Ketentuan dan prosedur yang diterapkan oleh PT. BNI Securities dalam

BAB IV DATA HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Ketentuan dan prosedur yang diterapkan oleh PT. BNI Securities dalam

pembelian, penjualan dan pengalihan unit penyertaan pada perusahaan Reksadana Syariah.

1. Tata Cara Dan Persyaratan Pembelian Unit Penyertaan

a. Calon Investor harus sudah membaca dan memahami isi prospectus beserta ketentuan-ketentuan didalamnya. b. Calon Investor yang bermaksud mengadakan pembelian unit penyertaan harus mengajukan permohonan pembelian unit dengan cara mengisi formulir pembelian unit penyertaan yang dilengkapi dengan foto copi KTPJati diri, NPWP, Bukti pembayaran dan bukti pendukung lainnya. c. Pemodal yang baru pertama kali mengadakan pembelian unit penyertaan disyaratkan untuk mengisi dan menandatangani formulir profil pemodal sebelum melakukan pembelian. d. Pembelian unit penyertaan harus dilakukan sesuai dengan syarat dan ketentuan yang tercantum dalam prospectus dan formulir pembelian unit penyertaan. e. Manager investasi dan bank custodian wajib menolak pesanan pembelian dari calon pemegang unit penyertaan apabila terdapat pelanggaran ketentuan sebagaimana diatur dalam peraturan BAPEPAM Nomor V.D.10. f. Permohonan pembelian unit yang menyimpang dari peraturan dan ketentuan- ketentuan diatas tidak akan dilayani. g. Harga pembelian dan pemrosesan pembelian unit penyertaan. Minimum pembelian awal unit penyertaan adalah sebesar Rp.1.000.000,- satu juta rupiah dan untuk pembelian selanjutnya minimal Rp. 1.000.000,- satu juta rupiah juga. Setiap unit penyertaan ditawarkan dengan harga sama dengan Nilai Aktiva Bersih Awal yaitu sebesar Rp.1000 per unit penyertan pada hari pertama penawaran yang harus dibayar penuh pada saat mengajukan formulir pembelian. Selanjutnya harga pembelian setiap unit ditetapkan berdasarkan Nilai Aktiva Bersih yang ditetapkan pada hari bursa yang bersangkutan. 1 Sedangkan apabila formulir pembelian unit beserta bukti pembayaran dan fotocopy jati diri yang disetujui oleh manager investasi sampai dengan jam13.00 dan uang untuk pembayaran untuk pembelian tersebut diterima dengan baik oleh Bank Kustodian pada hari pembelian, akan diproses oleh bank custodian berdasarkan NAB pada hari yang sama. Namun apabila formulir pembelian unit beserta bukti pembayaran dan fotocopy jati diri yang disetujui oleh manager 1 Prospektus Reksadana Syariah PT.BNI Investment Management, Prosedur pembelian unit penyertaan Reksadana Syariah. investasi setelah jam13.00 dan uang untuk pembayaran untuk pembelian tersebut diterima dengan baik oleh Bank Kustodian pada hari pembelian, akan diproses oleh bank custodian berdasarkan NAB pada akhir hari bursa berikutnya. h. Biaya pembelian, persetujuan manager investasi dan surat konfirmasi kepemilikan unit penyertaan. Untuk pembelian unit penyertaan, pemegang unit akan dibebankan biaya pembelian sebesar maksimum 1 dari jumlah unit penyertaan yang dibeli moleh pemodal. Kemudian setelah manager investasi mempertimbangkan dengan seksama, manager investasi berhak menerima atau menolak pemesanan pembelian unit penyertaan secara keseluruhan atau sebagian. Apabila manager investasi sudah memutuskan untuk menerima pemesanan pembelian maka Surat Konfirmasi kepemilikan unit penyertaan akan dikirim ke pemegang unit penyertaan atau dapat diambil dikantor manager investasi selambat- lambatnya 7 hari bursa setelah disetujuinya formulir pembelian unit dan diterimanya dana untuk pembelian unit penyertaan. SKEMA PEMBELIAN ATAU PEMESANAN UNIT PENYERTAAN BNI DANA SYARIAH DAN BNI DANAPLUS SYARIAH Tabel 1.3 PROSEDUR PEMBELIAN UNIT PENYERTAAN REKSADANA PEMODAL MANAGER INVESTASI BANK KUSTODIAN SEBELUM MEMESAN UNIT, PEMODAL HARUS MEMBACA PROSPEKTUS TERLEBIH DAHULU 1 2 Menerima form pembukaan, pemesanan dan bukti setoran Menyetorkan dana ke rek.reksadana yang dipesan Menerima instruksi, verifikasi dan merekonsiliasi antara dokumen dengan dana setoran yang masuk Mengirimkan instruksi pemesanan Menginformasikan data yang tidak cocok Surat konfirmasi Merefisi atau melengkapi data atau dokumen Rekonsiliasi cocok? 9 8 7 6 5 4 3 Start Mengisi form pembukaan dan pemesanan Keterangan : 1. Sebelum memesan unit penyertaan calon investor harus membaca prospectus terlebih dahulu. Kemudian calon investor mengisi formulir pembukaan rekening dan pemesanan unit dan diserahkan kepada manager investasi. 2. Calon investor juga harus menyetorkan dananya ke rekening reksadana yang dipesan kepada Bank Kustodian. 3. Formulir dan bukti setoran telah diterima oleh manager investasi. 4. Manager Investasi mengirimkan instruksi pemesanan kepada kepada Bank Kustodian. 5. Bank Kustodian menerima instruksi, verifikasi, dan merekonsiliasi antara dokumen dengan setoran yang masuk. 6. Bank Kustodian mericek merekonsiliasi kembali 7. Bank Kustodian menginformasikan kepada manager investasi data calon investor yang tidak cocok. 8. Manager investasi mengirimkan data yang tidak cocok kepada calon investor yang bersangkutan untuk dilengkapi semua data dokumen. 9. Bank Kustodian memberikan surat konfirmasi kepada calon investor, bahwa data dokumen yang diterima dari calon investor dinyatakan valid atau tidak valid. Apabila pembelian unit penyertaan sudah disetujui oleh manager investasi maka manager investasi akan mengirimkan surat konfirmasi kepada investor selambat-lambatnya 7 hari bursa setelah tanggal dierimanya dan disetujuinya formulir pembelian unit penyertaan oleh manager investasi.

2. Tata cara dan Persyaratan Penjualan kembali unit penyertaan

a. Permohonan penjualan kembali unit penyertaan yang dilakukan oleh pemegang unit

penyertaan dapat dilakukan kapan saja baik sebagian atau seluruhnya dan manager investasi wajib pembelian kembali unit penyertaan tersebut ada setiap hari bursa. Penjualan kembali unit penyertaan dilakukan dengan menyampaikan permohonan atau mengisi formulir penjualan kembali dilengkapi dengan fotocopi bukti jati diri pemegang unit penyertaan yang sesuai atau yang sama dengan bukti jati diri ketika melakukan pemesanan pembelian unit.

b. Batas minimal penjualan kembali unit penyertaan adalah sebesar Rp. 500.000,-.

Sedangkan untuk batas maksimum penjualan , manager investasi tidak menetapkan batas maksimum kecuali apabila dalam satu hari bursa, manager investasi menyimpan atau menerima permintaan penjualan kembali unit penyertaan lebih dari 20 dari total Niali Aktiva Bersih, maka kelebihan tersebut akan diproses dan dibukukan serta dianggap sebagai permohonan penjualan kembali pada hari bursa berikutnya yang ditentukan berdasarkan metode FIFO First in First Out. Sesuai dengan peraturan BAPEPAM No. IV.B.1, Manager Investasi dapat menginstruksikan kepada Bank Kustodian atau agen penjual yang ditunjuk untuk menolak atau membatalkan pembelian kembali atau pelunasan, dengan catatan manager Investasi harus memberitahukan kepada BAPEPAM dan LK dan mengumumkan kepada pemegang unit penyertaan apabila terjadi hal-hal berikut : 1 bursa Efek dimana sebagian besar portofolio efek BNI Dana Syariah dan BNI DanaPlus Syariah diperdagangankan ditutup. 2 perdagangan efek atas sebagian besar portofolio efek BNI Dana Syariah dan BNI DanaPlus Syariah di bursa efek dihentikan. 3 keadaan darurat dimana BAPEPAM menghentikan kegiatan perdagangan bursa efek untuk jangka waktu tertentu.

c. Batas saldo kepemilikan unit penyertaan

Saldo minimum kepemilikan unit penyertaan yang harus dipertahankan oleh pemegang unit penyertaan adalah Rp.500.000,-. Apabila saldo kepemilikan unit penyertaan yang tersisa kurang dari saldo minimum kepemilikan unit penyertaan sesuai yang disyaratkan selama 90 hari berturut-turut, maka manager investasi berhak menutup rekening pemegang unit penyertaan yang bersangkutan, mencairkan seluruh unit penyertaan yang tersisa milik pemegang unit penyertaan tersebut dan mengembalikan dana hasil pencairan tersebut dengan pemindahbukuan atau langsung ditranfer ke rekening yang ditunjuk oleh pemegang unit tersebut. d. Pembayaran penjualan kembali unit penyertaan Pengembalian dana hasil penjualan kembali akan dibayarkan dalam bentuk pemindahbukuantransfer ke rekening yang ditunjuk oleh pemegang unit penyertaan setelah dipotong biaya penjualan. Biaya transfer dibebankan kepada pemegang unit dan pembayaran ini akan dilakukan sesegera mungkin, tidak lebih dari 7 hari bursa sejak formulir penjualan kembali unit penyertaan diterima secara lengkap oleh manager investasi dan Bank Kustodian.

e. Harga dan biaya penjualan kembali unit penyertaan

Harga penjualan kembali unit penyertaan adalah harga setiap unit penyertaan pada hari bursa yang ditentukan berdasarkan NAB pada hari bursa berikutnya. Sedangkan biaya penjualan kembali unit penyertaan sebesar maksimum 25 dari nilai transaksi yang dikenakan pada saat pemegang unit penyertaan melakukan penjualan kembali unit penyertaan. Biaya penjualan tersebut akan dibukukan ke dalam perhitungan nilai NAB kecuali untuk penjualan kembali unit penyertaan BNI DanaPlus Syariah tidak dikenakan biaya.

f. Pemrosesan penjualan kembali unit penyertaan

Bagi formulir penjualan kembali unit penyertaan yang diterima secara lengkap oleh Manager Investasi sd jam 13.00 WIB maka akan diproses oleh Bank Kustodian berdasarkan nilai NAB pada akhir hari bursa yang sama. Akan tetapi jika formulir penjualan kembali unit penyertaan diterima lengkap oleh Manager Investasi setelah jam 13.00 WIB maka akan diproses oleh Bnak Kustodian berdasarkan nilai NAB pada akhir hari berikutnya. SKEMA PENJUALAN UNIT PENYERTAAN BNI DANA SYARIAH DAN BNI DANAPLUS SYARIAH Tabel 1.4 PROSEDUR PENJUALAN KEMBALI UNIT PENYERTAAN REKSADANA PEMODAL MANAGER INVESTASI BANK KUSTODIAN Start 1 1 Menerima form Penjualan Kembali yang telah diisi Menerima instruksi, verifikasi dan memeriksa saldo unit penyertaan Mengirimkan instruksi Penjualan kembali Menginformasikan penolakan penjualan kembali Surat konfirmasi Merefisi atau mengkoreksi data atau dokumen Saldo unit cukup? Mengisi form Penjualan Kembali Rekening Bank pemilik modal Mentranfer dana penjualan kembali jika dokumen telah lengkap 10 9 7 6 5 4 3 2 8 Keterangan : 1. Investor mengisi form penjualan kembali dan menyerahkannya kembali ke manager investasi. 2. Manager investasi telah menerima formulir penjualan kembali dari investor. 3. Manager investasi mengirimkan instruksi penjualan kembali kepada Bank custodian 4. Bank Kustodian meneriam Instruksi, verifikasi dan memeriksa saldo unit penyertaan investor. 5. Apabila saldo dinyatakaan tidak mencukupi maka Bank Kustodian akan mengkonfirmasi kepada manager investasi. 6. Manager investasi menginformasikan kepada investor bahwa dokumen penjualan kembali ditolak 7. Investor harus merevisi dan mengkoreksi data dan dokumennya. 8. Apabila dan mencukupi maka bank custodian akan mentranfer dana penjualan kembali apabila dokumen telah lengkap. 9. Bank custodian akan mengirimkan surat konfirmasi kepada investor bahwa formulirnya disetujui atau ditolak. 10. Bank Kustodian mentranfer dana penjualan kembali ke rekening investor. Manager investasi berhak menentukan penjualan reksadana BNI DANA SYARIAH dan BNI DANAPLUS SYARIAH yang dilakukan oleh agen penjual efek reksadana syariah atau tanpa agen penjual reksadana syariah

3. Tata cara dan persyaratan Pengalihan unit penyertaan

a. Prosedur Pengalihan Unit Penyertaan Pemegang unit penyertaan dapat mengalihkan sebagian atau seluruh investasinya ke Reksadana lainnya yang dikelola oleh manager investasi dan Bank Kustodian yang sama. Sedangkan untuk mengalihkan investasinya dilakukan dengan mengisi dan menyampaikan formulir pengalihan unit penyertaan kepada Manager Investasi atau agen yang ditunjuk, dengan menyebutkan nama pemegang unit penyertaan, nama Reksadana, nomor akun pemegang unit penyertaan dan nilai investasi yang akan dialihkan. Pengalihan tersebut harus dilakukan sesuai dengan syarat yang tercantum dan berlaku dimasing-masing reksadana. b. Pemrosesan Pengalihan Unit Penyertaan Pengalihan investasi dari BNI Dana Syariah dan BNI DanaPlus Syariah ke reksadana lainnya diproses melalui Manager Investasi dengan melakukan pembelian kembali unit penyertaan yang dimiliki oleh pemegang unit penyertaan dan melakukan penjualan unit penyertaan reksadana lainnya tersebut yang diinginkan oleh pemegang unit penyertaan. Diterima atau tidaknya permohonan pengalihan unit penyertaan tersebut sangat tergantung dari ada atau tidaknya unit penyertaan yang dituju. Formulir pengalihan unit penyertaan yang telah dipenuhi sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku dan tercantum dalam prospectus yang diterima secara lengkap oleh Manager Investasi atau agen penjual yang ditunjuk manager investasi sampai dengan pukul 13.00 WIB, maka akan diproses oleh Bank Kustodian berdasarkan NAB reksadana yang bersangkutan pada akhir hari bursa yang sama. Manager investasi wajib menyampaikan permohonan pengalihan unit penyertaan tersebut kepada Bank Kustodian selambat-lambatnya pukul 17.00 WIB pada hari bursa yang sama. Sedangkan jika formulir yang telah terisi lengkap diterima oleh manager investasi setelah jam 13.00 WIB maka akan diproses oleh Bank Kustodian berdasarkan NAB pada akhir hari bursa berikutnya. Dana investasi pemegang Unit Penyertaan yang permohonan pengalihan unit penyertaannya telah diterima oleh manager investasi akan dipindahbukukan oleh Bank Kustodian dalam akun reksadana yang dituju sesegera mungkin paling lambat 7 hari bursa terhitung sejak tanggal permohonan pengalihan unit penyertaan disetujui oleh manager investasi. c. Rumus Pengalihan Unit Penyertaan Pengalihan unit penyertaan seluruh atau sebagian dari unit satu ke unit penyertaan yang lain ditentukan dari nilai hasil penjualan kembali unit penyertaan semula. Dapat ditentukan dengan rumus : A = B x Nb : Na Dimana :A : Jumlah unit penyertaan reksa dana baru hasil pengalihan B : Jumlah Unit Penyertaan Reksadana lama yang dialihkan Nb : NAB dalam Rupiah unit yang lama yang akan dialihkan Na : NAB dalam rupiahunit penyertaan reksadana yang baru. 2 d. Biaya dan Jumlah Pengalihan Unit Penyertaan Biaya pengalihan unit penyertaan sebesar 25 dari nilai transaksi yang dikenakan pada saat pemegang unit melakukan pengalihan unitnya. Biaya tersebut akan dibukukan ke dalam perhitungan NAB, sedangkan pengalihan unit BNI DanaPlus Syariah tidak dikenakan biaya. Minimum pengalihan adalah Rp.500.000,-. Apabila jumlah kepemilikan unit kurang dari Rp. 500.000,- maka manager investasi berhak menutup akun tersebut, mencairkan seluruh unit penyertaan tersebut dan mengembalikan sisa investasinya sesuai dengan NAB pada hari bursa ditutupnya akun tersebut. e. Bukti Konfirmasi Perintah Pengalihan Unit Penyertaan Bank custodian akan mengirimkan surat konfirmasi Transaksi Unit penyertaan antara lain jumlah unit yang dialihkan serta nilai NAB pada saat pengalihan unit paling lambat 7 hari bursa setelah aplikasi pengalihan unit diterima dengan baik oleh Bank Kustodian. 2 Prospektus Resadana Syariah PT. BNI Securities Investment Management, Rumus pengalihan unit penyertaan. SKEMA PENGALIHAN UNIT PENYERTAAN BNI DANA SYARIAH DAN BNI DANAPLUS SYARIAH Tabel 1.4 PROSEDUR PENGALIHAN UNIT PENYERTAAN REKSADANA PEMODAL MANAGER INVESTASI BANK KUSTODIAN Start 1 Menerima form Pengalihan yang telah diisi Menerima instruksi, verifikasi dan memeriksa saldo unit penyertaan Mengirimkan instruksi Pengalihan unit penyertaan Menginformasikan penolakan pengalihan unit penyertaan Surat konfirmasi Merefisi atau mengkoreksi data atau dokumen Saldo unit cukup? Mengisi form Pengalihan unit penyertaan 2 3 4 7 5 6 8 Keterangan : 1. Investor mengisi formulir pengalihan unit penyertaan yang akan diserahkan kepada manager investasi. 2. Manager investasi menerima formulir pengalihan yang telah diisi oleh investor. 3. Manager Investasi mengirimkan instruksi pengalihan unit penyertaan kepada Bank Kustodian. 4. Bank Kustodian menerima Instruksi, verifikasi dan memeriksa saldo unit penyertaan investor. 5. Saldo mencukupi atau tidak mencukupi. 6. Apabila saldo tidak mencukupi maka Bank Kustodian akan mengirimkan informasi kepada manager investasi. 7. Manager investasi menginformasikan penolakan pengalihan unit penyertaan kepada investor dan investor mengkoreksi data atau dokumen yang dikirimkan. 8. Apabila saldo mencukupi maka Bnak custodian akan mengirimkan surat konfirmasi kepada investor atas pengalihan unit penyertaannya. Apabila pembelian unit penyertaan sudah disetujui oleh manager investasi maka manager investasi akan mengirimkan surat konfirmasi kepada investor selambat-lambatnya 7 hari bursa setelah tanggal dierimanya dan disetujuinya formulir pembelian unit penyertaan oleh manager investasi.

B. Mekanisme hubungan unit penyertaan antara Manager Investasi dengan Bank