Jenis dan Sumber Data

masalah tersebut, sehingga mampu memberikan informasi yang rinci dan mendalam. Para informan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut. a. Bapak Achmad Imam Fauzi SP, M.Si sebagai Ketua Unit Layanan Pengadaan ULP; b. Bapak Kukuh Hidayat, S.Kp sebagai Anggota Kelompok Kerja Unit Layanan Pengadaan ULP; c. Bapak Hasan sebagai Anggota Kelompok Kerja Unit Layanan Pengadaan ULP; d. Bapak Drs. Ari Siswantoro sebagai direktur PT. Dimyon Harapan Putra; e. Bapak Heru Setiawan, SH. sebagai direktur PT. Septimar Bangkit Berkarya.

3.5 Jenis dan Sumber Data

Data yang digunakan dalam penelitian ini terbagi menjadi dua jenis, yaitu data primer dan data sekunder. Menurut Sugiyono 2009:225 sumber primer adalah sumber data yang langsung memberikan data kepada pengumpul data, dan sumber sekunder merupakan sumber data yang tidak langsung memberikan data kepada pengumpul data, misalnya lewat orang lain atau lewat dokumen. Menurut Lofland dan Lofland 1984:47 sebagaimana yang dikutip Lexi J. Moleong bahwa sumber data utama dalam penelitian kualitatif ialah kata-kata dan tindakan selebihnya adalah data tambahan seperti dokumen dan lain-lain Moleong, 2000:112. Berkaitan dengan penelitian ini, maka data-data yang diperoleh melalui: a. Informan, untuk key informan dipilih secara self report, yaitu didasarkan pada pengetahuan dan keyakinan pribadi yang langsung didasarkan pada subyek yang menguasai permasalahan, memiliki data dan bersedia memberikan data yang benar-benar relevan dan kompeten dengan permasalahan yang diteliti, yang menjadi key informan dalam penelitian ini adalah Bapak Achmad Imam Fauzi SP, M.Si selaku Ketua ULP Kabupaten Jember serta sebagai ketua lelang pengadaan alat kesehatan dan KB RSD di Dr. Soebandi Kabupaten Jember Tahun 2013, kemudian berkembang pada Bapak Hasan dan Bapak Kukuh Hidayat. S.Kp selaku pokja ULP Jember dan Bapak Drs. Ari Siswantoro sebagai direktur PT. Dimyon Harapan Putra dan Bapak Drs. Heru Setiawan, SH. sebagai direktur PT. Septimar Bangkit Berkarya. b. Observasi, yaitu peneliti melakukan pengamatan langsung dari dekat terhadap objek penelitian. Dalam hal ini observasi dilakukan dengan mengamati proses pelaksanaan lelang melalui web LPSE Kabupaten Jember. c. Dokumentasi, yaitu peneliti mengumpulkan data secara langsung dari dokumen-dokumen arsip dan catatan lain yang dianggap perlu dalam penelitian ini. Data yang mendukung keterangan atau menunjang kelengkapan data primer, sebagai berikut. 1 Perpres Nomor 54 Tahun 2010 tentang pengadaan barang dan jasa, Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004, Peraturan Lelang, Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006, Peraturan Pemerintah Nomor 50 Tahun 2007, Keputusan Presiden Nomor 80 Tahun dan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 17 Tahun 2007; 2 Berita Acara Hasil Pengadaan BAHP Pengadaan Alat Kesehatan dan KB RSD Dr. Soebandi Tahun 2013; 3 Literatur-literatur yang berhubungan dengan pengadaan barangjasa publik.

3.6 Teknik Pengumpulan Data