Teknik Pengumpulan Data METODE PENELITIAN

65 sampel wilayah. Oleh karena itu, untuk memperoleh sampel yang representatif, pengambilan subjek dari setiap strata atau setiap wilayah ditentukan seimbangan atau sebanding dengan banyaknya subjek dalam masing-masing strata atau wilayah. Pada penelitian ini, sampel ditentukan berdasarkan pengambilan di setiap sekolah yang ada di SMP se-Kecamatan Depok. Tabel 1. Subjek Penelitian Siswa No Nama Sekolah Jumlah kelas VIII Jumlah Sampel 1 SMPN 1 Depok 188 28 2 SMPN 2 Depok 128 19 3 SMPN 3 Depok 128 19 4 SMPN 4 Depok 127 19 5 SMPN 5 Depok 126 19 6 SMP Muhammadiyah 2 Depok 48 7 7 SMP Muhammadiyah 3 Depok 126 19 8 SMP Angkasa Adisucipto 124 19 Jumlah 995 149

E. Teknik Pengumpulan Data

Suharsimi Arikunto 2002: 136 menjelaskan bahwa teknik pengumpulan data adalah cara yang digunakan peneliti dalam mengumpulkan data-data penelitiannya. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan kuesioner atau angket. Hal ini didasarkan pada metode penelitian yang digunakan, yakni penelitian survei, dimana alat pengumpulan datanya adalah angket. Oleh karena itu, teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan teknik angket atau kuesioner. Sugiyono 2014: 142 menyebutkan bahwa kuesioner adalah teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara memberi seperangkat 66 pertanyaan atau pernyataan tertulis pada responden untuk dijawabnya. Kuesioner cocok digunakan bila jumlah responden cukup besar dan tersebar di wilayah yang cukup luas. Tujuan penggunaan angket adalah untuk memperoleh informasi yang relevan denga tujuan penelitian dan untuk memperoleh informasi dengan reliabilitas dan validitas. Bentuk angket ada empat macam, yaitu angket pilihan ganda, angket isian, angket check list, dan rating scale skala bertingkat. Bentuk angket yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala bertingkat, yakni berisi pernyataan yang diikui oleh kolom-kolom jawaban yang menunjukkan tingkatan-tingkatan Suharsimi Arikunto, 2010: 195. Jadi, teknik kuesioner atau angket adalah teknik pengumpulan data dengan cara memberikan jumlah pertanyaanpernyataan tertulis kepada responden dan akan dijawab secara tertulis pula oleh responden. Adapun instrumen yang digunakan berbentuk skala. Tujuan penggunaan skala dalam penelitian ini adalah untuk mendapatkan data atau informasi terkait dengan permasalahan dalam pelaksanaan layanan bimbingan karir dilihat dari sisi guru BK sebagai pemberi layanan bimbingan karir dan siswa dari sisi sebagai penerima layanan bimbingan karir. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa teknik pengumpulan data adalah teknik yang digunakan peneliti dalam pengumpulan data 67 yang diperlukan dalam penelitian. Teknik pengumpulan data penelitian ini adalah menggunakan teknik angket kuesioner.

F. Definisi Operasional