Kelemahan Analisis Matriks IFE

II.2 Kelemahan

1. Faktor keamanan dan kebersihan relative minim, hal tersebut dimungkinkan karena lahan yang cukup luas sehingga membutuhkan waktu dan pegawai yang relative banyak guna menjaga keamanan dan kebersihan sekitar ancol 2. Harga tiket masuk yang tinggi mahal, hal tersebut dikarenakan harga tiket masuk yang kurang terjangkau bagi masyarakat menengah kebawah sehingga tidak dapat setiap saat menikmati hiburan di ancol. 3. Memerlukan beberapa tahun untuk menyelesaikan proses reklamasi tanah di ancol, yaitu proses pembuatan daratan baru dari dasar laut atau dasar sungai untuk mengembangkan kawasan atau kegiatan yang dilakukan dalam rangka meningkatkan manfaat sumberdaya lahan yang ditinjau dari sudut lingkungan dan sosial ekonomi dengan cara pengurugan, pengeringan lahan atau drainase dimana tanah sekitar pantai milik PT Pembangunan Jaya Ancol,Tbk masih membutuhkan waktu beberapa tahun untuk menyelesaikan proses reklamasi tanah. 4. Portfolio PT Pembangunan Jaya Ancol,Tbk saat ini hanya berada di wilayah Ancol, dalam hal ini Ancol belum dapat mengembangkan perusahaan diluar kawasan ancol atau diluar Jakarta. 5. Lemah dan keterlambatan manajemenpimpinan dalam menangani masalah, sesuatu hal yang kecil bisa menjadi besar di karenakan pihak manajemen kurang tanggap dalam menangani masukan petugas lapangan.

II.3 Analisis Matriks IFE

Dari kekuatan dan kelemahan di atas akan di analisis Matriks Internal Factor Evaluation IFE untuk menunjukan kondisi internal perusahaan, sehingga dapat mengetahui seberapa besar kemampuan kekuatan yang dimiliki perusahan dan seberapa besar kelemahan yang dimiliki perusahaan, berikut Matrik IFE dari PT Pembangunan Jaya Ancol,Tbk. Matriks IFE PT Pembangunan Jaya Ancol,Tbk. Key Internal Factor Faktor - Faktor Bobot Rating Jumlah Kekuatan 1. Salah satu objek wisata Indonesia yang terletak di Ibukota Republik Indonesia 0.15 4 0.6 2. Memiliki wahana hiburan yang lengkap dan edukatif serta sering melakukan pengembangan teknologi 0.1 3 0.3 3. Wahana atau gelanggang yang tersedia berdasarkan usia segmentasi 0.1 4 0.4 4. Memiliki sumber daya manusia yang kompeten, handal dan terlatih, 0.2 4 0.8 5. Memiliki dukungan dari pemerintah daerah 0.05 3 0.15 Kelemahan 1. Faktor keamanan dan kebersihan relative minim 0.05 2 0.1 2. Harga tiket masuk yang tinggi mahal 0.1 2 0.2 3. Memerlukan beberapa tahun untuk menyelesaikan proses reklamasi tanah di ancol 0.1 2 0.2 4. Portfolio PT Pembangunan Jaya Ancol,Tbk saat ini hanya berada di wilayah Ancol 0.05 1 0.05 5. Lemah dan keterlambatan manajemen dalam menangani masalah 0.1 2 0.2 1 3 Interpretasi  Posisi Internal dari PT Pembangunan Jaya Ancol,Tbk adalah kuat yaitu 3 yang merupakan diatas rata-rata, sehingga diharapkan perusahaan mampu mengimbangi kelemahan yang ada. Taman Safari Cisarua, Bogor

II.4 Kekuatan