Wawancara Pengguna Pengujian Beta

IV.3.4 Wawancara Pengujian Beta Untuk Supplier

Wawancara dilakukan untuk pengujian beta terhadap Sistem Informasi Pendekatan Supply Chain Management pada CV. Bangun Arhta Guna Sedaya kepada Manejer Sales, yaitu Bapak Suratno. Kegiatan wawancara ini dilakukan pada tanggal 3 Februari 2014 yang bertempat di CV. Bangun Artha Guna Sedaya. Berikut daftar pertanyaan yang diajukan kepada narasumber : 1. Menurut Anda, apakah dengan adanya Sistem pendekatan SCM para Supplier mau untuk mengunakanya? Sebutkan alasannya. 2. Apakah dengan adanya Sistem Informasi Pendekatan SCM ini memberikan kemudahan supplier untuk menginformasikan permintaan barang yang telah diajukan oleh CV. Bangun Artha Guna Sedaya? 3. Menurut Anda, apakah Sistem Informasi Pendekatan SCM ini mudah untuk digunakan? Dari wawancara tersebut, menghasilkan jawaban dari narasumber. Rincian hasil jawaban yang diperoleh dari wawancara kepada narasumber untuk pertanyaan pertama terdapat pada tabel IV.24. Tabel IV.24 Hasil Wawancara Halaman Supplier 1. Menurut Anda, apakah dengan adanya Sistem pendekatan SCM para Supplier mau untuk mengunakanya? Sebutkan alasannya. Jawaban narasumber Menurut Manejer Sales, para supplier mau untuk menggunakan aplikasi ini karena aplikasi ini tidak menuntut para supplier untuk update, supplier login hanya untuk melihat permintaan dan mengkonfirmasi saja 2. Apakah dengan adanya Sistem Informasi Pendekatan SCM ini memberikan kemudahan supplier untuk menginformasikan permintaan barang yang telah diajukan oleh CV. Bangun Artha Guna Sedaya? Jawaban narasumber Menurut Manejer Sales, ya dengan adanya sistem infarmasi pendekatan SCM ini memudahkan para supplier memberikan ketersdian produk mereka dengan mengkonfirmasi permintaan dari CV 3. Menurut Anda, apakah Sistem informasi Pendekatan SCM ini mudah untuk digunakan? Jawaban narasumber Menurut manjer Sales, Sistem informasi Pendekatan SCM ini mudah digunakan karena programnya berbasis web mudah di akses dimana saja.