Modul Modul dimmer lampu

Dari pengujian sensor PIR dalam ruangan sebesar 3 meter x 3 meter maupun 4 meter x 4 meter pada ketinggian 2,8 meter, sensor PIR dapat mendeteksi keberadaan setiap terjadi pergerakan manusia dengan baik. Selain itu didapati juga hasil bahwa PIR membutuhkan waktu sekitar 30 detik untuk proses persiapan. Setelah melebihi waktu tersebut sensor ini baru dapat bekerja secara maksimal untuk mendeteksi keberadaan manusia. Pada saat kondisi terdeteksi keberadaan manusia, sensor ini membutuhkan arus sebesar 30,4 mA. Sedangkan pada saat sensor ini tidak mendeteksi keberadaan manusia arus yang dibutuhkan sebesar 14,1 mA. Dengan tegangan masukan sebesar 10,28 V, didapatkan konsumsi daya yang diperlukan pada saat sensor mendeteksi keberadaan orang adalah sebesar 312,512 mW. Dan ketika tidak terdeteksi keberadaan orang sensor ini membutuhkan daya sebesar 144,948 mW.

4.1.4. Modul

Zero Crossing Detector Modul zero crossing detector dapat membangkitkan pulsa setiap kali terdeteksi titik 0 nol. Memanfaatkan fungsi transistor sebagai saklar, transistor dioperasikan hanya pada dua titik kerjanya yaitu pada daerah saturasi dan pada daerah cut-off . Pada daerah saturasi , transistor bersifat seperti saklar “on”, dan pada daerah cut-off transistor bersifat seperti saklar “off”. Gambar 4.12. Pulsa keluaran zero crossing detector dengan tegangan berbentuk sinyal AC hasil penyearahan dioda bridge Pengujian modul ini dilakukan dengan menggunakan oscilloscope dengan keadaan probe channel 1 berada pada kaki kolektor transistor BC546 dan probe channel 2 berada pada keluaran dioda bridge. Keluaran diode bridge tersebut diinputkan ke kaki basis pada transistor. Dari hasil keluaran oscilloscope tersebut dapat dilihat bahwa pada saat kondisi tegangan di kaki basis lebih kecil daripada 1 Volt, maka transistor akan berada pada daerah saturasi . Pada keadaan tersebut pengukuran tegangan pada V CE sebesar Vcc, yaitu 5 Volt. Sedangkan pada saat tegangan pada kaki basis lebih besar daripada 1 Volt transistor berada pada daerah cut- off , yang menyebabkan arus dan tegangan pada kaki kolektor sama dengan 0. Sehingga dapat disimpulkan bahwa modul zero crossing detector akan mengeluarkan tegangan sebesar 5 Volt ± 2 pada kaki kolektor pada saat terdeteksi tegangan di kaki basis kurang dari 1 Volt. Dan juga modul ini tidak akan mengeluarkan tegangan 0 Volt ketika kaki basisnya memperoleh tegangan masukan lebih dari 1 volt. Oleh karena itu, modul ini membutuhkan ralat sebesar 1 Volt untuk mendeteksi keberadaan titik nol. Dilakukan juga pengukuran terhadap arus dan tegangan pada modul ini. Dengan menggunakan multimeter, modul ini mendapat tegangan sebesar 5,06 Volt dan menarik arus sebesar 14,1mA. Sehingga daya yang dikonsumsi sebesar 71,346 mW.

4.1.5. Modul dimmer lampu

Pengujian modul dimmer lampu dilakukan dengan cara mengubah nilai duty cycle pada kaki gate TRIAC BT136 dan mengukur tegangan keluaran pada kaki terminal 1 dan kaki terminal 2 pada TRIAC. Selain itu juga dilakukan pengukuran tegangan yang mengalir pada lampu Philips Master LEDbulb. Dilakukan 2 kali pengukuran, yaitu pada pukul 10.30 dan pukul 22.30. Berikut hasil pengukurannya. Tabel 4.4. Tabel pengukuran daya pada TRIAC BT136 dan Philips Master LEDbulb Semakin besar nilai duty cycle , semakin besar pula arus yang masuk ke kaki gate pada TRIAC. Hal ini menyebabkan tegangan brake over TRIAC akan mengecil, sehingga arus yang dapat dilewatkan semakin besar. Jadi, semakin kecil tegangan brake over TRIAC, maka tegangan di lampu Philips Master LEDbulb akan semakin besar, demikian sebaliknya. Level Kecerahan Lampu Tegangan BT136 pada kaki MT1 dan MT2 Volt AC Tegangan pada lampu Philips Master LEDbulb Volt AC Pukul 10.30 Pukul 22.30 Pukul10.30 Pukul 22.30 203 205 1 122 119 100 104 2 118 111 104 112 3 107 102 115 121 4 99 93 124 128 5 90 83 130 137 6 82 74 137 145 7 71 63 150 155 8 54 46 166 171 9 33 26 183 189 10 203 205 Dari hasil pengukuran tersebut dapat diamati bahwa terdapat perbedaan hasil pengukuran antara siang dan malam. Perbedaan tersebut terjadi karena adanya perbedaan tegangan sumber dari PLN. Seperti tertera pada tabel pengukuran 4.4 pada saat siang hari tegangan maksimum bernilai 203 VAC, sedangkan pada saat malam hari tegangan bernilai 205 VAC. Disamping itu perbedaan hasil pengukuran disebabkan juga terdapat ralat pada alat ukur.

4.1.6. Modul catu daya

Dokumen yang terkait

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Rancang Bangun Prototipe Piloted Parking System dengan Menggunakan Mobil Remote Control (RC) yang Diaktifkan dengan Smartphone T1 612009026 BAB IV

0 0 11

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Pengaturan Bati Ekualiser Grafik dengan Remote Control Via Bluetooth T1 612009067 BAB I

0 0 4

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Pengaturan Bati Ekualiser Grafik dengan Remote Control Via Bluetooth T1 612009067 BAB II

0 0 6

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Pengaturan Bati Ekualiser Grafik dengan Remote Control Via Bluetooth T1 612009067 BAB IV

0 0 24

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Sistem Pengatur Intensitas Lampu Philips Master Led Secara Otomatis yang Dilengkapi dengan Remote Control

0 0 14

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Sistem Pengatur Intensitas Lampu Philips Master Led Secara Otomatis yang Dilengkapi dengan Remote Control T1 612006011 BAB I

0 1 6

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Sistem Pengatur Intensitas Lampu Philips Master Led Secara Otomatis yang Dilengkapi dengan Remote Control T1 612006011 BAB II

0 0 19

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Sistem Pengatur Intensitas Lampu Philips Master Led Secara Otomatis yang Dilengkapi dengan Remote Control T1 612006011 BAB V

0 0 2

T1__BAB IV Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Alat peraga Lampu Gravitasi (Gravity Light) T1 BAB IV

0 0 39

RANCANG BANGUN ONOFF LAMPU OTOMATIS DAN PENGATUR INTENSITAS CAHAYA LAMPU DENGAN MENGGUNAKAN REMOTE CONTROL BERBASIS MIKROKONTROLER

0 0 11