Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

92 kalimat beserta isim dan khobarnya yang tidak sedikit dari pembelajar bahasa Arab merasa kesulitan dalam membedakan jenis isim dan khobarnya namun hanya mengetahui „amal dari inna wa akhwatuha. Alasan lainnya karena kitab Akhlaq lil Banin Juz 2 ini sering dipelajari di madrasah-madrasah dan pondok-pondok pesantren yang ada di Indonesia dengan bahasa yang mudah dimengerti. Oleh karena itu, peneliti merasa tertarik untuk mengkajinya guna lebih mendalami pengetahuan tentang inna wa akhwatuha beserta isim dan khobarnya. Sehingga dapat memberikan manfaat bagi banyak orang yang ingin mempelajari bahasa Arab. Berdasarkan alasan-alasan yang telah dipaparkan tersebut, maka peneliti mengambil judul “Inna wa akhwatuha dalam Kitab Akhlaq lil Banin Juz 2 analisis sintaksis”.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah dipaparkan, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Apa saja jenis isim inna wa akhwatuha yang terdapat dalam kitab Akhlaq lil Banin Juz 2 karya Umar bin Ahmad Baradja ? 2. Apa saja jenis khobar inna wa akhwatuha yang terdapat dalam kitab Akhlaq lil Banin Juz 2 karya Umar bin Ahmad Baradja ?

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Mengetahui dan mendeskripsikan jenis isim inna wa akhwatuha yang terdapat dalam kitab Akhlaq lil Banin Juz 2 karya Umar bin Ahmad Baradja. 2. Mengetahui dan mendeskripsikan jenis khobar inna wa akhwatuha yang terdapat dalam kitab Akhlaq lil Banin Juz 2 karya Umar bin Ahmad Baradja.

1.4 Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberi manfaat bagi setiap orang, baik secara teoritis maupun praktis. Manfaat tersebut yaitu : 1. Manfaat Teoritis Hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat: a. Sebagai sumber pengetahuan dan sumbangan pemikiran atau ide yang memiliki keterkaitan dengan kaidah ilmu nahwu yang berhubungan dengan inna wa akhwatuha bagi pembelajar bahasa Arab. b. Sebagai sumber rujukan yang penting bagi para peneliti lain dalam melakukan penelitian sejenis. 2. Manfaat Praktis Dilihat dari segi praktis, hasil penelitian ini dapat bermanfaat dalam memberikan informasi, wawasan, dan pengalaman belajar pada pembelajar bahasa Arab khususnya peneliti, mengenai kaidah nahwu yang berkaitan dengan inna wa akhwatuha agar tidak mengalami kesulitan saat menganalisis dan memahami isim dan khobar inna wa akhwatuha yang banyak terdapat dalam kitab Akhlaq lil banin juz 2 ini. Sehingga akan dapat menumbuhkan pemikiran bahwa bahasa Arab itu mudah untuk dipelajari. Selain itu, penelitian ini diharapkan dapat menambah pengetahuan dan menjadi pegangan bagi para pembacanya. 7 BAB 2 KAJIAN PUSTAKA DAN LANDASAN TEORI

2.1 Kajian Pustaka