Peta Konsep LANDASAN TEORI

12 individu yang lebih dewasa memiliki struktur kognitif yang lebih lengkap dibandingkan ketika ia masih kecil, Prasetyo 2010.

2.3 Peta Konsep

Sebelum membahas mengenai peta konsep, perlu diketahui perbedaan antara konsep, konsepsi dan prinsip. Menurut Alwi dkk 2005, konsep adalah suatu rancangan atau ide atau pengertian yang diabstrakkan dari peristiwa konkret. Konsepsi adalah rancangan yang berupa cita-cita dan sebagainya yang telah ada dalam pikiran, sedangkan prinsip adalah kebenaran yang menjadi pokok dasar dalam berpikir atau bertindak. Suatu peta konsep dapat menunjukkan secara visual berbagai jalan yang dapat ditempuh dalam menghubungkan pengertian konsep di dalam permasalahanya. Peta konsep yang dibuat murid dapat membantu guru untuk mengetahui miskonsepsi yang dimiliki siswa dan untuk memperkuat pemahaman konseptual guru sendiri dan disiplin ilmunya. Selain itu peta konsep merupakan suatu cara yang baik bagi siswa untuk memahami dan mengingat sejumlah informasi baru Arends 1997: 251. Peta Konsep adalah alat grafis untuk mengatur dan mewakili pengetahuan. Konsep, biasanya tertutup dalam lingkaran atau kotak dari beberapa jenis, dan hubungan antara konsep yang ditunjukkan oleh garis yang menghubungkan dua konsep Novak Canas 1984. Peta konsep biasanya disusun secara hirarki inklusif dimana konsep yang paling umum dituliskan pada puncak peta konsep, sedangkan konsep yang kurang 13 umum atau lebih spesifik dituliskan secara hirarki di bawahnya. Novak 1985 dalam Dahar 1988: 161 memperhatikan empat kriteria penilaian, yaitu: 1 kesahihan konsep; 2 adanya hirarki; 3 adanya kaitan silang; 4 adanya contoh- contoh. Sebagai contoh peta konsep, disajikan pada Gambar 2.1 dan Gambar 2.2. Gambar 2.1 Contoh Peta Konsep Didaptasi dari Plummer 2008 Ada empat kegunaan penting dari peta konsep, yaitu: 1 menyelidiki apa yang telah diketahui oleh siswa; 2 untuk belajar tentang bagaimana belajar; 3 untuk mengungkapkan konsepsi salah dapat menunjukkan adanya miskonsepsi siswa; 4 sebagai alat evaluasi. Penelitian ini berhubungan dengan peta konsep sebagai alat evaluasi. Gas ideal campura volume mungkin mempunyai murni mungkin Non reaktif mungkin mungkin setimbang Tak setimbang mungkin mungkin Tekanan total punya Suhu kelvin Tergantung pada Tekanan partikel punya Jumlah dari molekul Tergantung pada jumlah 14 Gambar 2.2 Contoh Peta Konsep Hirarki Didaptasi dari Plummer 2008

2.4 Peta Konsep Sebagai Alat Evaluasi