Beban Studi Matakuliah Seminar dan Skripsi Model Pengambilan Skripsi

4 3 Mengumpulkan proposal skripsi 2 dua ekslemplar tercetak dan menguggah filenya di sistem Scripti http:scripti.ukdw.ac.id. 4 Menyerahkan transkrip nilai terakhir. 5 Telah lulus ICE Introduction to College English level 3 bagi yang mengikuti dengan mengumpulkan sertifikat lulus ICE. 6 Telah menempuh minimum 100 sks. Persyaratan untuk mengikuti kegiatan Seminar adalah: 1 Telah menyelesaikan pembimbingan pra seminar dengan ketentuan: a. Minimal 3 tiga kali konsultasi dengan kedua dosen pembimbing yang tertera pada kartu konsultasi pra seminar secara rutin. b. Menyelesaikan minimal sampai bab 2 ditambah rancangan penelitian, namun diharapkan lebih. 2 Mengajukan surat persetujuan mengikuti kegiatan Seminar yang ditandatangani oleh kedua dosen pembimbing. 3 Menyertakan surat penerimaan proposal saat desk evaluation.

1.7. Desk Evaluation

Desk Evaluation adalah proses penentuan penerimaan proposal skripsi yang diajukan oleh mahasiswa. Dalam tahap ini mahasiswa harus mengajukan proposal skripsi yang akan dievaluasi oleh tim dosen yang dibagi berbasis bidang minat oleh koordinator skripsi 5 pada waktu yang telah ditentukan. Pada saat desk evaluation para tim dosen akan mengevaluasi proposal berdasarkan panduan yang dapat dilihat pada lampiran 6. Persyaratan tim penguji desk evaluation adalah minimal berpendidikan master S2 sesuai bidang ilmukeahlian yang dibutuhkan. Jika proposal yang dievaluasi memenuhi skor tertentu yang disepakati, maka proposal dapat diterima, atau dapat juga direvisi, atau bahkan ditolak. Setelah diadakan desk evaluation maka koordintor tim akan memberikan hasil pengumuman di sistem Scripti yang dapat dibaca oleh mahasiswa secara real-time . Pada saat desk evaluation akan dievaluasi hal-hal sebagai berikut: 1. Kebaruan, kesesuaian topik, dan seberapa penting perlu topik untuk diteliti 2. Latar belakang masalah dan keterkaitan dengan penelitian sebelumnya 3. Perumusan masalah yang jelas dan dapat dipertanggungjawabkan 4. Kesesuaian landasan teori dengan topik 5. Ada tidaknya contoh kasus dalam proposal 6. Ketepatan blok diagram penelitian 7. Metodologi penelitian yang digunakan 8. Sumber pustaka yang diacu termasuk keterbaruan dan keterikatannya dengan topik penelitian 9. Format penulisan dan cara pembuatan sitasi serta referensi 10. Kebakuan bahasa yang digunakan