Tipe Aplikasi Android Siklus Hidup Aplikasi Android

aplikasi ingin menampilkan URL, sistem akan menentukan komponen apa yang dibutuhkan oleh intents tersebut. - Broadcast Receivers Broadcast receivers merupakan komponen yang sebenarnya tidak melakukan apa-apa kecuali menerima dan bereaksi menyampaikan pemberitahuan. Sebagian besar Broadcast berasal dari sistem misalnya, baterai sudah hampir habis, informasi zona waktu telah berubah, atau pengguna telah merubah bahasa default pada perangkat. Sama halnya dengan service, broadcast receivers tidak menampilkan antarmuka user. Namun, broadcast receivers dapat menggunakan notification manager untuk memberitahukan sesuatu kepada user - Notifications Notifications merupakan kerangka pemberitahuan untuk user. Notification memberikan isyarat atau peringatan tanpa mencuri perhatian atau menyela aktivitas yang sedang dilakukan user. Notifications adalah teknik yang lebih disukai untuk membuat perhatian user dari dalam suatu layanan atau broadcast receiver . Sebagai contoh, ketika device menerima pesan teks atau panggilan masuk ditandai dengan menampilkan keterangan berupa cahaya, berbunyi, menampilkan icon, atau menampilkan pesan dialog. Sehingga user bisa cepat bertindak pada peristiwa serupa karena memiliki aplikasi yang menggunakan notifications.

2.4.6 Tipe Aplikasi Android

Terdapat tiga kategori aplikasi pada Android yaitu Meier, 2009 : - Foreground Activity Aplikasi yang hanya dapat dijalankan jika tampil pada layar dan tetap efektif walaupun tidak terlihat. Aplikasi dengan tipe ini selalu mempertimbangkan siklus hidup activity, sehingga perpindahan antar activity dapat berlangsung dengan lancar. - Background Service Aplikasi yang memiliki interaksi terbatas dengan user, selain dari pengaturan konfigurasi, semua dari prosesnya tidak tampak pada layar. Contohnya aplikasi penyaringan panggilan atau sms auto respon. - Intermittent Activity Aplikasi yang masih membutuhkan beberapa masukkan dari user, namun sebagian sangat efektif jika dijalankan di background dan jika diperlukan akan memberi tahu user tentang kondisi tertentu. Contohnya pemutar musik. Untuk aplikasi yang kompleks akan sulit untuk menentukan kategori aplikasi tersebut apalagi aplikasi memiliki ciri-ciri dari semua kategori. Oleh karena itu, perlu mempertimbangkan bagaimana aplikasi tersebut digunakan dan menentukan kategori aplikasi yang sesuai.

2.4.7 Siklus Hidup Aplikasi Android

Siklus hidup aplikasi Android dikelola oleh sistem, berdasarkan kebutuhan user, sumber daya yang tersedia, dan sebagainya. Misalnya user ingin menjalankan browser web, pada akhirnya sistem yang akan menentukan menjalankan aplikasi. Sistem sangat berperan dalam menentukan apakah aplikasi dijalankan, dihentikan sementara, atau dihentikan sama sekali. Jika user sedang menjalankan sebuah activity, maka sistem akan memprioritaskan aplikasi tersebut. Sebaliknya, jika suatu activity tidak terlihat dan sistem membutuhkan sumber daya yang lebih, maka activity yang prioritas rendah akan ditutup Hashimi, 2009. Gambar 2.2 Siklus Hidup Activity Android Burnette, 2009 User mengatasi method ini pada activity class, dan Android akan memanggilnya menurut waktu yang tepat Burnette, 2009: - onCreateBundle : Dipanggil ketika activity pertama kali dibuat, disini user melakukan pengaturan statis secara normal, misal membuat view, memasukkan data dan sebagainya. Method ini mempassing obyek yang berisi status activity sebelumnya, jika status tersebut sebelumnya telah di catat . Selalu diikuti dengan onStart . - onStart : Dipanggil sebelum activity terlihat moleh user. Selalu diikuti onResume . - onResume : Dipanggil sebelum activity mulai berinteraksi dengan user. Pada titik ini, activity berada pada stack activity yang paling atas. Selalu diikuti onPause . - onPause : Dipanggil ketika sistem akan memulai activity lain. Method ini biasa digunakan untuk melakukan perubahan yang tidak disimpan kedalam data yang tetap, menghentikan animasi, dan hal lain yang memakai CPU dan yang lainnya. Diikuti onResume jika activity tetap berada di layar atau onStop jika activity menjadi tidak terlihat oleh user. - onStop : Dipanggil ketika activity tidak lagi terlihat oleh user. Ini mungkin terjadi karena kemudian dihancurkan atau jika activity lain yang sudah ada atau yang baru telah dilanjutkan. Diikuti dengan onRestart jika activity kembali berinteraksi dengan user atau dengan onDestroy jika activity akan ditutup. - onRestart : Dipanggil setelah activity dihentikan, dan merupakan prioritas untuk di jalankan kembali dan selalu diikuti onStart . - onDestroy : Dipanggil sebelum activity dihancurkan, ini merupakan panggilan terakhir yang diterima activity. Bisa dikatakan activity diakhiri finish , atau karena sistem secara temporary menghancurkan instant activity untuk menghemat ruang. - onSaveInstanceStateBundle : Android akan memanggil method ini untuk mengizinkan activity menyimpan setiap contoh keadaan, seperti posisi kursor dalam sebuah text field. Pada umunya user tidak akan membutuhkan untuk mengatasi pelaksanaan penyimpanan keadaan, karena pelaksanaan penyimpanan untuk semua tampilan user dikontrol secara otomatis. - onRestoreInstanceStateBundle : Dipanggil ketika activity di inisialisasi ulang sejak keadaan sebelum disimpan dari onSave- InstanceState . Default implementasi dikembalikan dari keadaan tampilan user. Activity tidak berjalan di dalam bagian yang mungkin akan dihentikan atau proses linux menempatkannya yang mungkin akan dihentikan pada setiap waktu pada setiap perintah untuk membuat tempat activity baru. Sementara itu, method onPause mungkin akan jadi method terakhir yang dipanggil dalam activity. Android menjalankan setiap aplikasi dalam proses secara terpisah, yang masing-masing memiliki mesin virtual pengolah sendiri, dengan melindungi penggunaan memori pada aplikasi. Selain itu juga Android dapat mengontrol aplikasi mana yang layak menjadi prioritas utama. Karena itu Android sangat sensitive dengan siklus hidup aplikasi dan komponen-komponennya. Gambar 1.2 menunjukkan prioritas dari aplikasi Meier, 2009. Gambar 2.3 Prioritas Aplikasi Berdasarkan Activity Meier, 2009 - Active Processes foreground Proses yang sedang dibutuhkan oleh user. Suatu proses dipertimbangkan menjadi yang terdepan jika berada pada kondisi Android Developer, 2011 : - Menjalankan sebuah activity di mana user sedang berinteraksi dengannya Method Objek Activity onResume sedang dipanggil. - Merupakan host service yang terkait dengan activity di mana user sedang berinteraksi dengannya. - Memiliki obyek BroadcastReceiver yang mengeksekusi method onReceive . - Memiliki obyek service yang mengeksekusi satu dari lifecycle callback onStart, onCreate, atau onDestroy. - Visible Processes Merupakan proses tidak memiliki komponen yang di depan, tetapi tetap mempengaruhi apa yang user lihat dilayar. Proses ini dipertimbangkan menjadi terlihat ketika salah satu dari kedua kondisi ini terjadi : - Host dari sebuah activity yang tidak berada didepan, teatapi tetap terlihat oleh user method onPause dipanggil. Ini mungkin terjadi, misalnya, jika activity yang terdepan merupakan dialog yang mengijinkan activity sebelumnya terlihat pada latar belakang. - Host dari sebuah service yang terikat pada activity yang terlihat. Proses yang terlihat dipertimbangkan menjadi sangat penting dan tidak akan dimatikan kecuali jika itu diperlukan untuk menjaga foreground berjalan. - Started Service Processes Suatu proses service yang menjalankan service dengan method startService dan tidak berada kedalam salah satu dari dua kategori diatas. Walaupun proses service tidak secara langsung mengikat pada apapun yang dilihat user. Pada umumnya melakukan sesuatu yang dilakukan oleh user seperti memainkan file.mp3 pada background, atau mendownload data pada network, maka dari itu sistem menjaga mereka tetap berjalan, kecuali memori tidak mencukupi untuk memelihara semua foreground dan proses yang terlihat. - Background Processes Proses yang memegang suatu activity yang saat ini tidak terlihat oleh user method obyek onStop dipangil. Proses ini tidak secara langsung berpengaruh kepada user, dan dapat dimatikan kapanpun untuk mengklaim memori untuk proses foreground, terlihat atauproses service. Jika sebuah activity mengimplementasi method lifecycle secara benar, dan mengcapture status saat itu, mematikan proses tidak membuat user terganggu. - Empty Processes Proses untuk meningkatkan keseluruhan pencapaian sistem, Android sering mempertahankan aplikasi didalam memori setelah mereka sudah mencapai akhir dari umur hidup mereka. Android memelihara cache ini untuk meningkatkan proses start-up aplikasi ketika kembali dihidupkan atau dipakai. Proses ini secara rutin mematikan ketika diperlukan.

2.4.8 Kelebihan Android

Dokumen yang terkait

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Implementasi Kriptografi AES untuk Aplikasi Chatting Sistem Jejaring Klaster Berbasis Android T1 672010219 BAB II

0 0 9

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perancangan dan Implementasi Aplikasi Objek Wisata Kabupaten Poso Berbasis Android T1 672006703 BAB I

0 0 5

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perancangan dan Implementasi Aplikasi Objek Wisata Kabupaten Poso Berbasis Android T1 672006703 BAB II

0 0 8

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Aplikasi Gamelan Menggunakan Virtual Buttons Pada Teknologi Augmented Reality Berbasis Android

0 0 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perancangan Aplikasi Simulasi TracingAlumni Berbasis Android T1 672007256 BAB II

0 0 7

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perancangan dan Implementasi Aplikasi Virtual Gamelan Berbasis Android

0 0 18

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perancangan dan Implementasi Aplikasi Virtual Gamelan Berbasis Android T1 672007003 BAB I

0 0 6

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perancangan dan Implementasi Aplikasi Virtual Gamelan Berbasis Android T1 672007003 BAB IV

0 0 39

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perancangan dan Implementasi Aplikasi Virtual Gamelan Berbasis Android T1 672007003 BAB V

0 0 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perancangan dan Implementasi Aplikasi Virtual Gamelan Berbasis Android

0 0 14