Lokasi dan Waktu Penelitian

10 3. Proses pembuatan laporan hanya mencakup Laporan LB I Puskesmas Dalam Wilayah, Laporan Bulanan Penyakit LB I dan Laporan Pemakaian dan Lembar Permintaan Obat LPLPO Puskesmas. 4. Di dalam sistem tidak membahas informasi mengenai data karyawan, data dokter dan data penggajian.

1.6 Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian mengenai perancangan dan pembangunan sistem informasi ini dilakukan di Puskesmas Salam yang bertempat di Jalan Salam No.27 Bandung. Adapun waktu pelaksanaan penelitian yaitu selama kurang lebih dua bulan, terhitung dari tanggal 11 April 2011 sampai dengan 25 Juni 2011. Adapun jadwal penelitian selama penyusunan skripsi ini adalah : Tabel 1.1 Jadwal Kegiatan Penelitian No. Jadwal Kegiatan April 2011 Mei 2011 Juni 2011 I II III IV I II III IV I II III IV 1. Pengumpulan Data 2. Analisis Kebutuhan 3. Perancangan Sistem 4. Pembuatan Program 5. Pengujian 6. Evaluasi 7. Implementasi 8. Pendokumentasian 11

BAB II LANDASAN TEORI

2.1 Landasan Teori

Landasan teori merupakan kerangka acuan yang disusun berdasarkan kajian berbagai aspek, baik secara teoritis maupun empiris. Dan untuk melakukan penelitian ini, diperlukan pemahaman-pemahaman terhadap sejumlah teori yang mendukung terhadap aktifitas-aktifitas tersebut melalui tinjauan pustaka. Teori- teori yang didapat dari tinjauan tersebut merupakan kontribusi dari perkuliahan. 2.1.1 Konsep Dasar Sistem Suatu sistem sangatlah dibutuhkan dalam suatu perusahaan atau instansi pemerintahan, karena sistem sangatlah menunjang terhadap kinerja perusahaan atau instansi pemerintah, baik yang berskala kecil maupun besar. Supaya dapat berjalan dengan baik diperlukan kerjasama diantara unsur-unsur yang terkait dalam sistem tersebut.

2.1.1.1 Pengertian Sistem

Pengertian sistem sangatlah luas dan mempengaruhi semua aspek kehidupan. Sistem sangat diperlukan dalam melakukan kinerja yang baik dan terstruktur terhadap manajemen. Keterpaduan sistem ini memungkinkan terciptanya kerjasama untuk menghasilkan informasi yang cepat, tepat dan akurat. Pengertian sistem menurut Abdul Kadir 2003 : 54 adalah sekumpulan elemen yang saling terkait atau terpadu yang dimaksudkan untuk mencapai suatu tujuan. Sedangkan yang peneliti dapat melalui media internet, menurut http:id.wikipedia.orgwikiSistem sistem berasal dari bahasa Latin syst ma dan