Masalah Motivasi Hidup Masalah Prioritas

BAB III USULAN PENSOLUSIAN MASALAH

Dalam bab ini akan dijelaskan mengenai saran-saran dan motivasi bagi keluarga dampingan dalam memecahkan permasalahan yang terdapat dalam keluarga dampingan bersangkutan.

3.1 Program

Dengan mengidentifikasi dan memprioritaskan masalah maka muncul usaha pemecahan masalah. Usaha-usaha tersebut merupakan program-program yang akan diberikan kepada keluarga dampingan untuk memecahkan masalah di dalam keluarga tersebut terutama masalah yang akan diprioritaskan. Program-program tersebut berupa alternatif-alternatif yang merupakan saran-saran dan motivasi bagi keluarga dampingan. Adapun usulan program yang dilaksanakan sesuai dengan permasalahan dan prioritas adalah sebagai berikut: 1. Membantu Bapak Made Ariana dalam mengembangkan pemikiran tentang pengelolaan uang untuk membuka tabungan yang dapat dimanfaatkan sebagai modal dalam memulai usaha. 2. Memberikan saran dan nasihat kepada keluarga Bapak Made Ariana mengenai pemikiran tentang bagaimana memotivasi diri untuk lebih maju.

3.2 Jadwal Kegiatan

Dalam sub bab ini mahasiswa membahas mengenai jadwal waktu dan kegiatan yang dari awal kunjungan hingga hari terakhir kunjungan yang dilakukan oleh mahasiswa yang bersangkutan di keluarga Bapak Made Ariana. Adapun kegiatan-kegiatan yang dilakukan adalah seperti tabel di bawah ini: Tabel 3.1 Jadwal Kunjungan KK Dampingan No. Waktu Kegiatan 1. 28 Juli 2016 Mengunjungi rumah Kadus Curah terkait KK Dampingan 2. 31 Juli 2016 Melakukan kunjungan ke rumah KK Dampingan dan perkenalan singkat 3. 1 Agustus 2016 Perkenalan dengan KK dampingan Dusun Curah, Desa Gubug. Melakukan wawancara tentang profil keluarga 4. 2 Agustus 2016 Melakukan wawancara tentang profil keluarga dan menanyakan informasi tentang permasalahan KK dampingan. 5. 4 Agustus 2016 Melakukan diskusi untuk memecahkan permasalahan ekonomi keluarga dampingan dari Bapak Made Ariana 6. 5 Agustus 2016 Melakukan diskusi memecahkan permasalahan ekonomi keluarga dampingan dari Bapak Made Ariana 7. 6 Agustus2016 Melakukan pendekatan dengan berbincang-berbincang, sharing pengalaman untuk menghangatkan suasana 8. 9 Agustus 2016 Melakukan diskusi singkat mengenai pengelolaan keuangan 9. 10 Agustus 2016 Melakukan pendekatan dengan cara memberikan motivasi kepada KK Dampingan 10. 11 Agustus 2016 Memberi pembinaan tentang peluang usaha yang ada di desa Gubug 11. 12 Agustus 2016 Membantu KK dampingan membersihkan pekarangan rumahnya 12. 13 Agustus 2016 Mengajari Tiara mewarnai 13. 14 Agustus 2016 Berdiskusi, sharing pengalaman untuk membangun suasana akrab