Cara lebih canggih yaitu dengan proses afdruk untuk

3. Cara lebih canggih yaitu dengan proses afdruk untuk

membuat klise pada screen. Proses ini ada dua macam yakni dengan menggunakan bahan chromatin dan photo – emulsion. Chromatin merupakan bahan yang sangat peka terhadap sinar sehingga memerlukan waktu sangat singkat untuk pengeringannya. Caranya adalah demikian, larutkan chromatin dengan air panas dengan perbandingan 1 : 5 dalam satu wadah dan aduk hingga chromatin larut dalam air. Selanjutnya screen dilapisi cairan chromatin tersebut hingga rata dengan mengguakan kuas atau alat perata lainnya dan keringkan dalam kamar gelap dengan menggunakan oven atau hair dryer. Setelah kering, letakkan klise film yang mau dicetak dengan posisi terbalik pada permukaan screen dan tindih dengan kaca tebal. Pada bagian bawah screen diberi bantalan spon dan di atas spon diberi kertas karbon hitam untuk mendapatkan gambar klise yang lebih tajam. Berikutnya lakukan penyinaran pada sinar matahari selama 15 detik, atau menggunakan lampu 100 watt sebanyak 4 buah selama 3 hingga 5 menit dan atur jarak lampu dengan screen kurang lebih 30 hingga 50 cm. Siecara prinsip dasar chromatin yang tertutup oleh gambar tidak terkena sinar lampu sehingga tetap mentah, sebaliknya chromatin yang langsung terkena sinar lampu akan matang dan menutup secara kuat pori-pori screen. Selanjutnya screen disiram dengan air panas dan disemprot dengan air dingin yang deras untuk melepas cromatin yang mentah ng terbentuk lubang sesuai dengan gambar yang diinginkan. Penyiraman tidak boleh dilakukan dengan cara menggosok karena dapat membuat gambar klise kurang baik karena pori-pori screen dapat buntu. Akhirnya screen dikeringkan dengan cara diangin-anginkan di tempat yang teduh atau menggunakan kipas. Tursir atau tutup jika ada bagian- bagian gambar yang rusak dengan cairan chromatin dan jemur kembali hingga kering. Setelah itu screen digunakan sebagai klise untuk digunakan mencetak gambar.

Teknik pembuatan klise secara fotografis adalah dengan menggunakan photo-emulsion, prosesnya tidak jauh berbeda dengan chromatin, hanya bahan-bahannya yang

tidak sama. Teknik ini menggunakan alat, bahan dan fungsinya antara lain diazol photo emulsion (terdiri dari diazol biru atau putih), screen lak, diazol filler, diazol remover, sensitizer dan alat berupa coater dan kertas rekat. Diazol merupakan cairan kental yang digunakan untuk memindahkan atau mengafdruk gambar dari film ke atas screen. Lak berfungsi untuk melapisi screen yang telah diafdruk agar tahan terhadap gosokan dalam menyablon kain. Diazol filler berguna untuk mentursir bagian-bagian klise screen yang kurang sempurna dengan menggunakan pena atau kuas. Diazol remover berguna untuk menghapus gambar pada screen jika ingin digunakan lagi dengan gambar yang berbeda. Proses pengafdrukan dengan bahan photo-emulsion adalah demikian. Beberapa jam sebelum digunakan, diazol dan sensitizer dicampur dalam satu wadah dan diaduk hingga rata dan disimpan pada tempat yang teduh. Selanjutnya oleskan campuran tersebut ke permukaan screen dengan menggunakan coater atau mika hingga rata. Keringkan di tempat teduh dengan menggunakan hair dryer atau kipas angin, stelah cukup kering letakkan klise film di atas screen dalam posisi terbalik. Letakkan di atasnya lembar kaca bening, dan letakkan spon atau busa tebal di bawah screen dan papan dibawah busa. Selanjutnya dilakukan penyinaran pada terik matahari atau dapat menggunakan beberapa buah lampu neon. Setelah selesai penyinaran pisahkan screen dengan kaca, klise, busa dan papan, semprot screen dengan air deras selama kurang lebih setengah jam lalu keringkan dan olesi dengan cairan hartemittel untuk memperkuat klise, lalu keringkan. Selanjutnya pinggiran screen dilapisi dengan kertas rekat agar rapi, akhirnya screen siap digunakan untuk mencetak gambar pada screen. Proses pencetakaan sama dengan yang telah dijelaskan di atas.

Seiring dengan perkembangan teknologi, dewasa ini berkembang teknik digital print. Teknik ini menggunakan teknologi komputer, oleh karena itu untuk dapat melakukannya diperlukan kemampuan mengoperasikan program-program komputer yang berhubungan dengan seni rupa dan teknik cetak digital. Penemuan teknologi komputer merupakan perubahan besar terjadi dalam Seiring dengan perkembangan teknologi, dewasa ini berkembang teknik digital print. Teknik ini menggunakan teknologi komputer, oleh karena itu untuk dapat melakukannya diperlukan kemampuan mengoperasikan program-program komputer yang berhubungan dengan seni rupa dan teknik cetak digital. Penemuan teknologi komputer merupakan perubahan besar terjadi dalam

Dokumen yang terkait

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA - Karakteristik Sarang dan Keberhasilan Berbiak Kuntul Besar (Egretta alba) dan Cangak Abu (Ardea Cinerea) Di Areal Breeding Site Desa Tanjung Rejo

0 0 7

Memaknai Potensi Lompat Batu (Hombo Batu) Bagi Masyarakat Bawomataluo Nias Selatan Dari Budaya Tradisional Menjadi Budaya Wisata

0 0 14

Memaknai Potensi Lompat Batu (Hombo Batu) Bagi Masyarakat Bawomataluo Nias Selatan Dari Budaya Tradisional Menjadi Budaya Wisata

0 0 14

1. No. Responden: 2. Nama : 3. Umur : 4. Kelas : - Hubungan Tingkat Pengetahuan dan Sikap Remaja Putri Tentang Dismenorea dan Tindakan Dalam Penanganan Dismenorea di SMP Swasta Kualuh Kabupaten Labuhan Batu Utara Tahun 2015

0 0 22

Hubungan Tingkat Pengetahuan dan Sikap Remaja Putri Tentang Dismenorea dan Tindakan Dalam Penanganan Dismenorea di SMP Swasta Kualuh Kabupaten Labuhan Batu Utara Tahun 2015

0 1 16

1 BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang - Hubungan Tingkat Pengetahuan dan Sikap Remaja Putri Tentang Dismenorea dan Tindakan Dalam Penanganan Dismenorea di SMP Swasta Kualuh Kabupaten Labuhan Batu Utara Tahun 2015

0 1 10

2. Pelaksanaan remedial Ujian Dinas dan Ujian Kenaikan Pangkat Penyesuaian Ijazah menggunakan sistem ujian tertulis. 3. Materi remedial Ujian Dinas dan Ujian Kenaikan Pangkat Penyesuaian Ijazah sebagaimana terlampir. Setiap perkembangan informasi pelaksan

0 0 10

Perencanaan dan Pengawasan Biaya Operasional Pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera

0 0 14

BAB II PROFIL PERUSAHAAN 2.1 Sejarah Singkat dan Kegiatan Operasional Perusahaan ` 2.1.1 Sejarah Singkat Perusahaan PT Perkebunan Nusantara II (persero) Kebun Sampali berkedudukan di pasar - Efisiensi Pengelolaan Dana Dalam Rangka Meningkatkan Rentabilita

0 1 15

BAB II DINAS PERHUBUNGAN KOTA MEDAN A. Sejarah Ringkas - Sistem Akuntansi Penerimaan dan Pengeluaran Kas Pada Dinas Perhubungan Kota Medan

0 0 26