Kegiatan Pendahuluan; dalam kegiatan pendahuluan guru: Kegiatan Inti; pada kegiatan inti menerapkan sintaksis model Kegiatan Penutup; pada kegiatan penutup, guru bersama peserta

B. Deskripsi Persiapan proses pembelajaran terbaik

Mempersiapkan proses pembelajaran terbaik yang memenuhi kaidah berpikir tingkat tinggi adalah membuat rancangan pembelajaran dengan tahapan: 1. Memahami tuntutan KD terhadap proses berpikir tingkat tinggi untuk perancangan RPP. 2. Memilih model pembelajaran yang sesuai hasil analisis KD dengan kaidah berpikir tingkat tinggi untuk perancangan RPP. 3. Menganalisis rancangan pembelajaran sesuai dengan kaidah berpikir tingkat tinggi melalui sintaks pembelajaran yang dipilih dari model pembelajaran problem based learning, project based learning, dan atau teaching factory. 4. Membuat rancangan pembelajaran hasil analisis dan review. Praktik Baik Pembelajaran Prinsip pelaksanaan pembelajaran berdasarkan Permendikbud Nomor 22 Tahun 2016 tentang Standar Proses Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah. Pelaksanaan pembelajaran merupakan implementasi dari RPP, meliputi kegiatan pendahuluan, inti dan penutup.

1. Kegiatan Pendahuluan; dalam kegiatan pendahuluan guru:

a. menyiapkan peserta didik secara psikis dan fisik untuk mengikuti proses pembelajaran; b. memberi motivasi belajar siswa secara kontekstual sesuai manfaat dan aplikasi materi ajar dalam kehidupan sehari-hari, dengan memberikan contoh dan perbandingan lokal, nasional dan internasional; c. mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang mengaitkan pengetahuan sebelumnya dengan materi yang akan dipelajari; d. menjelaskan tujuan pembelajaran atau kompetensi dasar yang akan dicapai; dan e. menyampaikan cakupan materi dan penjelasan uraian kegiatan sesuai silabus.

2. Kegiatan Inti; pada kegiatan inti menerapkan sintaksis model

pembelajaran, dengan metode pembelajaran, media pembelajaran, materi dan sumber belajar yang disesuaikan dengan karakteristik peserta didik dan mata pelajaran. Pemilihan model pembelajaran yang sesuai dengan standar berpikir tingkat tinggi adalah model pembelajaran yang menghasilkan karya berbasis pemecahan masalah problem based learning, model pembelajaran project project based learning, dan atau teaching factory disesuaikan dengan karakteristik kompetensi dan jenjang pendidikan.

3. Kegiatan Penutup; pada kegiatan penutup, guru bersama peserta

didik baik secara individual maupun kelompok melakukan refleksi untuk mengevaluasi: a. seluruh rangkaian aktivitas pembelajaran dan hasil-hasil yang diperoleh untuk selanjutnya secara bersama menemukan manfaat langsung maupun tidak langsung dari hasil pembelajaran yang telah berlangsung; b. memberikan umpan balik terhadap proses dan hasil pembelajaran; c. melakukan kegiatan tindak lanjut dalam bentuk pemberian tugas, baik tugas individual maupun kelompok; dan d. menginformasikan rencana kegiatan pembelajaran untuk pertemuan berikutnya. Prinsip-prinsip pembelajaran yang diuraikan diatas merupakan prinsip secara umum, berlaku untuk semua mata pelajaran. Langkah Kegiatan Praktik Baik Pelaksanaan Pembelajaran dilaksanakan dengan langkah- langkah sebagai berikut. Diskusi dan mempresenta si hasil diskusi format dan mempersiapk an pelaksanaan praktik baik pembelajaran sesuai dengan kaidah berpikir tingkat tinggi. Mengamati Video Pembelajaran dan melakukan pengamatan serta mereviu hasil pengamatan video dengan memberikan penilaian sesuai dengan rubrik penilaian pembelajaran. Mempraktikkan pembelajaran berdasarkan RPP yang telah disusun sesuai dengan kaidah berpikir tingkat tinggi dan menggunakan teaching factory sebagai wahana praktik. Melakukan refleksi terhadap pelaksanaan praktik pembelajaran .

C. LatihanTugas