Tahap Pra Penelitian Tahap penelitian Tahap Pembuatan Laporan

Analisis data interactive model pada penelitian ini digambarkan sebagai beriku: Bagan 3. Analisis Data Miles dan Huberman dalam Rachman, 1999:20.

H. Prosedur Penelitian

Prosedur Penelitian ini dilakukan meliputi 3 tahap yaitu :

a. Tahap Pra Penelitian

Dalam tahapan ini peneliti membuat rancangan skripsi, membuat instrument penelitian dan surat izin penelitian. Pengumpulan data Penyajian Data Reduksi Data Kesimpulan-kesimpulan penafsiran verifikasi

b. Tahap penelitian

1 Pelaksanaan penelitian, yaitu mengadakan observasi terlebih dahulu di Dusun Kenalan Kecamatan Kranggan Kabupaten Temanggung. 2 Pengamatan secara langsung mengenai bagaiamana interaksi sosial antar umat beragama pasca konflik penistaan agama di Dusun Kenalan Kecamatan Kranggan Kabupaten Temanggung yaitu melakukan wawancara dengan responden, mengambil data, dan mengambil foto yang akan digunakan sebagai dokumentasi sarana penunjang dan bukti penelitian. 3 Kajian pustaka yaitu pengumpulan data dari informasi dan buku-buku.

c. Tahap Pembuatan Laporan

Dalam tahapan ini peneliti menyusun data hasil penelitian untuk dianalisis kemudian dideskripsikan mengenai interaksi sosial antar umat beragama pasca konflik penistaan agama di Dusun Kenalan Kecamatan Kranggan Kabupaten Temanggung. 43

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

1. Gambaran Umum Lingkungan Dusun Kenalan Kecamatan

Kranggan Kabupaten Temanggung Gambaran umum mengenai keadaan fisik dan sosial dari lingkungan Dusun Kenalan Kecamatan Kranggan Kabupaten Temanggung dapat dijelaskan dengan melihat beberapa aspek, letak wilayah, aspek sosial, dan aspek budaya. Untuk lebih jelasnya akan diuraikan satu persatu :

a. Letak dan Wilayah

Dusun Kenalan terletak di sebelah selatan Kota Temanggung. Dari pusat kota dapat ditempuh melalui jalan beraspal ke arah selatan. Jarak dari lingkungan Dusun Kenalan ke Kantor Bupati lebih kurang 4 kolimeter. Sarana angkutan umum yang melewati lingkungan Dusun Kenalan yaitu bus antarkota jurusan Sukorejo - Magelang, Wonosobo - Magelang, metromini jurusan Temanggung-Magelang dan angkutan desa dengan seri E jurusan Temanggung-Kranggan. Lingkungan Dusun Kenalan yang tidak jauh dari pusat kota mengakibatkan lingkungan ini relatif dekat dengan fasilitas kota seperti pasar, sarana hiburan serta perkantoran.