Latar Belakang Tujuan Penulisan Batasan Masalah

BAB 1 PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Dewasa ini, alat penguji komponen sangat dibutuhkan dalam dunia elektronika, karena sangat berperan penting dalam keberhasilan dalam membangun sebuah rangkaian elektronika maupun untuk memperbaiki sebuah rangkaian elektronika. Pengujian komponen secara manual akan sangat merepotkan dan memakan banyak waktu, dengan adanya sebuah component tester maka pengujian komponen akan jauh lebih mudah dan menghemat waktu. Dipasaran banyak dijumpai alat penguji komponen sederhana yang biasanya terdapat pada multitester sampai yang khusus dapat menguji semua jenis IC logic. Tetapi pada kasus yang sederhana kebanyakan orang hanya ingin menguji beberapa komponen penting saja. Pada laboratorium elektronika biasanya kita hanya membutuhkan pengujian sebatas komponen dioda, kapasitor, op-amp 741, ataupun timer 555. berangkat dari hal tersebut penulis ingin membuat sebuah “Alat Penguji Komponen Component Tester” yang sederhana, component tester tersebut akan menguji komponen seperti dioda, kapasitor, IC 741, dan IC 555. Component tester sederhana ini akan dibuat menggunakan sebuah mikrokontroler AT89S52 yang mana mikrokontroler tersebut sebagai pusat kendali Universitas Sumatera Utara dan uji dari alat tersebut dan di tambah dengan rangkaian tambahan sebagai rangkaian pendukung untuk pengujian masing-masing komponen. Component tester tersebut akan menguji setiap komponen berdasarkan ciri khas dari masing - masing komponen maka kita dapat menentukan apakah komponen tersebut rusak atau tidak.

1.2 Tujuan Penulisan

Penulisan Tugas Akhir ini bertujuan untuk: 1. Untuk mengetahui bagaimana merancang dan membuat component tester berbasis Mikrokontroller AT89S51. 2. Untuk memahami prinsip kerja dari component tester. 3. Untuk memudahkan pekerjaan dalam bidang elektronika untuk mengetahui komponen rusak atau tidak. 4. Sebagai persyaratan penyelesaian tugas akhir.

1.3 Batasan Masalah

Pembahasan masalah dalam Tugas Akhir ini hanya mencakup masalah – masalah sebagai berikut : 1. Komponen yang akan di uji sebatas IC 741, IC 555, dioda dan kapasitor. 2. Pendeteksian hanya sekedar mengetahui berfungsi atau tidaknya komponen dengan menguji sifat yang umum, dengan variasi pengujian yang kompleks. 3. Pembahasan hanya mengenai perangkat keras dari alat penguji dan sofware, tidak membahas interface pemrograman AT89S52. Universitas Sumatera Utara

1.4 Manfaat Alat