dusun Kenalan terdiri dari 155 rumah tempat tinggal. Lingkungan ini cukup dipadati oleh rumah-rumah. Rumah-rumah yang ada di Lingkungan Dusun Kenalan saling berdekatan sehingga antara rumah yang satu dengan yang lainnya memiliki tembok yang saling berdekatan. Jalan utama Dusun Kenalan ini tepat di tepi jalan raya utama Kabupaten Temanggung. Lingkungan Dusun Kenalan memiliki banyak gang-gang kecil yang menghubungkan rumah satu dengan yang lainnya. Rumah-rumah yang terdapat di Lingkungan Dusun Kenalan ini sebagian besar merupakan bangunan yang oleh pemiliknya sudah banyak diperbaiki. Sehingga terkesan lingkungan dengan bangunan rumah yang modern dan bagus. Fasilitas umum yang terdapat di Dusun Kenalan ini adalah sarana peribadatan, pos ronda, TPQ, Gedung Serba Guna dan Sekolah Dasar. Di Lingkungan Dusun Kenalan terdapat sarana peribadatan guna sebagai tempat warga untuk melaksanakan kewajibannya sebagai umat yang beragama, antara lain 1 buah masjid, 3 buah Musholla, 1 buah Gereja, sehingga terlihat jelas terdapat keanekaragaman agama di Dusun Kenalan Kelurahan Kranggan Kabupaten Temanggung.

c. Aspek Demografis