Desain Penelitian Subjek Penelitian Teknik Pengambilan Data

Belinda Suryani Agustine, 2014 STUDI DESKRIPTIF ASPEK PERMODALAN KOPERASI DALAM IMPLEMENTASI UU NO 17 TAHUN 2012 PADA KOPERASI MAHASISWA SE-KOTA BANDUNG Universitas Pendidikan Indonesia |repository.upi.ed |perpustakaan.upi.ed BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Desain Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian deskriptif kualitatif adalah suatu metode yang digunakan untuk menemukan pengetahuan terhadap subjek penelitian pada suatu saat tertentu. Penelitian deskriptif kualitatif berusaha mendeskripsikan seluruh gejala atau keadaan yang ada, yaitu gejala menurut apa adanya pada saat penelitian dilakukan. Mukhtar,2013:10

3.2 Subjek Penelitian

Dalam penelitian ini pengumpulan subjek dilakukan dengan teknik sampling jenuh, sehingga dalam penelitian ini jumlah subjek yang akan diteliti yaitu sebanyak 8 KOPMA.

3.3 Teknik Pengambilan Data

Dalam penelitian ini, pengambilan data dilakukan pada natural setting melalui sumber data primer, yaitu data diperoleh langsung melalui sumber data yaitu pengurus KOPMA se-Kota Bandung. Teknik yang digunakan adalah: 1 Wawancara Wawancara adalah suatu teknik pengumpulan data untuk mendapatkan informasi yang digali dari sumber data langsung melalui percakapan atau tanya jawab Djam’an Satori dan Aam Komariah, 2011:130. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan wawancara mendalam in-depth interview . Dimana peneliti merancang serangkaian pertanyaan yang disusun dalam suatu daftar wawancara akan tetapi wawancara tersebut digunakan untuk menuntun dan bukan untuk mendikte wawancara tersebut Smith, 2009. Wawancara yang akan dilakukan oleh peneliti untuk mengetahui implementasi UU No. 17 Tahun 2012 aspek permodalan pada KOPMA se- Kota Bandung. Belinda Suryani Agustine, 2014 STUDI DESKRIPTIF ASPEK PERMODALAN KOPERASI DALAM IMPLEMENTASI UU NO 17 TAHUN 2012 PADA KOPERASI MAHASISWA SE-KOTA BANDUNG Universitas Pendidikan Indonesia |repository.upi.ed |perpustakaan.upi.ed 2 Observasi Observasi adalah pengamatan langsung terhadap objek untuk mengetahui keberadaan objek, situasi, konteks dan maknanya dalam upaya mengumpulkan data penelitian Djam’an Satori dan Aan Komariah, 2011:105. 3 Dokumentasi Dokumentasi, yaitu ditujukan untuk memperoleh data langsung di tempat penelitian, meliputi buku-buku yang relevan, peraturan-peraturan, laporan kegiatan, foto-foto, film dokumenter, dan data yang relevan. Dokumentasi dalam penelitian ini bertujuan untuk melengkapi sumber data hasil wawancara dan observasi.

3.4 Analisis Data