Sejarah Singkat Perpustakan Universitas HKBP Nommensen

BAB III PENGEMBANGAN KOLEKSI PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS

HKBP NOMMENSEN MEDAN

3.1 Sejarah Singkat Perpustakan Universitas HKBP Nommensen

Universitas Sumatera Utara Universitas HKBP Nommensen didirikan pada tanggal 7 Oktober 1954 di Pematang Siantar. Nama Nommensen diambil dari nama seorang missionaris Jerman yang datang ke tanah Batak. Pada awal berdirinya Universitas HKBP Nommensen mempunyai 3 fakultas, yaitu fakultas Theologia, fakultas Ekonomi dan fakuktas Hukum. Kemudian pada tahun 1955 Universitas HKBP Nommensen dipindahkan ke Medan dan berlokasi di jalan sutomo, namun saat ini Universitas HKBP Nommensen beralamat di jalan Perintis Kemerdekaan persimpangan dengan jalan Sutomo. Universitas HKBP Nommensen mengalami perkembangan yang dapat dilihat dengan berdirinya Fakultas Peternakan pada tahun 1976, Fakultas Pertanian pada tahun 1984, dan Fakultas Kesenian pada tahun 1987. Seiring dengan perkembangannya, pada tahun 1988 Fakultas Theologia yang awalnya bernaung di Universitas HKBP Nommensen Medan memisahkan diri menjadi Pendidikan Khusus Theologia di Universitas HKBP Nommensen Pematang Siantar. Setelah 4 empat tahun berdirinya Universitas HKBP Nommensen, maka tepatnya pada tahun 1958 dibangunlah perpustakaan dengan koleksi buku yang minim. Selama periode awal berdirinya Universitas HKBP Nommensen Medan kepemimpinan perpustakaan belumlah tercatat secara akurat. Baru kemudian pada tahun 1981 perpustakan dikepalai oleh Bapak F.M Naiborhu mulai masa jabatan kepala perpustakaan tahun 1981 sampai dengan tahun 1997. Kemudian tahun 1997 sampai dengan tahun 1999 dikepalai oleh Ibu Tiara Pasaribu, dalam jarak dua tahun kepemimpinan perpustakaan berganti dan digantikan oleh Bapak Nallom Siagian, masa jabatan beliau pun hanya samapi kurang lebih satu tahun. pada tahun 2000 kepemimpinan perpustakaan digantikan oleh Ibu Santi Sitorus, beliau memimpin sampai pada tahun 2008. Pada tahun 2008 tepatnya tanggal 16 Juli perpustakaan Universitas HKBP Nommensen Medan dikepalai oleh ibu Tiarma Pitauli Siagian, S.Sos, dengan latar belakang pendidikan S1 Ilmu Perpustakaan. Sampai sekarang ini beliau masih menjabat sebagai kepala Perpustakaan Universitas HKBP Nommensen Medan.

3.1.1 Struktur Organissasi

Struktur organisasi yang menggambarkan pembagian kerja bermanfaat untuk memudahkan pelaksanaan kegiatan dan koordinasi sesuai lembaga. Setiap perpustakaan Universitas Sumatera Utara baik besar maupun kecil perlu diatur san ditata dengan baik, sehingga pelaksanaan kegiatan kerjanya dapat berjalan dengan baik. Sebagai bagian dari Universitas HKBP Nommensen, perpustakaan Universitas HKBP Nommensen memiliki struktur organissasi seperti yang digambarkan berikut ini : Srtuktur Perpustakaan Universitas Hkbp Nommensen Gambar -1 : Srtuktur Perpustakaan Universitas Hkbp Nommensen Wakil Rektor Wakil Rektor Bag. Pelayanan Perpustakan P. Siantar Bag. Database Perpustakaan Sub. Bag. Administrasi Kepustakaan Sub. Bagian layanan Pengguna Adm. Kepustakaan Sub. Bag. Layanan Pengguna Sub. Bag. Layanan Pengolahan Bahan Pustaka Universitas Sumatera Utara Secara sistematis unsur pada struktur organisasi Perpustakaan perpustakaan Universitas HKBP Nommensen adalah sebagai berikut :