Menentukan Standar Kompentensi Menentukan Kompentensi Dasar Mengidentifikasi Materi Pokok

5. Komponen-komponen Silabus

Silabus memuat sekurang-kurangnya komponen-komponen berikut ini : a. Identitas Silabus b. Standar Kompentensi c. Kompetensi Dasar d. Materi PokokPembelajaran e. Kegiatan Belajar Mengajar f. Indikator g. Penilaian h. Alokasi Waktu i. Sumber Belajar

6. Langkah-langkah Pengembangan Silabus

a. Mengisi Identitas Identitas adalah sesuatu yang akan diuraikan atau penanda silabus, seperti nama sekolah, mata pelajaran, kelasjurusan, dan semester. Identitas silabus ditulis di atas matriks silabus.

b. Menentukan Standar Kompentensi

Standar Kompetensi adalah kualifikasi kemampuan minimal peserta didik yang menggambarkan penguasaan sikap, pengetahuan, dan keterampilan yang diharapkan dicapai pada setiap tingkat dan atau semester untuk mata pelajaran tertentu. Standar Kompetensi yang dipilih atau digunakan sesuai dengan yang terdapat dalam Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar Mata Pelajaran. Sebelum menentukan atau memilih Standar Kompetensi, penyusun terlebih dahulu mengkaji standar kompetensi dan kompetensi dasar mata pelajaran dengan memperhatikan hal-hal berikut : 1 urutan berdasarkan hierarki konsep disiplin ilmu danatau tingkat kesulitan materi. 2 keterkaitan antar standar kompetensi dan kompetensi dasar dalam mata pelajaran. 3 keterkaitan standar kompetensi dan kompetensi dasar antar mata pelajaran. 4 menuliskan Standar Kompetensi di dalam kolom matriks silabus yang tersedia. 31

c. Menentukan Kompentensi Dasar

Kompetensi Dasar merupakan sejumlah kemampuan yang harus dimiliki peserta didik dalam mata pelajaran tertentu sebagai rujukan untuk menyusun indikator kompetensi. Kompetensi dasar yang digunakan atau dipilih sesuai dengan yang tercantum dalam Standar Kompetensi dan Kompetesi Dasar Mata Pelajaran. Sebelum menentukan atau memilih Kompetensi Dasar, penyusun terlebih dahulu mengkaji standar kompetensi dan kompetensi dasar mata pelajaran dengan memperhatikan hal-hal sebagai berikut : 1 urutan berdasarkan hierarki konsep disiplin ilmu danatau tingkat kesulitan materi; 2 keterkaitan antarstandar kompetensi dan kompetensi dasar dalam mata pelajaran ; 3 keterkaitan standar kompetensi dan kompetensi dasar antarmata pelajaran,

d. Mengidentifikasi Materi Pokok

Dalam mengidentifikasi materi pokok harus dipertimbangkan: 1 Tingkat perkembangan fisik, intelektual, emosional, sosial, dan spiritual peserta didik 2 Kebermanfaatan bagi peserta didik 3 Struktur keilmuan 4 Kedalaman dan keluasan materi 5 Relevansi dengan kebutuhan peseta didik dan tuntutan lingkungan 6 Alokasi waktu Selain itu juga harus diperhatikan: 1 Kesahihan validity: materi memang benar-benar teruji kebenaran dan kesahihannya. 2 Tingkat kepentingan Significance: materi yang diajarkan memang benar-benar diperlukan oleh siswa. 3 Kebermanfaatan utility : materi tersebut memberikan dasar-dasar pengetahuan dan keterampilan pada jenjang berikutnya. 32 4 Layak dipelajari learnability: materi layak dipelajari baik dari aspek tingkat kesulitan maupun aspek pemanfaatan bahan ajar dan kondisi setempat. 5 Menarik minat interest : materinya menarik minat siswa dan memotivasinya untuk mempelajari lebih lanjut. 6 Menuliskan materi pokok yang sudah teridentifikasi di dalam kolom matriks silabus yang tersedia.

e. Mengembangkan Pengalaman Belajar