Japanese Roll Cake

(1)

JAPANESE ROLL CAKE

KERTAS KARYA

Dikerjakan

O L E

H

NADIA NATALIA PURBA 122203030

PROGRAM STUDI DIII BAHASA JEPANG FAKULTAS ILMU BUDAYA

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA MEDAN


(2)

KATA PENGANTAR

Salam Sejahtera bagi kita semua.

Puji syukur atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, atas berkat dan karuniaNya sehingga penulis dapat menyelesaikan kertas karya yang berjudul “JAPANESE ROLL CAKE” ini dengan baik. Begitu besar kasihNya telah memberikan segalanya dan kesehatan kepada penulis selama mengerjakan kertas karya ini.

Penulis menyadari bahwa kertas karya ini tidak mungkin dapat diselesaikan tanpa bimbingan dan bantuan serta dukungan dari semua pihak. Oleh karena itu pada kesempatan ini perkenankanlah penulis menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang tulus dari hati kepada :

1. Bapak Dr. Syahron Lubis, M.A selaku Dekan Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sumatera Utara.

2. Bapak Zulnaidi, S.S., M.Hum., selaku Ketua Program Studi Diploma III Bahasa Jepang Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sumatera Utara. 3. Bapak Zulnaidi, S.S., M.Hum., selaku Dosen Pembimbing kertas karya

yang dengan penuh kesabaran mencurahkan pikiran serta meluangkankan waktu, dan memberikan bimbingan dalam penyelesaian kertas karya ini.

4. Bapak Mhd Pujiono.M.Hum.Ph.D sebagai pembaca kertas karya yang dengan penuh kesabaran membimbing dan meluangkan waktu dalam penyelesaian kertas karya ini.

5. Seluruh Dosen Program Studi DIII Bahasa Jepang Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sumatera Utara, yang tidak hanya memberikan


(3)

pengajaran materi namun juga mendidik sikap dan moral serta memotivasi masa depan mahasiswanya.

6. Orang tuaku R.Purba S.H dan R.Hutagalung serta pamanku M.Hutagalung S.T yang telah mendoakan, memberikan semangat, mencukupi kebutuhan materi serta kasih sayang, tak henti-hentinya mengucapkan syukur buat anugerah yg diberikan Tuhan Yang Maha Esa.

7. Para Sahabatku Nancy Silaban, Ade Khairunnisa, Yana Tarigan, Angel PJ, Dinie Rafiqie, Ifna Hasibuan, Dewita Sitompul yang telah menyemangati dan mendoakan dalam penyelesaian kertas karya ini. 8. Kakanda Hayyum Piddaraini Amd, yang membantu mencari judul serta

setia menemani ke toko buku. Seluruh warga HINODE, abangda dan kakanda alumni HINODE.

Medan, Juni 2015 Penulis

Nadia Natalia Purba 122203030


(4)

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR………..i

DAFTAR ISI………...iii

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Alasan pemilihan judul……….…1

1.2 Tujuan Penulisan………..2

1.3 Batasan Masalah………….………..2

1.4 Metode Penulisan……….3

BAB II GAMBARAN UMUM JAPANESE ROLL CAKE 2.1 SejarahJapanese Roll Cake………..4

2.2 Alat Dan Bahan Japanese Roll Cake………...……5

BAB III PEMBUATAN JAPANESE ROLL CAKE 3.1 Tips & Trik Membuat Japanese Roll Cake…….…..…..9

3.2 Aneka Kreasi Japanese Roll Cake………….….…..….10

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN 4.1 Kesimpulan...21

4.2 Saran………..22 DAFTAR PUSTAKA


(5)

LAMPIRAN GAMBAR

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Alasan Pemilihan Judul

Japanese Roll Cake adalah bolu gulung yang berasal dari negara Jepang. Bolu Gulung juga banyak dikenal dibeberapanegara lain, termasuk Indonesia. Di Indonesia, bolu gulung merupakan salah satu makanan favourite masyarakatnya bahkan dijadikan makanan khas oleh-oleh dari suatu daerah di Indonesia. Di negara Jepang, beberapa akhir tahun belakangan ini, bolu gulung atau yang sering disebut oleh masyarakat Jepang Japanese Roll Cake ini menjadi tren di kalangan masyarakatnya.

Rasanya yang legit dan enak membuat penikmatnya ingin memakannya kembali. Japanese Roll Cake juga mempunyai aneka kreasi motif di kulit luarnya. Japanese Roll Cake juga memiliki rasa yang bermacam-macam seperti: lemon berryroll (rasa jeruk lemon), green tea and cheese roll (rasa teh hijau dan keju), chochobanana roll (rasa pisang coklat), triple chocho roll (rasa coklat lapis tiga), dan masih banyak rasa lainnya.

Secara estetika, penampilan yang sedap dipandang mata merupakan hal yang sama pentingnya dengan cita rasa makanan. Berdasarkan nilai seni, Japanese RollCake memiliki motif-motif yang unik dan lucu untuk setiap jenis roll cakenya. Umumnya cara membuat Japanese Roll Cake dibuat dengan bahan-bahan yang sama, hanya isian dari masing-masing jenis Japanese roll cakenya saja yang berbeda-beda cara membuatnya. Japanese Roll Cake juga

iii


(6)

memiliki teknik untuk menggulung bolunya. Maka dengan atas dasar hal tersebut penulis menjadi tertarik untuk membahas dan menulis tentang Japanese Roll Cake.

1.2. Tujuan Penulisan

Dalam penulisan kertas karya ini, penulis memiliki beberapa tujuan sebagai berikut :

1. Untuk mengetahui sejarah dari Japanse Roll Cake.

2. Untuk mengetahui apa saja alat dan bahan Japanese Roll Cake. 3. Untuk mengetahui cara pembuatan Japanese Roll Cake.

4. Untuk mengetahui resep dasar Japanese Roll Cake.

5. Untuk mengetahui aneka kreasi Japanese Roll Cake beserta pembuatannya.

6. Untuk mengetahui beberapa motif yang bisa diaplikasikan ke dalam Japanese Roll Cake.

7. Untuk menambah wawasan pembaca.

1.3. Batasan Masalah

Dalam penulisan kertas karya ini, penulis memfokuskan penulisannya mengenai Japanese Roll Cake. Didalamnya membahas tentang sejarah, resep dasar dan aneka kreasi, serta cara pembuatan Japanese Roll Cake.

Kemudian untuk memperjelas pembahasan, maka penulis menjelaskan juga mengenai alat dan bahan pembuatannya serta beberapa motif yang bisa diaplikasikan ke dalamJapanese Roll Cake.


(7)

1.4. Metode Penulisan

Dalam penelitian kertas karya ini, penulis menggunakan metode studi kepustakaan. Metode studi kepustakaan yaitu metode untuk mengumpulkan data atau informasi dengan cara membaca buku atau referensi yang berkaitan dengan Japanese Roll Cake. Selain menggunakan metode studi kepustakaan, penulis juga menggunakan media internet untuk membantu melengkapi penulisan kertas karya ini.


(8)

BAB II

GAMBARAN UMUM JAPANESE ROLL CAKE

2.1. Sejarah Japanese Roll Cake

Japanese Roll Cake adalah kreasi bolu gulung yang berasal dari negara sakura dengan memodifikasi bagian kulit luar dan dalam roll cake dengan motif-motif menarik dan ceria. Sehingga keunikan gambar/motif yang melekat pada roll cake menjadi daya tarik tersendiri yang menggugah selera.

Roll Cake dikenal juga dengan nama “Swiis Roll”, sedangkan di Indonesia dikenal dengan nama “Bolu Gulung”. Kue jenis ini merupakan kue yang lazim dikonsumsi terutama pada acara-acara tertentu, selain menggunakan banyak telur dan krim mentega (butter cream) beraneka rasa sebagai isinya.

Namun seiiring berkembangnya zaman, di Jepang muncul tren baru yang disebut dengan nama “Japanese Roll Cake”. Pengembangannya adalah selain pada teknik, tampilan, dan rasa, juga dalam hal penggunaan bahan yang efisien. Kini tak lagi dibutuhkan banyak telur untuk membuat kue yang enak dan lembut. Ragam krim isiannya yang di modifikasi dengan penggunaan buah-buah yang segar. Maka tak diragukan lagi, jika Japanese Roll Cake ini menjadi tren di kalangan penikmat kue beberapa tahun terakhir.


(9)

Sebetulnya, asal mula Japanese Roll Cake (JRC) ini adalah Swiss RollCake (SRC) yang dipopulerkan oleh Junko, perempuan berkebangsaan Jepang. Dia memodifikasi tampilan dan rasa SRC menjadi lebih ceria seperti khas kue-kue Jepang pada umumnya.

Di Indonesia, SRC bukanlah sebuah kudapan yang asing. Kita mengenalnya dengan nama “Bolu Gulung”. SRC ini adalah lembaran sponge cake yang lembut dan tipis, dan biasanya diisi dengan krim cokelat atau selai buah-buahan, dan kemudian di gulung. Namun, di tangan seorang Junko, tampilan dan rasa SRC ini menjadi lebih seru dan bervariasi. Dia mengkreasikannya dengan memberikan motif yang cantik di permukaan serta memadukan krim kocok lembut (whipped cream) dengan buah-buahan segar untuk isiannya, seperti JRC yang sekarang ini sedang tren di banyak negara, termasuk Indonesia.

Membuat JRC memang perlu keterampilan dan ketelatenan tersendiri, karena lembaran sponge cake yang digunakan sifatnya ringan dan berpori, sehingga mudah “robek” ketika digulung. Terlebih jika lapisan sponge cakenya terlalu tebal.

2.2. Alat & Bahan Japanese Roll Cake

A. Alat

Dalam

pembuatan kue ini, dibutuhkan beberapa alat-alat yang umum digunakan, seperti mixer,oven, loyang kue, dan lain-lain. Alat-alat yang harus dipersiapkan adalah sebagai berikut:


(10)

- Oven adalah ruang berisolasi panas yang biasa digunakan untuk memanggang kue. Ada 2 tipe oven yang lazim digunakan; oven gas dan oven listrik.

- Mixer merupakan mesin pengaduk adonan. Bisa berupa hand mixer atau standing mixer.

- Loyang Kue digunakan untuk pembuatan Japanese Roll Cake, gunakan loyang dengan tinggi maksimal 5 cm untuk mempersingkat waktu pemanggangan dan menghindari gosong di bagian bawah.

- Piping Bag atau contong plastik. Gunakan ukuran yang kecil untuk mempermudah pengaplikasian motif.

- Kertas Roti disebut juga “parchment paper”. Pilihlah yang kualitasnya bagus, cukup tebal, dan tidak mudah sobek.

B. Bahan

Untuk membuat Japanese Roll Cake yang enak dan lembut, sangat penting memperhatikan dan memilih bahan yang berkualitas baik. Bahan yang harus disiapkan adalah sebagai berikut:

- Tepung Terigu

Gunakan yang berprotein sedang dengan kadar protein 8% - 10%, biasanya dikhususkan untuk kue-kue yang bertekstur lembut namun masih bisa mengembang.

- Tepung Maizena

Pilih yang terbuat dari pati jagung, atau dikenal juga dengan nama corn-starch. Biasa digunakan sebagai campuran tepung terigu dalam pembuatan kue.


(11)

Umumnya hanya digunakan sebanyak 15% - 20% saja dari jumlah berat tepung terigu yang digunakan, jika berlebihan, kue akan menjadi berat dan bantat.

- Telur

Lazimnya, gunakan telur ayam. Pilih yang masih segar dan berukuran sedang dengan berat sekitar 50 gram per butirnya. Perbandingan berat masing-masing bagian untuk telur berukuran sedang ini adalah setara 20 gram kuning telur: 30 gram putih telur.

- Minyak Goreng

Pilih yang berkualitas baik, sebab akan memengaruhi aroma kue yang dihasilkan.

- Susu UHT

Susu ini adalah susu segar yang diawetkan dengan cara pasteurisasi, yaitu pemanasan susu selama 2-3 detik pada suhu 135 derajat celcius sampai 150 derajat celcius dan segera didinginkan sampai 4 derajat celcius sampai 5 derajat celcius. Dengan pemanasan yang singkat dimaksudkan untuk mencegah kerusakan nilai gizi susu serta unutuk mendapatkan warna, aroma, dan rasa yang relatif tidak berubah seperti aslinya. Semua kuman atau mikroorganisme termasuk bakteri patogen dihancurkan oleh suhu ultra tinggi. Susu ini dapat disimpan setidaknya enam minggu di dalam lemari pendingin. Susu UHT lebih bagus daripada susu bubuk. Susu bubuk berasal susu segar yang kemudian dikeringkan yang dapat menyebabkan kerusakan vitamin, mineral, dan protein sebesar 30%.


(12)

- Whipped Cream

Bahan ini adalah krim yang mengandung 30% atau lebih lemak susu, yang jika diaduk dalam mixer dengan benar akan menghasilkan busa yang lembut dan mengembang hampir dua kali lipat. Akan tetapi jika overmix atau pengadukan berlebihan bisa mengakibatkan krim pecah dan berubah menjadi mentega. Sebaiknya diaduk dalam keadaan sangat dingin. Krim dengan kandungan lemak yang tinggi akan menghasilkan busa lebih stabil. Krim ini biasa dijual dalam bentuk bubuk, tetra (cair), dan siap pakai.

- Bahan tambahan lain

Antara lain seperti pewarna makanan, pasta vanilla, bubuk matcha (greentea), keju cheddar, cokelat masak ( Dark Compound/Chocolate/DCC atauWhite Compound Chocolate/WCC), seluruhnya dapat di beli di toko bahan kue terdekat.


(13)

BAB III

PEMBUATAN JAPANESE ROLL CAKE

3.1. Tips & Trik Membuat Japanese Roll Cake

Untuk menghasilkan cake yang sempurna, ada beberapa trik yang harus dilakukan pada saat pembuatannya. Berikut ini adalah tips dan trik pembuatan Japanese Roll Cakeyaitu:

Untuk membuat JRC yang lembut digunakan teknik pengadukan telur terpisah antara putih dan kuningnya. Kemudian saat mengaduk putih telur, gunakan peralatan yang bersih dan bebas minyak supaya hasilnya mengembang sempurna. Pastikan tidak ada sedikit pun kuning telur yang tercampur dengan putih telur. Hal ini dapat menyebabkan putih telur tidak bisa mengembang ketika diaduk.

Dalam mencampur adonan putih dan kuning telur, digunakan teknik pancing. Caranya, masukkan putih telur yg sudah diaduk sedikit terlebih dahulu ke dalam adonan kuning, aduk rata supaya menghasilkan konsistensi adonan yang berimbang (ini yang disebut dengan teknik pancing). Setelah itu masukkan sisanya, lalu aduk rata. Hal ini dilakukan agar lebih mudah tercampur dan terhindar dari adonan yang bantat.


(14)

Untuk menstabilkan motif pada JRC bisa dilakukan dengan dua cara; pendinginan dan pemanasan. Pendinginan dengan cara memasukkan loyang yang diisi adonan motif ke dalam freezer selama kurang lebih 15 menit, sedangkan pemanasan dilakukan dengan memanggang loyang dengan adonan motif tersebut selama 1-2 menit.Jika menggunakan teknik pemanasan, sebelum menggunakan warna yang berlainan, panggang dengan oven terlebih dahulu selama satu menit agar tidak tercampur antara warna satu dengan warna lainnya. Hal ini ditujukan juga untuk membuat adonan lebih kokoh ketika ditambahkan warna yang lain.

Setelah cake matang, segera keluarkan dari loyang dan lepaskan kertas roti secara perlahan. Biarkan bagian yang bergambar di bagian atas agar tidak basah terkena uap.Lalu cake siap digulung pada saat uap panas hilang, agar filling tidak leleh.

Setelah digulung, bungkus cake dengan kertas roti, kemudian simpan selama 30-60 menit di dalam lemari pendingin agar mendapatkan hasil potongan yang bagus.

3.2. Aneka Kreasi Serta Cara Pembuatan Japanese Roll Cake. Resep Dasar Japanese Roll Cake

Bahan 1

- 1 butir kuning telur. - 30 gr gula pasir. - 1 sdt vanilla essence.


(15)

- 20 ml + 25 ml minyak goreng.

- 60 ml air atau boleh diganti dengan 30 ml air + 30 ml susu UHT

- 80 gr tepung terigu.

-• Bahan Motif

- 1 butir putih telur. - Sejumput maizena. - Tepung Terigu. - Pewarna makanan. • Bahan 2

- 150 gr putih telur (setara dengan 4-5 butir putih telur). - 35 gr gula pasir.

- 1 sdt maizena.

1. Cake Green Tea And Cheese Roll Bahan:

• Resep Dasar Japanese Roll Cake. • 1 sdt bubuk matcha (green tea). • Pewarna Hijau.

Filling(Isi):

• 50 gr mentega putih. • 50 gr merry whip.

• 2 sdm susu kental manis. 10


(16)

• 50 gr keju cheddar parut kasar.

Cara Membuat:

• Siapkan sebuah loyang ukuran 28 x 28 x 5 cm, olesi alasnya dengan margarin, lapisi dengan kertas roti yang sudah di beri gambar motif dengan menggunakan pensil tipis-tipis, lalu sisihkan. Panaskan oven 160 derajat celcius.

• Buat adonan resep dasar.

• Buat motif “daun” atau sesuai selera.

• Campurkan bubuk matcha dan beberapa tetes pewarna hijau ke dalam adonan “Bahan 1” setelah pembuatan adonan motif selesai sebelum digabungkan dengan adonan “Bahan 2”.

• Lalu lanjutkan tahapannya mengikuti tahapan proses pada catatan resep dasar.

• Setelah matang, keluarkan dari oven, lalu keluarkan cake langsung dari loyang. Segera kelupas kertasnya selagi cake masih panas. Kemudian biarkan dingin.

• Untuk filling-nya, aduk mentega putih hingga lembut, masukkan merrywhip, aduk lagi hingga mengembang dan tercampur rata. Terakhir masukkan susu kental manis, aduk hingga rata. Lalu matikanmixer.


(17)

• Siapkan kertas roti dengan ukuran lebih besar daripada ukuran cake. Posisikan cake diatas kertas dengan bagian yang terkelupas menghadap ke bawah. Ratakan adonan filling, taburi dengan parutan keju di satu sisi. Gulung secara perlahan. Bungkus rapi dengan kertas roti, biarkan sebentar di suhu ruang sebelum disajikan.

2. Cake Triple Choco Roll Bahan:

• Resep dasar JRC. • 1 sdt pasta cokelat. Filling(Isi):

• 100 gr DCC, cincang kasar. • 50 gr whipped cream bubuk. • 100 ml air hangat.

• 50 gr DCC, di serut. Cara membuat:

• Siapkan sebuah loyang ukuran 28 x 28 x 5 cm, olesi alasnya dengan margarin, lapisi dengan kertas roti yang sudah di beri gambar motif dengan menggunakan pensil tipis-tipis, lalu sisihkan. Panaskan oven 160 derajat celcius.

• Siapkan adonan filling terlebih dahulu. Campur whippedcream bubuk dengan air hangat, lalu aduk rata. Tim campuran tersebut di atas kompor sambil di aduk-aduk hingga hamper mendidih. Masukkan


(18)

cincangan DCC, aduk rata sampai larut, matikan kompor, angkat, dan dinginkan. Sesekali tetap di aduk sambil menunggu campuran (choco ganache) tersebut dingin sempurna. Setelah dingin, masukkan ke dalam freezer sekitar 20-30 menit atau jika disiapkan sehari sebelumnya, cukup masukkan ke dalam lemari pendingin saja semalaman.

• Buat adonan resep dasar.

• Buat motif “bunga” atau sesuai selera.

• Campurkan pasta cokelat ke dalam adonan “Bahan 1” setelah pembuatan adonan motif selesai sebelum digabungkan dengan adonan “Bahan 2”.

• Lalu lanjutkan tahapannya mengikuti tahapan proses pada catatan resep dasar.

• Setelah matang, keluarkan dari oven, lalu keluarkan cake langsung dari loyang. Segera kelupas kertasnya selagi cake masih panas. Kemudian biarkan dingin.

• Lalu siapkan untuk filling-nya. Keluarkan choco ganache dari dalam freezer/lemari pendingin, kerok-kerok dengan sendok supaya adonan hancur dan tidak beku, lalu aduk dengan kecepatan rendah sampai sedang hingga kaku, mengembang, dan warnanya menjadi cerah. • Siapkan kertas roti dengan ukuran lebih besar daripada ukuran cake.

Posisikan cake diatasnya dengan bagian yang terkelupas menghadap ke bawah. Ratakan adonan filling, taburi dengan serutan DCC pada sisi


(19)

dalam. Gulung secara perlahan. Bungkus rapi dengan kertas roti, simpan sebentar

di dalam lemari pendingin sebelum di sajikan.

3. Cake Jungle Wild Roll Bahan:

• Resep dasar JRC. Filling(Isi 1):

• 50 gr whipped cream bubuk. • 100 ml air dingin (air es). • 1 sdm gula halus.

Filling(Isi 2):

• 100 gr DCC, cincang kasar. • 50 gr whipped cream bubuk. • 100 ml air hangat.

Cara Membuat:

• Siapkan dua buah loyang ukuran 28 x 28 x 5 cm, olesi alasnya dengan margarin, lapisi dengan kertas roti yang sudah di beri gambar motif dengan menggunakan pensil tipis-tipis, lalu sisihkan. Panaskan oven 160 derajat celcius.


(20)

• Siapkan adonan filling terlebih dahulu. Campur whipped cream bubuk dengan air hangat, lalu aduk rata. Tim campuran tersebut di atas kompor sambil di aduk-aduk hingga hampir mendidih. Masukkan cincangan DCC, aduk rata sampai larut, matikan kompor, angkat, dan dinginkan. Sesekali tetap di aduk sambil menunggu campuran (choco ganache) tersebut dingin sempurna. Setelah dingin, masukkan ke dalam freezer sekitar 20-30 menit atau jika disiapkan sehari sebelumnya, cukup masukkan ke dalam lemari pendingin saja semalaman.

• Buat adonan resep dasar.

• Buat motif kulit binatang sesuai selera, seperti motif jerapah, motif zebra, motif macan tutul, dan sebagainya.

• Lakukan langkah selanjutnya seperti pada resep dasar JRC.

• Setelah matang, keluarkan dari oven, lalu keluarkan cake langsung dari loyang. Segera kelupas kertasnya dengan hati-hati selagi cake masih panas. Kemudian biarkan cake dingin.

• Siapkan adonan filling-nya.

- Untuk filling (Isi 1), campur rata whipped cream dengan air dingin, aduk dengan mixer kecepatan tinggi. Turunkan kecepatan mixer, masukkan gula halus, aduk rata sampai adonan mengembang dan kaku. Kemudian matikan mixer dengan menurunkan kecepatan secara bertahap .

- Untuk filling (Isi 2), keluarkan choco ganache dari dalam freezer/lemari pendingin, kerok-kerok dengan sendok supaya adonan hancur dan tidak beku, lalu aduk dengan kecepatan


(21)

rendah sampai kecepatan sedang hingga adonannya kaku, mengembang, dan warnanya menjadi cerah.

• Siapkan kertas roti dengan ukuran lebih besar daripada cake. Posisikan cake di atasnya dengan bagian yang terkelupas menghadap ke bawah. Ratakan adonan filling. Gulung cake perlahan. Kemudian bungkus rapi masing-masing roll cake dengan kertas roti, lalu simpan sebentar di dalam lemari pendingin sebelum di sajikan.

4. Cake Watermelon Roll Bahan:

• Resep dasar JRC.

• Pewarna merah tua dan hijau apel. Filling(Isi):

• 100 gr whipped cream bubuk. • 200 ml air dingin (air es). • 1 sdm gula halus.

• Buah strawberry utuh.

Cara Membuat:

• Siapkan 2 buah loyang ukuran 20 x 20 x 5 cm, olesi alasnya dengan margarin, lapisi dengan kertas roti yang sudah diberi gambar motif dengan menggunakan pensil tipis-tipis, lalu sisihkan. Kemudian panaskan oven 160 derajat celcius.

• Buat adonan resep dasar. 16


(22)

• Buat motifnya. Untuk loyang pertama, buat garis-garis warna hitam agak tebal. Untuk loyang kedua, buat garis-garis warna hijau tua, lalu gores berlawanan arah dengan tusuk gigi untuk mendapatkan motif menyerupai kulit semangaka.

• Lalu lanjutkan tahapannya mengikuti tahapan proses pada catatan resep dasar.

• Bagi adonan menjadi 2 bagian yang sama. Satu bagian di beri beberapa tetes pewarna merah tua, dan bagian lain dengan pewarna hiaju apel. Aduk rata masing-masing bagian adonan.

• Adonan merah tua di tuang ke dalam loyang bermotif garis hitam, dan adonan hijau dituang kedalam loyang bermotif kulit semangka.

• Panggang selama 10 menit dengan api bawah, lalu 3-5 menit dengan api atas untuk mematangkan lapisan atas. Tes tusuk untuk memastikan tingkat kematangan cake.

• Setelah matang, keluarkan dari oven, lalu keluarkan cake langsung dari loyang. Segera kelupas kertasnya dengan hati-hati selagi cake masih panas. Kemudian biarkan cake dingin.

• Siapkan filling-nya, lalu campur rata whipped cream dengan air dingin, aduk dengan mixer kecepatan tinggi. Turunkan kecepatan mixer, masukkan gula halus, kemudian aduk rata sampai adonan mengembang dan kaku. Lalu matikan mixer dengan menurunkan kecepatan secara bertahap.

• Buat gulungan isi “semangka” terlebih dahulu. Siapkan kertas roti dengan ukuran lebih besar daripada ukuran cake. Posisikan cake merah diatasnya dengan bagian yang terkelupas menghadap ke bawah. Lalu


(23)

ratakan adonan filling. Gulung cake secara perlahan. Kemudian bungkus rapi dengan kertas roti, lalu sisihkan.

• Lalu siapkan satu lembar lagi kertas roti dengan ukuran lebih besar daripada ukuran cake untuk menggulung lapisan “kulit semangka”. Posisikan cake hijau di atasnya dengan bagian yang terkelupas menghadap ke bawah. Ratakan adonan filling. Kemudian letakkan gulungan cake merah tepat di tengahnya. Kemudian bungkus perlahan dengan cake hijau. Bungkus rapi dengan kertas roti, lalu simpan sebentar dalam lemari pendingin sebelum di sajikan.


(24)

BAB IV

KESIMPULAN DAN SARAN

4.1. Kesimpulan

Berdasarkan yang penulis jabarkan pada bab-bab sebelumnya, maka penulis dapat mengambil beberapa kesimpulan. Diantaranya sebagai

berikut:

1. Kue-kue Jepang telah dikenal di seluruh dunia karena rasa dan penampilannya yang berbeda dengan kue-kue dari negara lain. Kue-kue Jepang yang terkenal, seperti: dorayaki, taiyaki, manju, melonpan, mochi, Japanese roll cake, dan lain-lain.

2. Japanese roll cake terbuat dari tepung terigu, kuning telur, gula pasir, bubuk vanilla, minyak goreng, susu UHT, tepung maizena, whipped cream, dan bahan tambahan lainya sebagai isiannya seperti: coklat, keju, atau sesuai selera. Alat yang digunakan untuk membuat Japanese roll cake yaitu oven, mixer, loyang kue, piping bag, dan kertas roti.

3. Untuk membuat Japanese roll cake yang baik, memang perlu keterampilan dan ketelatenan tersendiri, karena lembaran spongecake yang digunakan sifatnya ringan dan berpori, sehingga mudah robek ketika digulung. Terlebih


(25)

jika lapisan sponge cake terlalu tebal. Agar cake terasa lembut, digunakan teknik pengadukan telur secara terpisah antara putih dan kuningnya.

4. Untuk teknik menggulung Japanese roll cake agar sempurna, setelah cake matang segera keluarkan dari loyang dan lepaskan kertas roti secara perlahan. Biarkan bagian yang bergambar di bagian atas agar tidak basah dan terkena uap. Lalu cake siap digulung pada saat uap panasnya hilang, agar filling tidak leleh. Setelah digulung, bungkus cake dengan kertas roti kemudian simpan selama 30-60 menit di dalam lemari pendingin.

5. Japanese roll cake memiliki aneka kreasi yang banyak. Umumnya alat dan bahan dasar yang digunakan untuk membuat aneka kreasi Japanese roll cake sama, hanya motif dan isi cake yang cara pembuatannya berbeda. Karena akan dibuat sesuai selera masing-masing penikmatnya.

4.2. Saran

Setelah penulis menulis kesimpulan, maka pada bagian akhir ini penulis akan memberikan beberapa saran yang akan bermanfaat bagi para pembaca, diantaranya sebagai berikut:

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam pembuatan Japanese roll cake yg baik, yaitu:

1.Pilihlah bahan sesuai dengan resep dan kesukaan anda. Untuk telur, tepung terigu dan susu UHT, pilih yang berkualitas baik, karena akan mempengaruhi cita rasa cake dan akan membuat cake terasa lembut.

2. Agar kue terasa wangi dan lezat, boleh menambahkan bubuk vanilla lebih banyak atau sesuai kebutuhan.


(26)

3.Untuk memastikan kue sudah matang atau belum, lakukanlah dengan cara menusuk kue yang di oven menggunakan tusuk gigi.

4.Untuk warna cakenya, pilihlah pewarna makanan yang baik digunakan atau membuat pewarna makanan sendiri yang dibuat dari buah-buahan asli agar lebih aman dan sehat di konsumsi oleh anak-anak.

5.Pilihlah motif yang lucu dan unik seperti motif hello kitty agar terlihat menarik.


(27)

DAFTAR PUSTAKA

Krisdianto,Lia Djoen. 2014. Japanese Roll Cake. PT Gramedia Pusta Utama Purwadaria,Semijati. 2014. 57 Resep Japanese Cake & Bread. PT Media Boga Utama


(28)

LAMPIRAN GAMBAR JAPANESE ROLL CAKE

Gambar 1.Roll Cake Motif Batik Gambar 2.Roll Cake Motif Hello Kitty


(29)

Gambar 5.Cake Green Tea And Cheese Roll Gambar 6.Cake Triple Choco Roll


(30)

JAPANESE ROLL CAKE

ABSTRAK

Kertas karya ini membahas tentang Japanese Roll Cake dengan tujuan untuk mengetahui cara pembuatannya. Japanese Roll Cake adalah bolu gulung yang berasal dari Negara Jepang. Namun seiring berkembangnya zaman, di Jepang muncul tren baru yang dinamakan dengan Japanese Roll Cake. Untuk membuat Japanese Roll Cake dibutuhkan bahan-bahan yang berkualitas baik dan berprotein dengan kadar tinggi. Biasanya dibutuhkan bahan-bahan seperti: tepung maizena, telur, minyak goreng, susu UHT, whipped cream, dan bahan lainnya.

Adapun untuk menghasilkan Japanese Roll Cake yang enak dan lezat dibutuhkan cara pembuatannya yang baik dan benar, seperti: cara teknik pengadukan telur terpisah antara putih dan kuningnya, lalu masukkan putih telur kedalam adonan yag sudah di aduk rata agar mudah tercampur dengan adonan lainnya. Kemudian teknik penggulungannya dilakukan dengan cara setelah cake matang, segera keluarkan dari loyang dan lepaskan kertas roti secara perlahan. Setelah cake digulung, bungkus dengan kertas roti, kemudian disimpan di dalam lemari pendingin selama 30-60 menit supaya mendapatkan hasil yang bagus.


(31)

Untuk pembuatan cake yang sempurna, dibutuhkan sebuah loyang dengan ukuran besar. Lalu loyang tersebut dioleskan dengan margarine dan dilapisi dengan kertas roti. Kemudian membuat adonan dengan bahan-bahan yang sudah disiapkan terlebih dahulu. Aduk rata semua adonan dengan mixer sampai adonan tersebut mengembang. Setelah adonan mengembang sisihkan adonan tersebut, lalu buat adonan lagi untuk motif kuenya. Lalu masukkan adonan motif kedalam oven untuk dipanggang selama 1-2 mennit. Setelah selesai membuat motif, tuang adonan kue yang sudah disiapkan tadi di atas loyang yang sudah berisi motif. Kemudian masukkan adonan kue ke dalam oven selama 10 menit. Setelah matang, keluarkan dari oven. Keluarkan cake dari loyang dan segera kelupas kertas rotinya, biarkan cakenya dingin. Setelah dingin, balik cake keatas kertas roti dengan lapisan bermotif menghadap ke bawah. Beri krim untuk isian kuenya, lalu gulung secara perlahan. Lalu simpan sebentar didalam lemari pendingin sebelum disajikan.

Japanese Roll Cake juga memiliki berbagai macam kreasi, seperti: Cake Green Tea And Cheese Roll, Cake Triple Choco Roll, Cake Jungle Wild Roll, Cake Watermelon Roll, dan lain-lain. Cara pembuatan kuenya juga sama, hanya cara pembuatan pada bagian isi cakenya saja yg berbeda.


(32)

日本のロールケーキ

このろんぶんは日本のロールケーキに説明して、その使い方こと を知るための目的がある。日本のロールケーキは日本からロールパンで ある。でも、現代的な時代になって、最近日本の食べ物は日本のロール ケーキといわれている。日本のロールケーキを作るために一番いいタン パク質と材料を作っている。普通はその材料、すなわちコーンスターチ

、卵、油やし、UHT牛乳, whipped cream, などである。

一番おいしい日本のロールケーキを作るために、その使い方は正 しい方法をして、すなわち別の白い卵と黄色い卵ミックス方法である。 そして、ほかのミックス材料が簡単になるために、その白い卵を入れて いる。そのロールパンの方法はケーキ網作った後で、すぐ心中からパン の紙を捨てる。ケーキが巻き去れた跡で、パンの紙で結んで、そして、 いいケーキの結果になるために、冷蔵庫に入れて三十分とか六十分にか かっている。

一番いいケーキを使い方のために、大きい心中で作っている。そ して、その心中はバターで少なく入れて、パンの紙を作っている。それ


(33)

で、もう材料をじゅんびしたほうがいいし、すぐケーキをつくっている

。Mixer でそのずいぶんざいりょうがあわられている。あわられている

そのざいりょうを作って、ケーキのかたちのためである。そのケーキの

かたちはovenでやいて、いっぷんとかにふんにかかっている。そのケ

ーキの形がおわったあとで、もう作ったほかのざいりょうはそのケーキ

のかたちに入れている。Oven でじゅっぷんにかかっている。作ったあ

とで、oven からです。そのケーキはしんちゅうからでして、すぐパン

のケーキをすてる。そのケーキはそのままである。そのままあとで、ケ ーキをまわっている。ケーキのなかにクリームを入れて、そしてのんび り巻きしている。食べるまえに、ちょっとれいぞうこに入れたほうがい いである。

日本のロールケーキもいろいろなかたちがたくさんあって、すな わち、Cake green tea and cheese roll, Cake triple choco roll, Cake jungle wild roll, Cake watermelon roll, などである。そのケーキを使い方も同じである 。そのケーキのなかの部分の使い方しか同じではない。


(1)

LAMPIRAN GAMBAR JAPANESE ROLL CAKE

Gambar 1.Roll Cake Motif Batik Gambar 2.Roll Cake Motif Hello Kitty


(2)

Gambar 5.Cake Green Tea And Cheese Roll Gambar 6.Cake Triple Choco Roll


(3)

JAPANESE ROLL CAKE

ABSTRAK

Kertas karya ini membahas tentang Japanese Roll Cake dengan tujuan untuk mengetahui cara pembuatannya. Japanese Roll Cake adalah bolu gulung yang berasal dari Negara Jepang. Namun seiring berkembangnya zaman, di Jepang muncul tren baru yang dinamakan dengan Japanese Roll Cake. Untuk membuat Japanese Roll Cake dibutuhkan bahan-bahan yang berkualitas baik dan berprotein dengan kadar tinggi. Biasanya dibutuhkan bahan-bahan seperti: tepung maizena, telur, minyak goreng, susu UHT, whipped cream, dan bahan lainnya.

Adapun untuk menghasilkan Japanese Roll Cake yang enak dan lezat dibutuhkan cara pembuatannya yang baik dan benar, seperti: cara teknik pengadukan telur terpisah antara putih dan kuningnya, lalu masukkan putih telur kedalam adonan yag sudah di aduk rata agar mudah tercampur dengan adonan lainnya. Kemudian teknik penggulungannya dilakukan dengan cara setelah cake matang, segera keluarkan dari loyang dan lepaskan kertas roti secara perlahan. Setelah cake digulung, bungkus dengan kertas roti, kemudian disimpan di dalam lemari pendingin selama 30-60 menit supaya mendapatkan hasil yang bagus.


(4)

Untuk pembuatan cake yang sempurna, dibutuhkan sebuah loyang dengan ukuran besar. Lalu loyang tersebut dioleskan dengan margarine dan dilapisi dengan kertas roti. Kemudian membuat adonan dengan bahan-bahan yang sudah disiapkan terlebih dahulu. Aduk rata semua adonan dengan mixer sampai adonan tersebut mengembang. Setelah adonan mengembang sisihkan adonan tersebut, lalu buat adonan lagi untuk motif kuenya. Lalu masukkan adonan motif kedalam oven untuk dipanggang selama 1-2 mennit. Setelah selesai membuat motif, tuang adonan kue yang sudah disiapkan tadi di atas loyang yang sudah berisi motif. Kemudian masukkan adonan kue ke dalam oven selama 10 menit. Setelah matang, keluarkan dari oven. Keluarkan cake dari loyang dan segera kelupas kertas rotinya, biarkan cakenya dingin. Setelah dingin, balik cake keatas kertas roti dengan lapisan bermotif menghadap ke bawah. Beri krim untuk isian kuenya, lalu gulung secara perlahan. Lalu simpan sebentar didalam lemari pendingin sebelum disajikan.

Japanese Roll Cake juga memiliki berbagai macam kreasi, seperti: Cake Green Tea And Cheese Roll, Cake Triple Choco Roll, Cake Jungle Wild Roll, Cake Watermelon Roll, dan lain-lain. Cara pembuatan kuenya juga sama, hanya cara pembuatan pada bagian isi cakenya saja yg berbeda.


(5)

日本のロールケーキ

このろんぶんは日本のロールケーキに説明して、その使い方こと を知るための目的がある。日本のロールケーキは日本からロールパンで ある。でも、現代的な時代になって、最近日本の食べ物は日本のロール ケーキといわれている。日本のロールケーキを作るために一番いいタン パク質と材料を作っている。普通はその材料、すなわちコーンスターチ 、卵、油やし、UHT牛乳, whipped cream, などである。

一番おいしい日本のロールケーキを作るために、その使い方は正 しい方法をして、すなわち別の白い卵と黄色い卵ミックス方法である。 そして、ほかのミックス材料が簡単になるために、その白い卵を入れて いる。そのロールパンの方法はケーキ網作った後で、すぐ心中からパン の紙を捨てる。ケーキが巻き去れた跡で、パンの紙で結んで、そして、 いいケーキの結果になるために、冷蔵庫に入れて三十分とか六十分にか かっている。

一番いいケーキを使い方のために、大きい心中で作っている。そ して、その心中はバターで少なく入れて、パンの紙を作っている。それ


(6)

で、もう材料をじゅんびしたほうがいいし、すぐケーキをつくっている

。Mixer でそのずいぶんざいりょうがあわられている。あわられている

そのざいりょうを作って、ケーキのかたちのためである。そのケーキの かたちはovenでやいて、いっぷんとかにふんにかかっている。そのケ

ーキの形がおわったあとで、もう作ったほかのざいりょうはそのケーキ のかたちに入れている。Oven でじゅっぷんにかかっている。作ったあ

とで、oven からです。そのケーキはしんちゅうからでして、すぐパン

のケーキをすてる。そのケーキはそのままである。そのままあとで、ケ ーキをまわっている。ケーキのなかにクリームを入れて、そしてのんび り巻きしている。食べるまえに、ちょっとれいぞうこに入れたほうがい いである。

日本のロールケーキもいろいろなかたちがたくさんあって、すな わち、Cake green tea and cheese roll, Cake triple choco roll, Cake jungle wild roll, Cake watermelon roll, などである。そのケーキを使い方も同じである