Tata Cara Pemusnahan Kerangka Konsep

5. Tim peneliti dibentuk dengan SK, direktur, beranggotakan komite rekam medis komite medis, petugas rekam medis senior, perawat senior dan petugas lainnya yang terikat.

2.9 Tata Cara Pemusnahan

1. Pembentukan tim pemusnahan dari unsur rekam medis dan tata usaha dengan SK direktur rumah sakit. 2. Tim pembuat daftar pertelaan arsip. 3. Pelaksanaan pemusnahan : dibakar dengan menggunakan incinerator atau dibakar biasa, dicacah, dibuat bubur oleh pihak no ke-3, disaksikan oleh tim pemusnahan. 4. Tim pemusnahan membuat acara pemusnahan yang ditanda tangani oleh ketus dan sekretasis, diketahui direktur rumah sakit. 5. Berita acara pemusnahan rekam medis, yang disimpan yang asli dirumah sakit lembar ke-2 dikirim kepada pemilik rumah sakit Rumah Sakit Vertikasi Kepada Dirjen Pelayanan Medik Sunny U.F, 2008.

2.10 Kerangka Konsep

Berdasarkan teori diatas, maka dalam penelitian ini dapat mengetahui pengetahuan dalam pelaksanaan penyusutan. Dari uraian kerangka teoritis penelitian, yakni petugas rekam medis dan pelaksanaan penyusutan rekam medis, maka kerangka konsep yang digunakan dalam penelitian ini bahwa dengan semakin baiknya pelaksanaan penyusutan berkas rekam medis oleh pihak rumah sakit terhadap petugas rekam medis. Maka dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan penyusutan berkas rekam medis dirumah sakit akan semakin baik ketika petugas rekam medisnya sudah terpenuhi. Variabel Independen Variabel Dependen Gambar 2.1 Kerangka Konsep Tingkat pengetahuan petugas rekam medis 1. Pendidikan 2. Umur 3. Masa kerja Pelaksanaan penyusutan berkas rekam medis 27

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian

Jenis penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif. Menurut Notoatmodjo 2010, Metode penelitian deskriptif adalah suatu metode penelitian yang dilakukan dengan tujuan utama untuk membuat gambaran atau deskriptif tentang suatu keadaan secara obyektif. Metode penelitian deskriptif digunakan untuk memecahkan masalah atau menjawab permasalahan yang sedang dihadapi pada situasi sekarang. Penelitian dengan pendekatan kuantitaif adalah penelitian yang menekankan analisisnya pada data-data numerial yang diolah dengan metode statistika Azwar.2009. Dalam penelitian ini bermaksud memberikan deskriptif atau gambaran mengenai pelaksanaan penyusutan berkas rekam medis.

3.2 Waktu Dan Tempat Penelitian

3.2.1 Waktu Penelitian

Waktu penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juli sampai Agustus 2016 bertempat di RSU Imelda Pekerja Indonesia Medan.

3.2.2 Tempat Penelitian

Tempat yang dipilih menjadi tempat penelitian adalah Rumah Sakit Umum Imelda Pekerja Indonesia Medan, karena menurut peneliti Rumah Sakit Umum