Kajian Pustaka INNA WA AKHWATUHA DALAM KITAB AKHLAQ LIL BANIN JUZ 2 (Analisis Sintaksis)

7 BAB 2 KAJIAN PUSTAKA DAN LANDASAN TEORI

2.1 Kajian Pustaka

Studi kepustakaan merupakan kegiatan yang diwajibkan dalam penelitian, khususnya penelitian akademik yang tujuan utamanya adalah mengembangkan aspek teoretis maupun aspek manfaat praktis. Dengan melakukan studi kepustakaan, para peneliti mempunyai pendalaman yang lebih luas dan mendalam terhadap masalah yang hendak diteliti. Penelitian tentang analisis sintaksis yang berkaitan dengan kaidah bahasa telah banyak dilakukan oleh para peneliti kebahasaan, dikarenakan penelitian tersebut dapat membantu para pembelajar bahasa dalam memahami kaidah sintaksis bahasa. Menurut Tarigan 1984:6 sintaksis adalah salah satu cabang tata bahasa yang membicarakan struktur-struktur kalimat, klausa, dan frase. Kajian sintaksis dimaksudkan untuk mengetahui struktur satuan-satuan sintaksis, yaitu struktur kalimat, struktur klausa, struktur frase, dan struktur kata. Sintaksis membicarakan hubungan antara satu kata dengan kata lainnya, atau unsur-unsur lain sebagai suatu ujaran. Beberapa penelitian yang pernah dilakukan terkait dengan sintaksis antara lain: Penelitian oleh Lulu‟َ Surayaَ LMَ 2012, Rodzi Kurniawan 2012, dan Ainun Najib 2013. Lulu‟َSurayaَLMَ2012 Program Studi Pendidikan Bahasa Arab, Jurusan Bahasa dan Sastra Asing Universitas Negeri Semarang melakukan penelitian yang berjudul Analisis Kesalahan Penggunaan Mubtada‟ dan Khabar terhadap Karangan Mahasiswa pada Mata Kuliah Insya‟ Studi Analisis Deskriptif pada Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Arab Tahun Akademik 20102011. Perbedaan penelitian Lulu‟َSurayaَLM dan peneliti yaitu penelitian Lulu‟َSurayaَ LM membahas jenis kesalahan penggunaan mubtada‟ dan khabar yang dilakukan oleh mahasiswa serta mengetahui faktor penyebabnya, sedangkan peneliti membahas jenis isim dan khabar inna wa akhwatuha. Adapun persamaannya yaitu objek yang dikaji berupa mubtada dan khabar. Rodzi Kurniawan 2012 Program Studi Pendidikan Bahasa Arab, Jurusan Bahasa dan Sastra Asing Universitas Negeri Semarang melakukan penelitian yang berjudul Naskah Qiro‟ah pada Buku Al Arobiyyah li Al Nasyi‟in Jilid 3 Studi Analisis Isim Manshub. Perbedaan penelitian Rodzi Kurniawan dan peneliti yaitu penelitian Rodzi Kurniawan membahas analisis macam-macam isim manshub, sedangkan peneliti membahas jenis isim dan khabar inna wa akhwatuha. Adapun persamaan penelitian ini dengan peneliti yaitu objek yang dikaji berupa isim. Ainun Najib 2013 Program Studi Pendidikan Bahasa Arab, Jurusan Bahasa dan Sastra Asing Universitas Negeri Semarang melakukan penelitian yang berjudul Analisis Jumlah Ismiyyah Nominal Sentence dalam kitab Akhlaq li Al- banin Jilid 1 karya Umar bin Achmad Baradja. Perbedaan penelitian Ainun Najib dan peneliti yaitu penelitian Ainun Najib membahas jumlah ismiyyah yang tidak kemasukan inna wa akhwatuha, sedangkan peneliti membahas jenis isim dan khabar inna wa akhwatuha. Adapun persamaannya yaitu objek yang dikaji berupa struktur jumlah ismiyyah. Tabel 2.1 Persamaan dan Perbedaan dengan Penelitian Sebelumnya No Nama Judul Persamaan Perbedaan 1 Lulu‟َ Suraya LM 2012 Analisis Kesalahan Penggunaan Mubtada‟ dan Khabar terhadap Karangan Mahasiswa pada Mata Kuliah Insya‟ Studi Analisis Deskriptif pada Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Arab Tahun Akademik 20102011 objek kajian berupa mubtada dan khabar 1. Lulu‟َ Surayaَ L.M membahas jenis kesalahan penggunaan mubtada‟ dan khabar yang dilakukan oleh mahasiswa serta mengetahui faktor penyebabnya 2. Peneliti peneliti membahas jenis isim dan khabar inna wa akhwatuha 2 Rodzi Kurniawan 2012 Naskah Qiro‟ah pada Buku Al Arobiyyah li Al Nasyi‟in Jilid 3 Studi Analisis Isim Manshub objek kajian berupa isim 1. Rodzi Kurniawan membahas analisis macam- macam isim manshub 2. Peneliti membahas jenis isim dan khabar inna wa akhwatuha 3 Ainun Najib 2013 Analisis Jumlah Ismiyyah Nominal Sentence dalam kitab Akhlaq li Al-banin Jilid 1 karya Umar bin Achmad Baradja objek kajian berupa jumlah ismiyyah 1. Ainun Najib membahas jumlah ismiyyah yang tidak kemasukan inna wa akhwatuha 2. peneliti membahas jenis isim dan khabar inna wa akhwatuha Berdasarkan kajian pustaka tersebut, dapat disimpulkan bahwa penelitian analisis sintaksis tentang inna wa akhwatuha dalam kitab Akhlaq lil Banin Juz 2 belum pernah dilakukan, sehingga peneliti tertarik untuk mengkaji penelitian ini.

2.2 Landasan Teori