Prosedur Pemberian Tugas Pelajaran

3.1.2.5 Prosedur Pengolahan Data Kesiswaan

Prosedur pengolahan data kesiswaan oleh Wakasek Kesiswaan. Adapun alur prosedurnya yaitu sebagai berikut : 1. Wakasek Kesiswaan mengumpulkan data kesiswaan dari data akademik yang biasanya tersedia di bagian Tata Usaha. 2. Setelah data terkumpul, Wakasek Kesiswaan membuat berkas berupa data- data yang berhubungan dengan kesiswaan. 3. Lalu berkas yang di buat di simpan untuk dijadikan arsip. Prosedur Pengolahan Data Kesiswaan Wakasek Kesiswaan Tata Usaha Membuat Berkas Data Kesiswaan Data Akademik Kesiswaan Data Kesiswaan A10 Data Akademik Kesiswaan Gambar 3.5 Flowmap Pengolahan Data Kesiswaan Keterangan : A10 = Arsip Pengolahan Data Kesiswaan

3.1.2.6 Prosedur Pengolahan Data Kurikulum

Prosedur pengolahan data kesiswaan oleh Wakasek Kurikulum Adapun alur prosedurnya yaitu sebagai berikut : 1. Wakasek Kurikulum mengumpulkan data kurikulum dari data akademik yang biasanya tersedia di bagian Tata Usaha. 2. Setelah data terkumpul , Wakasek Kurikulum membuat berkas berupa data-data yang berhubungan dengan kurikulum. 3. Lalu berkas yang di buat di simpan untuk dijadikan arsip. Prosedur Pengolahan Data Kurikulum Wakasek Kurikulum Tata Usaha Membuat Berkas Data Kurikulum Data Akademik Kurikulum Data Kurikulum A11 Data Akademik Kurikulum Gambar 3.6 Flowmap Pengolahan Data Kurikulum Keterangan : A11 = Arsip Pengolahan Data Kurikulum

3.1.3 Aturan Bisnis

Aturan bisnis yang terdapat e-learning SMA Negeri 3 Karawang adalah sebagai berikut: 1. Siswa dan Guru mengaktifkan akun login e-learning melalui aktifasi ke email. 2. Pengisian nomor induk siswa, nomor induk pegawai, dan kode kelas yang telah ditentukan oleh pihak sekolah dengan format yang dijelaskan dianalisis pengkodean. 3. Siswa kelas X, XI, dan XII memperoleh materi pelajaran berdasarkan kelas dari masing-masing guru yang bersangkutan. 4. Tugas diberikan oleh guru sesuai mata pelajaran yang di ajarkan. 5. Tugas dikerjakan di rumah kemudian dikumpulkan secara online upload. 6. Latihan soal diberikan berdasarkan materi pelajaran. 7. Latihan Soal berbentuk multiple choice. 8. Tempat untuk melakukan latihan bisa dilakukan di lingkungan sekolah. 9. Skala nilai yang digunakan pada latihan 0-10. 10. Monitoring Atau pemantauan aktifitas guru dalam menyampaikan materi, tugas, dan latihan digambarkan melalui grafik.

3.1.4 Analisis Monitoring

Analisis Monitoring atau pemantauan adalah tahap dimana dilakukan analisis terhadap data aktifitas guru yang ada di e-learning untuk dikelola dan disajikan dalam bentuk dashboard. Dalam hal ini data yang dikelola meliputi jumlah upload materi pelajaran, tugas, dan latihan soal.