Analisis Sistem LANDASAN TEORI

BAB 3 ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM

3.1. Analisis Sistem

Analisis sistem merupakan suatu tahapan untuk membantu memahami sesuatu yang di butuhkan sistem dan mempelajari permasalahan-permasalahan yang ada untuk kemudian dilakukannya solusi penyelesaian yang didasarkan pada kebutuhan pengguna sistem agar tercipta sebuah sistem yang bermanfaat bagi pengguna. 3.1.1. Analisis Permasalahan Permasalahan yang dihadapi dalam perancangan sistem ini adalah bagaimana rancangan sistem yang dapat mendiagnosis penyakit sinusitis menggunakan algoritma certainty factor dan forward chaining. Gambar 3.1 merupakan diagram Ishikawa yang dapat digunakan untuk menganalisis masalah. Bagian kepala atau segiempat yang berada di sebelah kanan merupakan masalah. Sementara di pada bagian tulang merupakan penyebab. Universitas Sumatera Utara 17 Bagaimana mendiagnosis penyakit sinusitis dengan merancang suatu sistem pakar METHOD MACHINE MAN MATERIAL User membutuhkan sistem dalam mendiagnois penyakit sinusitis Pada umumnya sesorang pasien sinusitis akan terdiagnosis menderita sinusitis setelah diperiksa oleh dokter Belum adanya aplikasi yang khusus untuk mendiagnosis sinusitis Selama ini perhitungan dilakukan dengan bantuan kertas dan alat hitung lainnya untuk mendapatkan hitungan kepastian Gambar 3.1. Diagram Ishikawa Untuk Analisis Masalah Keterangan gambar 3.1. diagram ishikawa adalah sebagai berikut: People 1. Dengan adanya sistem yang akan dibangun, user dapat mendiagnosis penyakit sinusitis. Material 1. Sistem yang akan dibangun diharapkan dapat menampilkan hasil diagnosis dan saran untuk tindakan selanjutnya. Method 1. Sistem nantinya akan menggunakan algoritma certainty factor dan forward chaining dalam mendiagnosis penyakit sinusitis. Universitas Sumatera Utara 18 Machine 1. Sistem yang akan dibangun nantinya akan mengunakan bahasa pemrograman php dan Mysql sebagai database management system DBMS. Analisis sistem diperlukan untuk mengetahui permasalahan dan kebutuhan yang diperlukan dalam pengembangan sistem. Analisis terdiri dari Analisis permasalahan yang ada dan Analisis kebutuhan sistem.

3.2. Analisis Kebutuhan Sistem