Sejarah Perusahaan Logo Perusahaan

6 BAB II TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Profile Tempat Kerja Praktek

2.1.1 Sejarah Perusahaan

CV. Bi-ensi Fesyenindo berdiri sejak 14 agusus 1997 dan mulai berbadan hukum menjadi CV Bi-ensi Fesyenindo tahun 1998. pada mulanya perusahaan ini lebih berorientasi kepada bisnis manufaktur pakaian dan hanya memiliki beberapa toko retail pakaian. Pada tahun 2002 perusahaan membuat dan menetapkan visi dan misi perusahaan sebagai landasan kerja untuk mencapai cita-cita dan harapannya dimasa yang akan datang . Pada tahun 2002 akhir perusahaan merubah dan menentukan strategi baru dengan menciptakan dan membangun merk sendiri yaitu merek 3 Second. Strategi baru dibuat untuk memenuhi dan menyelaraskan strategi perusahaan dengan visi, misi yang telah ditetapkan sebelumnya. Untuk memperluas pasar, maka pada tahun 2004 CV Bi-ensi Fesyenindo menambah merk pakaiannya dengan menciptakan merk Greenlight kemudian pada tahun 2007 perusahaan menambah lagi merk terbarunya yaitu Moutley. Saat ini dan di masa yang akan datang CV Bi-ensi Fesyenindo bertekad untuk mengembangkan 3 merk ini menjadi merk besar dan ternama yang mampu melayani pasar Indonesia dan dunia. Visi Perusahaan yaitu menjadi perusahaan penyedia fashion yang terdepan dalam kepuasan pelanggan untuk melayani pasar Indonesia dan dunia, sedangkan Misi Perusahaan yaitu memproduksi, memasok dan menjual langsung produk fashion kepada pasar sasaran untuk kepuasan pelanggan, pemilik, karyawan dengan memperhatikan lingkungan dan peraturan pemerintah Sampai akhir tahun 2005 Three Second telah membuka toko-toko yang tersebar di beberapa kota yaitu Bandung Super Mal BSM, Bandung Indah Plaza BIP, Mal Kelapa Gading Jakarta, Mal Ciputra Jakarta, Plaza Blok M Jakarta, Karawaci Mal, Java Mal Semarang, Surabaya Plaza, Pakuwon Mal serta departement store terkemuka di Indonesia.

2.1.2 Logo Perusahaan

Gambar dibawah ini merupakan logo dari CV. Bi-ensi Fesyenindo Gambar 2.1 Logo Perusahaan

2.1.3 Struktur Organisasi dan Job Description