WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN JUAL BELI KOPI ANTARA KOPERASI PEDAGANG KOPI (KOPEPI) KETIARA DENGAN ROYAL COFFEE (SUATU PENELITIAN DI TAKENGON KABUPATEN ACEH TENGAH)

ELECTRONIC THESIS AND DISSERTATION UNSYIAH
TITLE
WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN JUAL BELI KOPI ANTARA KOPERASI PEDAGANG KOPI (KOPEPI) KETIARA
DENGAN ROYAL COFFEE (SUATU PENELITIAN DI TAKENGON KABUPATEN ACEH TENGAH)

ABSTRACT
i
ABSTRAK
ATIKA SURI, WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN JUAL BELI
KOPI ANTARA KOPERASI PEDAGANG KOPI
(KOPEPI) KETIARA DENGAN ROYAL COFFEE.
(Suatu Penelitian di Takengon Kabupaten Aceh Tengah)
Fakultas Hukum Universitas Syiah Kuala
(v,60),pp.,bibl.,app.
2016
(KHAIRANI, SH., M.HUM.)
Pada Pasal 1513 KUH Perdata disebutkan bahwa kewajiban utama si
pembeli ialah membayar harga pembelian, pada waktu dan di tempat sebagaimana
ditetapkan menurut perjanjian, namun dalam prakteknya perjanjian jual beli kopi
antara koperasi pedagang kopi (KOPEPI) Ketiara dengan Royal Coffee salah satu
dari 24 produsen kopi di Takengon tidak terlaksana sebagaimana mestinya. Pihak

Royal Coffee selaku importir terlambat membayar harga kopi dan Ketiara selaku
eksportir terlambat mengirim barang.
Tujuan penulisan skripsi ini adalah untuk menjelaskan pelaksanaan
perjanjian jual beli kopi antara koperasi pedagang k opi (KOPEPI) Ketiara dengan
Royal Coffee, bentuk-bentuk wanprestasi dalam perjanjian jual beli kopi serta
penyebabnya dan untuk menjelaskan upaya yang ditempuh eksportir dalam
penyelesaian masalah wanprestasi dalam perjanjian jual beli kopi.
Data yang diperuntukan dalam penulisan skripsi ini diperoleh melalui
penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan. Penelitian kepustakaan diperoleh
dari bahan bacaan seperti buku-buku, peraturan undang-undang, pendapat para
ahli dan sumber internet, sedangkan penelitian lapangan dilakukan melalui
mewancarai responden dan informan.
Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa dalam pelaksanaan jual beli
kopi antara koperasi pedagang kopi (KOPEPI) Ketiara selaku eksportir kopi
dengan Royal Coffee selaku importir kopi di Takengon tidak terlaksana
sebagaimana yang diperjanjikan, karena para pihak sama-sama melakukan
wanprestasi. Wanprestasi yang dilakukan importir adalah terlambat dalam
membayar harga kopi dan wanprestasi eksportir adalah terlambat mengirim kopi.
Diketahui bahwa para pihak dalam perjanjian menggunakan pembayaran open
account, pembayaran harga kopi ini berdasarkan ketetapan harga pasar

internasional atau bursa komunity. Pembayaran ini menimbulkan resiko bagi para
pihak diantaranya akibat keterlambatan membayar harga kopi dan baru dibayar
dikemudian hari, lamanya proses pembayaran tersebut nilai kurs menurun dan
merugikan pihak eksportir dan eksportir tidak bisa segera memasok kopi dari
petani. Sedangkan resiko yang dihadapi importir yaitu importir terlambat
menyetor barang kedaerah-daerah di negaranya. Upaya yang ditempuh para pihak
dalam penyelesaian sengketa yaitu menggunakan alternatif penyelesaian sengketa
dalam bentuk negosiasi.
Disarankan kepada para pihak pelaksanaan dalam perjanjian diatur dengan
baik, saling menegosiasikan isi perjanjian para pihak supaya terhindar dari
wanprestasi serta melengkapi item-item yang belum lengkap di dalam perjanji an.

Cara pembayaran yang digunakan lebih baik menggunakan pembayaran yang
aman tidak merugikan kedua belah pihak, di antaranya adalah sitem pembayaran
Letter Of Credit atau L/C. Selanjutnya di dalam perjanjian sebaiknya diatur
mengenai penyelesaian sengketa agar mempermudah kedua belah pihak jika
terjadi sengketa.
ii
KATA PENGANTAR
Alhamdulillah, puji dan syukur dipanjatkan kehadirat Allah SWT

Subhanallahhuwatta’ala, karena dengan qudrah dan iradah-Nya lah, penulisan
skripsi yang berjudul “WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN JUAL BELI
KOPI ANTARA KOPERASI PEDAGANG KOPI (KOPEPI) KETIARA
DENGAN ROYAL COFFEE (Suatu Penelitian di Takengon Kabupaten Aceh
Tengah)― telah dapat diselesaikan. Shalawat dan salam selalu tercurah kepada
Rasulullah shalallahu’alaihi wasallam, yang dengan risalah yang beliau bawa
telah mengantarkan kita ke alam yang penuh dengan ilmu pengetahuan.
Penulisan skripsi ini sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar
Sarjana Fakultas Hukum Universitas Syiah Kuala Banda Aceh. Penyusunan
skripsi ini tidak mungkin diselesaikan tanpa kesempatan, bantuan, bimbingan,
arahan, serta dorongan semangat dari berbagai pihak yang diberikan untuk
penulis. Untuk itu ucapan terima kasih dan penghargaan setinggi -tingginya
disampaikan kepada :
1. Kedua Kakek dan Nenek tercinta, yaitu Kakek Sunari dan Nenek Rukiah.
Kemudian Ibunda Tercinta Fatmawati, ketiga oom Samsul Bahrik, Rana Pasa
Rani dan Samsul Wardi, serta Bunda Salmiah dan Suriani yang senantiasa
mendoakan dan memberikan semangat dan motivasi tinggi terhadap saya. Tak
ada sesuatu yang dapat diberikan agar sebanding dengan pengorbanan kalian.
2. Ibu Khairani, S.H., M.Hum., selaku dosen pembimbing yang telah
memberikan bimbingan dan arahan serta nasehat-nasehat yang sangat berguna

dalam penulisan skripsi ini.
3. Bapak Prof. Dr. Faisal A. Rani, S.H, M.Hum., selaku Dekan Fakultas Hukum
Universitas Syiah Kuala.
4. Bapak Dr. Mahfud, S.H.,M.H Selaku dosen wali saya tahun 2012-2016 yang
selalu memberikan semangat dan arahan selama masa studi.
5. Ibu Kadriah, S.H., M.Hum. selaku Ketua bagian akademik Fakultas Hukum
Universitas Syiah Kuala beserta seluruh staff pengajar yang telah mendidik
dan memberikan ilmu dengan tulus dan ikhlas.
6. Bapak Indra Kesuma Hadi, S.H., M.H. selaku Sekretaris Bagian Hukum
Perdata.
7. Responden dan Informan yang telah meluangkan waktunya untuk memberikan
masukan dan jawaban terhadap wawancara yang saya lakukan.
8. Sahabat-sahabat seperjuagan Lamunzirin, Anggita Selviaroza, Azika Zena
Amelia, Ayu Novita Sari, Muhammad Fikhri Mihardy, Rini Mihartika dan
rekan-rekan angkatan 2012 Fakultas Hukum Universitas Syiah Kuala yang
selama ini memberikan nasehat serta dukungan menyelesaikan studi di Banda
Aceh.
9. Sahabat sejoli Yartina Novika dan Julisa Hanif Wahyuni yang telah membantu
menyelesaikan skripsi ini. Ketiga Sepupu saya Anggie Merisya Pasa, Ria
Rahmadhani, dan Alif Al Pranaja.

iii
Hanya doa yang dapat di panjatkan kepada Allah SWT agar membalas
kebaikan dan bantuan yang telah saya terima selama ini. Menyadari bahwa
skripsi ini tidak luput dari kesilapan dan kekurangan baik dari segi penulisan,
isi maupun susunannya, maka dengan segala kerendahan hati sangat
diharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun guna kesempurnaan.
Akhirnya kepada Allah SWT jugalah kita berserah diri, karena tidak ada
satupun yang dapat terjadi jika tidak atas Kehendak -Nya, semoga bantuan dan
kebaikan dari semua pihak dapat menjadi amal shaleh.
Amin Ya Rabbal `Alamin.
Banda Aceh, Desember 2016
Penulis,

ATIKA SURI
NIM 1203101010361
iv
DAFTAR ISI
Halaman
ABSTRAK...............................................................................................................i
KATA PENGANTAR ....................................................................................... ....ii

DAFTAR ISI ...................................................................................................... ....v
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Permasalahan ....................................................... …1
B. Identifikasi Masalah……………………….…………………..…….3
C. Definisi Operasional Variabel Penelitian..........................…………..3
D. Ruang Linkup dan Tujuan Penelitian………………..………………4
E. Kegunaan Penelitian……………..…………………………………..5
F. Keaslian Penelitian…………...……………………………………...5
G. Metode Penelitian……………...…………………………………....6
H. Jangka Waktu Penelitian……………………...……………………..8
I. Sistematika Pembahasan ................................................................ …9
BAB II TINJAUAN TENTANG PERJANJIAN JUAL BELI
A. Pengertian Perjanjian, Perjanjian Jual Beli dan Perjanjian Jual Beli
Perusahaan……………………………………………………….…10
B. Syarat-syarat Perjanjian Jual Beli .................................................. ..15
C. Hak dan Kewajiban Para Pihak dalam Perjanjian Jual
Beli ................................................................................................. ..23
D. Cara-cara Pembayaran dalam Jual Beli …………....………………28
E. Bentuk-bentuk Wanprestasi dalam Perjanjian ……...……………..39
BABIII PELAKSANAAN PERJANJIAN JUAL BELI KOPI ANTARA

KOPERASI PEDAGANG KOPI (KOPEPI) KETIARA DENGAN
ROYAL COFFEE.
A. Pelaksanaan Perjanjian Jual Beli Kopi antara Koperasi Pedagang
Kopi (KOPEPI) Ketiara dengan Royal Coffee di Takengon .......... ..42
B. Bentuk Wanprestasi dalam Perjanjian Jual Beli Kopi dan
Penyebabnya .................................................................................. ..47
C. Upaya yang ditempuh Eksportir dalam Penyelesaian wanprestasi
dalam Perjanjian Jual Beli Kopi ..................................................... ..51
BAB IV PENUTUP
A. Kesimpulan .................................................................................... ..55
B. Saran ............................................................................................... ..56
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ ..58
v
LAMPIRAN
Lampiran 1 Surat Penelitian di koperasi pedagang kopi (KOPEPI)
Ketiara di Takengon Kabupaten Aceh Tengah.
Lampiran 2 Foto kopi yang di ekspor eksportir Ketiara kepada
importir kopi yaitu Royal Coffee.
Lampiran 3 Kontrak perjanjian jual beli kopi antara koperasi pedagang
kopi (KOPEPI) Ketiara dengan Royal Coffee.

Lampiran 4 E-mail dari Royal Coffee.