Program Radio Mersi 93, 90 FM

35 memainkan keyboarduntuk melantunkan lagu bareng, khusus malam sabtu malam minggu menghadirkan bintang tamu artis dangdut. 7 Anekdut Malam Program hiburan malam racikan full musik slow menjelang tidur dimalam hari, juga pesan pesan dari pemandu acara para mersi dalam suasana santai dimana program ini akan menyajikan berbagai sisipan tips menjelang keperaduan. - Program Mingguan Minggu Program mingguan adalah program yang disiarkan perminggu atau seminggu sekali, di radio Mersi FM, banyak program mingguan di antaranya : 1 Bingkai Iman khusus di hari minggu mempelajari tentang keseharian dan juga memperdalam ilmu Tauhid. 2 BJ Bergoyang atau Bandar Jakarta bergoyang disajikan untuk mengisi hari libur para pendengar mersi saat berkumpul berkumpul bersama keluarga. Acara ini dikemas dalam pilihan full irama jogat ajang kumpul keluarga. 3 Jawara Dangdut merupakan program tangga lagu 12 lagu terpilih pada setiap pekannya berdasarkan pilihan lagu dari para pendengar Mersi via telepon yang digelar setiap harinya di acara ML DONG Minta Lagu, Penempatan posisi tangga lagu disesuaikan dengan urutan jumlah pilihan lagi yang menjadi favorit pendengar. dan 12 lagu akan masuk pada jawara dangdut. 4 Es Campur Melatar belakangi berkembangnya musik daerah beriramakan campur sari, koplo, cirebonan, dan lain-lain. Dimana 36 Mersi FM mengambil inisative dalam program es campur, sebuah istilah berbagai macam kumpulan lagu daerah dapat dipesan acara ini. 5 Calon Beken merupakan ajang nyanyi karoke dangdut, beberapa buah minus one untuk menjadi pilihan lagu yang akan dinyanyikan oleh peserta secara live via telepon, baik kategori pria maupun wanita sebanyak 15 lagu, acara ini akan dipandu oleh oleh 2 orang penyiar juga bertindak sebagai penilai, dimana ajang ini juga merupakan program acara mencari bakat calon artis. 6 Goyang Mas atau Goyang Malam Senin merupakan program yang mengajak para pendengar mersi untuk bergoyang secara marathon 180 menit, acara ini siap mengajak berdialog, request lagu dan canda ria dengan dipandu secara khusus oleh penyiar wanita, mengingat tema yang akan di angkat khusus kaum pria. 7 Kenangan Masa program masa lalu, sajian yang akan membangkitkan kenangan masa lalu, acara ini akan dikemas dengan sentuhan kata-kata indah dan puitis agar para mersi akan terhanyut suasana tempo dulu, guna menambah wawasan tentang lagu nostalgia akan dikupas oto biografi penyanyi dangdut tempo dulu serta menyapa para mersi via sms ataupun facebook. 37

D. Gambaran Umum Program Bingkai iman

Bingkai iman adalah program dakwah islam yang mengawali pagi hari di radio Mersi FM dengan materi yang menginspirasi dengan, dilatar belakangi untuk memenuhi nilai keimanan serta religi pendengar Mersi Fm, Bingkai iman memberikan tausyiah religi dipagi hari karena masyarakat di pagi hari baru memulai aktifitasnya sehingga bisa membingkai iman para pendengar, Bingkai iman terbentuk dan mengudara setiap hari senin hingga minggu yang berdurasi satu jam, siaran dimulai pukul lima hingga enam pagi. Bingkai iman adalah program dakwah islam yang dikemas secara santai dengan menggunakan bahasa yang santai dan tidak baku, sehingga masyarakat mengerti dan paham. Sesuai dengan segmentasi nya dari segi kelas menengah kebawah yaitu A-B. Dalam program bingkai iman ada pakar atau narasumber yang langsung berbicara mengenai permasalahan yang sedang dibahas, narasumber yang dipilih sesuai dengan keinginan kepala siaran, narasumber yang dipilih yaitu KH. Anshori Fahmi, beliau telah berpengalaman dalam berdakwah. Sumber utama dari pembahasan program Bingkai iman adalah pertanyaan yang masuk dari pendengar, kemudian di bahas lebih mendalam dikaitkan dengan Al-Quran dan Hadist. 38

BAB IV ANALISIS HASIL PENELITIAN

PROSES PRODUKSI DAN PENYIARAN PROGRAM BINGKAI IMAN A. Pra Produksi Idealnya, semua program yang dimilki oleh radio sebaiknya melewati tahap perencanaan, produksi dan evaluasi. Atau dengan kata lain harus memilki proses pra produksi, produksi dan pasca produksi. Karena, akan lebih memudahkan kinerja tim dan produser acara yang memproduksi program tersebut dan untuk tercapainya hasil maksimal. 1 Proses dalam perencanaan meliputi: “penentuan targer pendengar, menentukan narasumber yang kompeten dalam topic yang dibahas serta memilih penyiar. 2 Membuat rencana siaran berarti membuat konsep acara yang akan disiarkan kepada pendengar. mengetahui secara persis apa kebutuhan pendengar merupakan hal terpenting, tidak hanya menyiarkan acara siaran dengan materi atau kemasan baru, setiap siaran tujuannya adalah untuk pendengar, bukan untuk penyiar atau perencana. Kemudian produser akan memprediksi biaya produksinya, termasuk penyewaan alat, biaya perjalanan dalam mencari atau menghubungi narasumber, sampai biaya terkecil yang dikeluarkan, disini kerja produser dibantu seorang asisten yang disebut unit manager. 1 Husni Mubarok, Annalisis Program Mutiara pagi The power of life trijaya FM, Skripsi Fakultas ilmu Dakwah dan Komunikasi, Jakarta: UIN, 2010, h. 5. 2 Morissan, Media penyiaran Strategi Mengelola Radio dan Televisi, Tangerang: Ramdian Prakarsa, 2005, Cet. 1. h. 284. 39 Dalam hal ini program Bingkai Iman yang selalu disiarkan setiap hari di Radio Mersi 93,90 fm, memiliki proses produksi yang berawal dari perencanaan yang matang dan kerja tim produksi. Hal-hal yang termasuk dalam kegiatan produksi Bingkai iman, antara lain: 1. Waktu dan penempatan siar program Bingkai iman Pemilihan waktu siar program Bingkai iman disesuaikan dengan penamaan programnya. Sehingga, waktu penyiarannya dilakukan pada pagi hari, sisi lain penyesuaiannya juga dilakukan pendengar radio mersi yang akan memulai aktifitasnya, hal ini di ungkapkan oleh H. Anjas Van Gamma, selaku program director Bingkai iman: “Pertimbangannya umum saja, umat muslim rata rata setelah shalat subuh sebelum memulai aktifitasnya harus mempunyai bekal, dalam doa, pelajaran dan lainnya, nah disinilah kami sebagai media membekali nya dengan materi-materi keagamaan atau religi.” 3 Bingkai iman merupakan salah satu program dakwah yang di siarkan pada pagi hari pada pukul 05.00 hingga pukul 06.00 WIB dengan. Berikut adalah rundown acara Bingkai iman 3 Wawancara pribadi dengan H. Anjas Van gamma, program director Bingkai iman, Tangerang, 10 Desember 2013.