52
BAB III METODE PENELITIAN
A. Metode Penelitian
Metode  penelitian  pada  dasarnya  merupakan  cara  ilmiah  untuk mendapatkan  data  dengan  tujuan  dan  kegunaan  tertentu.  Metode  penelitian
menjadi hal yang sangat penting sebab keberhasilan kegiatan yang dilakukan dalam  penelitian  ditentukan  oleh  tepatnya  metode  yang  digunakan.  Dengan
metode penelitian yang tepatt dapat memperlancar proses penelitian dan hasil yang diperoleh dapat dipercaya dan dapat dipertanggungjawabkan.
Ketepatan  dalam  memilih  metode  penelitian  akan  mengatur  arah  dan tujuan  penelitian.  Metode  penelitian  mempunyai  peranan  penting  dalam
menentukan  kualitas  hasil  penelitian.  Dalam  metode  penelitian  ini,  terdapat beberapa  hal  yang  dapat  menentukan  langkah  pelaksanaan  kegiatan
penelitian.  Langkah-langkah  yang  harus  ditentukan  adalah  jenis  penelitian, fokus  penelitian,  sumber  data  penelitian,  metode  pengumpulan  data,
keabsahan data, analisis data, dan prosedur penelitian.
1. Jenis Penelitian
Dalam  penelitian  mengenai  akses  masyarakat  miskin  terhadap pelayanan  kesehatan  progam  BPJS  di  Kelurahan  Bumirejo  Kabupaten
Kebumen,  peneliti  menggunakan  pendekatan  kualitatif.  Pendekatan kualitatif  adalah  prosedur  penelitian  yang  menghasilkan  data  deskriptif
berupa  kata-kata  tertulis  atau  lisan  dari  orang-orang  dan  perilaku  yang
dapat  diamati.  Data  kualitatif  sebagai  data  yang  berbentuk  kata,  kalimat, skema, dan gambar. Penelitian kualitatif tidak mementingkan statistik.
Menurut  Moleong  2013:6,  pendekatan  kualitatif  adalah  penelitian yang  bermaksud  memahami  fenomena  tentang  apa  yang  dialami  oleh
subyek penelitian misalnya perilaku, persepsi, motivasi, tindakan dan lain- lain. Secara holistik dan dengan cara deskripsi dalam bentuk kata-kata dan
bahasa,  pada  suatu  konteks  khusus  yang  alamiah  dan  memanfaatkan berbagai metode alamiah.
2. Lokasi Penelitian
Lokasi  penelitian  merupakan  tempat  penelitian  dilakukan.  Dengan ditetapkan  lokasi  dalam  penelitian  akan  dapat  lebih  mudah  untuk
mengetahui  tempat  dimana  suatu  penelitian  dilakukan.  Lokasi  yang digunakan dalam penelitian ini adalah di lingkungan Kelurahan  Bumirejo
Kabupaten  Kebumen,  Puskesmas  Kebumen  III,  RSUD  Dr.  Soedirman Kebumen, dan kantor BPJS Kesehatan Cabang Kebumen.
3. Fokus Penelitian
Fokus  penelitian  menyatakan  pokok  persoalan  apa  yang  menjadi pusat  perhatian  dalam  penelitian.  Penetapan  fokus  penelitian  merupakan
tahap  yang  sangat  menentukan  dalam  penelitian  kualitatif.  Hal  ini  karena suatu  penelitian  kualitatif  tidak  dimulai  dari  sesuatu  yang  kosong  atau
tanpa  adanya  masalah,  tetapi  dilakukan  berdasarkan  persepsi  seseorang terhadap adanya masalah Moleong, 2013:92.
Dalam  penelitian  ini  yang  menjadi  fokus  penelitian  adalah  akses
masyarakat miskin terhadap pelayanan kesehatan progam BPJS Kesehatan di  Kelurahan  Bumirejo  Kabupaten  Kebumen.  Agar  dapat  memberikan
hasil  yang  lengkap  maka  fokus  penelitian  tersebut  dirinci  dalam  unit-unit kajian sebagai berikut.
a. Mengetahui  bagaimana  akses  masyarakat  miskin  terhadap  pelayanan
kesehatan program BPJS di Kelurahan Bumirejo Kabupaten Kebumen. 1
Kemudahan  masyarakat  miskin  untuk  mendapatkan  pelayanan kesehatan
2 Pembiayaan
3 Ketersediaan fasilitas pelayanan kesehatan mitra BPJS Kesehatan
b. Mengetahui  faktor-faktor  yang  menjadi  kendala  masyarakat  miskin
dalam ikut serta progam BPJS Kesehatan. 1
Masyarakat miskin di Kelurahan Bumirejo tidak tahu program BPJS Kesehatan
2 Tidak tahu panduan BPJS Kesehatan
3 Terbatasnya kuota penerima PBI BPJS Kesehatan
4 Tidak memiliki kartu identitas
5 Jarak Fasilitas Pelayanan Kesehatan Mitra BPJS Kesehatan dengan
Tempat Tinggal
4. Sumber Data Penelitian