Diagram P-Chart, Diagram Pareto, Diagram Sebab-

commit to user 14

F. Kerangka Pemikiran

Rekomendasi untuk perbaikan Gambar 1.3 Diagram Kerangka Pemikiran Di dalam menghadapi persaingan bisnis yang semakin meningkat, perusahaan dituntut untuk dapat menghasilkan produk yang berkualitas. Oleh karena itu perusahaan harus mampu menghasilkan produk yang baik, sesuai dengan Proses Produksi Proses Pengendalian Kualitas Standar Kualitas Produk Rusak Produk Baik Evaluasi Pengendalian kualitas :

1. Diagram P-Chart,

2. Diagram Pareto,

3. Diagram Sebab-

Akibat. Hasil Evaluasi Kesimpulan commit to user 15 keinginan pelanggan.. Untuk memperoleh dan mempertahankan kualitas produk akhir yang baik, maka perusahaan harus menentukan standar kualitas yang akan digunakan sebagai acuan dalam melakukan pengendalian kualitas agar hasil yang diperoleh sesuai yang diharapkan. Proses produksi merupakan faktor terpenting yang mempengaruhi tercapainya produk yang berkualitas. Sehingga dalam mencapai standar kualitas tersebut, perusahaan harus memperhatikan secara teliti proses produksi yang berlangsung. Hal ini dilakukan agar standar kualitas yang telah ditentukan perusahaan dapat tercapai. Menentukan kualitas produk yang telah diproduksi apakah telah memenuhi standar atau tidak, maka hasil produksi diseleksi dibagian quality control QC. Dari proses ini dihasilkan dua kategori produk yaitu produk yang telah memenuhi standar kualitas perusahaan produk baik dan produk yang tidak memenuhi standar kualitas perusahaan produk rusak. Apabila produk yang sudah memenuhi standar tidak perlu diadakan perbaikan, sedangkan untuk produk yang rusak diadakan perbaikan sesuai dengan jenis kerusakan produk tersebut. Evaluasi untuk melakukan perbaikan dengan menggunakan bagan kendali P- Chart sehingga dapat diketahui tingkat kerusakan dan keberhasilan perusahaan dalam menghasilkan produk sesuai dengan standar yang telah ditentukan oleh perusahaan apakah masih dalam batas kendali atau tidak, diagram Pareto berfungsi untuk membantu menemukan permasalahan yang paling penting untuk commit to user 16 segera diselesaikan rangking tertinggi sampai dengan masalah yang tidak harus segera diselesaikan rangking terendah dan diagram Sebab-Akibat digunakan untuk mengidentifikasi penyebab yang timbul atas kerusakan suatu produk Hasil evaluasi akan dijadikan rekomendasi pihak perusahaan sebagai acuan untuk memperbaiki kualitas produk yang akan dihasilkan. Dari evaluasi tersebut dapat ditarik kesimpulan apakah produk–produk yang dihasilkan perusahaan selama ini berada dalam batas kendali atau tidak. Hasil kesimpulan tersebut dapat digunakan sebagai laporan dan tindakan perbaikan dalam proses produksi selanjutnya. commit to user 17

BAB II TINJAUAN PUSTAKA