Prosedur Skripsi Lanjut | PERATURAN AKADEMIK

23 mempresentasikan sistemnya serta sudah selesai sampai dengan Bab V kepada kedua dosen pembimbing.

1.13.1. Pendaftaran Ujian Skripsi

Prosedur pendaftaran ujian skripsi adalah sebagai berikut: 1. Mahasiswa masuk ke layanan Scripti dan mendaftarkan dirinya pada jadwal pendadaran yang tersedia. 2. Mahasiswa mengunduh sebuah berkas template yang berisi: halaman sampul, halaman pernyataan, dan halaman bagian depan dokumen skripsi. Selanjutnya mahasiswa mencetak dan menyertakannya pada berkas dokumen skripsi yang akan dikumpulkan. 3. Mahasiswa mengumpulkan berkas-berkas berikut di bagian Admin Informatika UKDW: a. bukti pembayaran biaya pendadaran b. 4 empat eksemplar naskah skripsi fotokopi yang telah disetujui oleh kedua Pembimbing skripsi c. berkas format jurnal publikasi skripsi sesuai format pada http:scripti.ukdw.ac.idfilespaper_format_scripti.p df. d. kartu konsultasi skripsi ASLI. 4. Mahasiswa mengikuti jadwal pendadaran yang dikeluarkan oleh koordinator mata kuliah Skripsi Program Studi Informatika. 24

1.13.2 Pelaksanaan Ujian Skripsi

Pada dasarnya ujian skripsi dapat diadakan sebagai berikut: 1. Tentang dosen penguji ujian skripsi diatur sebagai berikut: a. Dosen penguji adalah berjumlah 4 orang, dimana 2 orang adalah dosen pembimbing dan 2 orang adalah dosen lain sebagai penguji yang memiliki keilmuan satu bidang. b. Dosen penguji diketuai oleh 1 orang dosen penguji yang dipilih dari kepangkatan akademik tertinggi, yang bisa berasal dari pembimbing atau dosen penguji lain. c. Persyaratan dosen penguji adalah: minimal berpendidikan Master S2 dan telah mengajar minimal 1 tahun. d. Satu orang dosen penguji bisa ditetapkan dari luar program studi Informatika, jika kompetensi yang dibutuhkan untuk menguji tidak tersedia di program studi Informatika. e. Dosen penguji dan ketua tim penguji diatur oleh Koordinator Skripsi. 2. Saat ujian dilakukan mahasiswa harus mempersiapkan: a. File presentasi yang digunakan untuk mempresentasikan skripsinya yang terdiri dari pendahuluan, perumusan masalah, batasan masalah, tujuan penelitian, metode penelitian, tinjauan pustaka, landasan teori, perancangan