Komitmenjanji commitment Nilai-Nilai Organisasi

44 Renstra Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sleman Tahun 2017-2021

3. Keterbukaan transparancy

Setiap kebijakan dan tindakan pegawai Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sleman harus bersifat terbuka, sehingga masyarakat dapat menilai secara langsung manfaatnya.

4. Percaya diri self confident

Pegawai Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sleman dalam bertindak harus percaya diri dan tidak mudah terpengaruh oleh hal-hal yang menyimpang dengan aturan yang ada.

5. Keadilanpersamaan hak equity

Dalam melakukan tindakan pegawai Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sleman tidak bersikap diskriminatif dan harus menjunjung nilai-nilai keadilan serta persamaan hak di depan hukum.

6. Komitmenjanji commitment

Pegawai Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sleman harus mempunyai komitmen atau keteguhan hati yang kuat dalam mewujudkan visi yang hendak dicapai. 4.2 Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sleman Tujuan adalah pernyataan-pernyataan tentang hal-hal yang perlu dilakukan untuk mencapai visi, melaksanakan misi, memecahkan permasalahan dan menangani isu strategis daerah yang dihadapi. Sedangkan sasaran adalah hasil yang diharapkan dari suatu tujuan yang diformulasikan secara terukur, spesifik, mudah dicapai, dan rasional, untuk dapat dilaksanakan dalam jangka waktu 5 lima tahun ke depan. Pernyataan tujuan dan sasaran jangka menengah Badan Kesatuan Bangsa Kabupaten Sleman beserta indikator kinerjanya disajikan pada Tabel 4.1. Renstra Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sleman Tahun 2017-2021 Tabel 4.1. Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sleman NO TUJUAN INDIKATOR TUJUAN TARGET SASARAN INDIKATOR SASARAN TARGET KINERJA SASARAN PADA TAHUN KE- 2017 2021 2017 2018 2019 2020 2021 1 2 3 4 5 7 8 9 10 11 1 Meningkatkan tata kelola pemerintahan Misi 1 Predikat LAKIP A A Meningkatnya akuntabilitas kinerja dan keuangan Persentase hasil temuan yang ditindaklanjuti 100 100 100 100 100 Predikat LAKIP A A A A A Meningkatnya kualitas pelayanan publik Indeks Kepuasan Masyarakat 79 80 80 81 81 2 Meningkatnya kerukunan masyarakat misi 5 Jumlah insidenkejadian konflik SARA ≤ ≤ Meningkatnya persatuan dan kesatuan dalam hidup berbangsa,bernegara yang demokratis. Jumlah konflik SARA ≤ ≤ ≤ ≤ ≤ Renstra Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sleman Tahun 2017-2021 Penentuan indikator sasaran di atas didasarkan pada perkembangan situasi sosial dan politik yang terjadi di Kabupaten Sleman dalam lima tahun terakhir. Beberapa indikator sasaran diubah dan atau ditambah untuk memperjelas ukuran keberhasilan kinerja Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sleman dalam menjalankan visi, misi, tujuan dan sasarannya. Sementara itu, penentuan target atas indikator sasaran didasarkan pada capaian kinerja yang telah diraih pada tahun 2016. Target indikator sasaran tambahan yang tidak dapat merujuk pada capaian kinerja periode sebelumnya karena tidak tersedianya data didasarkan pada pertimbangan rasional aspek internal dan eksternal yang mempengaruhi kinerja Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sleman. 4.3. Strategi dan Kebijakan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sleman 4.3.1. Analisis Yang Diperlukan terkait dengan Penentuan Isu-isu Strategis Guna mendukung pengelolaan isu-isu strategis terkait tugas pokok dan fungsi Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sleman, diperlukan 2 analisis yang saling berkaitan. Analisis itu adalah analisis lingkungan strategis SWOT dan analisis faktor penentu keberhasilan. Analisis Lingkungan Strategis terdiri dari 3 bagian, yaitu Analisis Lingkungan Internal ALI, Analisis Lingkungan Eksternal ALE dan Analisis Strategi AlternatifPilihan. Analisis Lingkungan Internal menilik kekuatan dan kelemahan di internal organisasi Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sleman. Analisis Lingkungan Eksternal menilik kesempatan opportunity dan ancaman threats. Sementara itu, Analisis Strategi AlternatifPilihan merupakan respon terhadap Analisis Lingkungan Internal dan Eksternal, guna menentukan strategi-strategi pilihan menghadapi kekuatan, kelemahan, kesempatan dan ancaman yang dihadapi. Terkait dengan Analisis Lingkungan Strategis adalah Analisis Faktor-Faktor Penentu Keberhasilan. Analisis Faktor Penentu Keberhasilan lebih fokus pada kekuatan struktur organisasi yang didukung dengan regulasi, aparatus dan jejaring dengan lembaga-embaga non-pemerintah dan lembaga penelitian pusat studi. Analisis Lingkungan Strategis dan Analisis Faktor Penentu Keberhasilan secara bersama-sama digunakan untuk menangani permasalahan-permasalahan yang menjadi tanggungjawab Kantor Kesbang. Lebih detil, analisis tersebut adalah sebagai berikut. Renstra Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Sleman Tahun 2017-2021

4.3.2. Analisis Lingkungan Strategis