LOMBA DALAM RANGKA MEMPERINGATI HUT RI

perlombaan juga terdapat kegiatan pengecetan pohon di pinggir jalan dengan warna merah putih dan pemasangan bendera merah putih. Tujuan Kegiatan Tujuan umum di buatnya serangkaian acara HUT RI ke 71 di Desa Penyabangan adalah untuk merayakan dan memeriahkan peringatan kemerdekaan Bangsa Indonesia. Sasaran Kegiatan Sasaran kegiatan dari setiap perlombaan yang dirayakan pada peringatan HUT RI ke 71 di Desa Penyabangan adalah masyarakat umum di Desa Penyabangan. Langkah-Langkah Pelaksanaan Kegiatan a. Lomba Billiar 1. Persiapan Tempat : Gedung serba guna di area Kantor Perbekel Desa Penyabangan Logistik : Papan Tulis, Spidol, Sound System, Meja, Meja Billiar, Bangku, Sertifikat, Piala Juara SDM : Mahasiswa KKN PPM, Anggota STT Desa Penyabangan serta Perangkat Desa Penyabangan 2. Rencana Pelaksanaan Waktu : 7 Agustus 2016 sampai 8 Agustus 2016 Rincian Kegiatan : Perlombaan yang diikuti oleh 32 peserta yang berasal dari Kecamatan Gerokgak, melalui tiga tahap perlombaan yaitu Babak Penyisihan, Babak 16 besar, Babak 8 besar, Babak Semi Final dan Babak Final. 3. Rencana Evaluasi Memberikan sarana atau wadah untuk menjaring atlet-atlet billiar di Kecamatan Gerokgak yang selanjutnya bisa dipertandingkan ke tingkat yang lebih tinggi.

b. Lomba Bulutangkis

1. Persiapan Tempat : Gedung serba guna di area Kantor Perbekel Desa Penyabangan Logistik : Papan Tulis, Spidol, Sound System, Meja, Bangku, Sertifikat, Piala Juara SDM : Mahasiswa KKN PPM, Anggota STT Desa Penyabangan serta Perangkat Desa Penyabangan 2. Rencana Pelaksanaan Waktu : 1 Agustus 2016 sampai 5 Agustus 2016 Rincian Kegiatan : Perlombaan yang diikuti oleh 50 peserta yang berasal dari Kecamatan Gerokgak, melalui tiga tahap perlombaan yaitu Babak Penyisihan, Babak 16 besar, Babak 8 besar, Babak Semi Final dan Babak Final. 3. Rencana Evaluasi Memberikan sarana atau wadah untuk menjaring atlet-atlet bulutangkis di Kecamatan Gerokgak yang selanjutnya bisa dipertandingkan ke tingkat yang lebih tinggi.

c. Lomba Sepeda Hias

1. Persiapan Tempat : Areal Desa Penyabangan Logistik : Papan Tulis, Spidol, Sound System, Meja, Mobil Pickup, Bangku. SDM : Mahasiswa KKN PPM, Anggota STT Desa Penyabangan serta Perangkat Desa Penyabangan 2. Rencana Pelaksanaan Waktu : 16 Agustus 2016 Rincian Kegiatan : Perlombaan yang diikuti oleh 100 peserta yang berasal dari anak-anak Desa Penyabangan, yang dinilai oleh juri yang berasal dari 3 orang mahasiswa KKN yang telah ditunjuk oleh panitia. 3. Rencana Evaluasi Memberikan sarana atau wadah untuk mengembangkan kreatifitas anak-anak di Desa Penyabangan.

d. Jalan Santai