Faktor-faktor yang memengaruhi perilaku merokok

6. Faktor-faktor yang memengaruhi perilaku merokok

Menurut Mu’tadin 2002 ada beberapa penyebab remaja merokok, antara lain : a. Pengaruh Orang Tua Perilaku merokok lebih banyak didapati pada mereka yang tinggal dengan satu orang tua single parent . Remaja berperilaku merokok apabila ibu mereka merokok daripada ayah yang merokok. Hal ini lebih terlihat pada remaja putri. b. Pengaruh Teman Berbagai fakta mengungkapkan bahwa semakin banyak remaja merokok maka semakin besar kemungkinan teman-temannya adalah perokok, dan sebaliknya. Ada dua kemungkinan yang terjadi dari fakta tersebut, pertama remaja tersebut terpengaruh oleh teman-temannya atau sebaliknya. Di antara remaja perokok terdapat 87 mempunyai sekurang- kurangnya satu atau lebih sahabat yang perokok, begitu pula dengan remaja non perokok. c. Faktor Kepribadian Orang mencoba untuk merokok karena alasan ingin tahu atau ingin melepaskan diri dari rasa sakit dan kebosanan. d. Pengaruh Iklan Melihat iklan di media massa dan elektronik yang menampilkan gambaran bahwa merokok melambangkan kejantanan dan glamour , membuat remaja seringkali terpicu untuk berperilaku seperti yang ada dalam iklan tersebut. Samrotul Fikriyah, 2012 melakukan penelitian mengenai faktor yang memengaruhi perilaku merokok pada mahasiswa di STIEKES Baptis Kediri pada tahun 2012. Dari penelitian ini didapatkan hasil bahwa dari berbagi faktor yang diuji, faktor psikologis adalah yang paling memengaruhi perilaku merokok. Aspek yang muncul dalam fakor psikologis ini adalah rasa rendah diri, hubungan antar perorangan yang jelek, kurang mampu mengatasi stres, putus sekolah, sosial ekonomi yang rendah, tingkat pendidikan orang tua yang rendah, dan tahun-tahun transisi antara sekolah dasar dan sekolah menengah usia 11-16 tahun. Penelitian lain mengenai perilaku merokok pernah dilakukan oleh Veselska, at, al pada tahun 2009 di Slovakia. Penelitian mengenai hubungan antara self esteem dengan awal mula pengonsumsian rokok dan ganja ini mendapatkan hasil bahwa adanya hubungan antara self esteem dengan awal mula dan keberlanjutan pengonsumsian rokok dan ganja pada remaja. Remaja yang berperilaku merokok mempunyai kaitan yang erat dengan self esteem yang rendah. Dapat disimpulkan bahwa, ada banyak faktor yang memengaruhi remaja untuk merokok. Di antaranya, pengaruh orang tua, kepribadian, teman sebaya, lingkungan sosial, faktor psikologis, dan self esteem. B. Self Esteem

1. Definisi

Dokumen yang terkait

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Dukungan Sosial Keluarga dengan Frekuensi Perilaku Merokok Remaja Putri

0 0 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Self-Esteem dengan Prokrastinasi Akademik pada Mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan UKSW

1 1 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Self-Esteem dengan Perilaku Seksual pada Remaja Awal

0 0 8

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Self-Esteem dengan Perilaku Seksual pada Remaja Awal

0 0 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan Antara Self Esteem dengan Frekuensi Merokok Pada Remaja Putri Perokok di Lingkungan UKSW T1 802012704 BAB I

0 0 7

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan Antara Self Esteem dengan Frekuensi Merokok Pada Remaja Putri Perokok di Lingkungan UKSW T1 802012704 BAB IV

0 0 17

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan Antara Self Esteem dengan Frekuensi Merokok Pada Remaja Putri Perokok di Lingkungan UKSW T1 802012704 BAB V

0 0 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan Antara Self Esteem dengan Frekuensi Merokok Pada Remaja Putri Perokok di Lingkungan UKSW

0 0 14

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan Antara Self Esteem dengan Frekuensi Merokok Pada Remaja Putri Perokok di Lingkungan UKSW

0 0 12

T1__BAB II Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan antara Self Efficacy dengan Perilaku Merokok pada Siswa Kelas X SMK Saraswati Salatiga T1 BAB II

0 0 10