Apache MySQL Sms Gateway

13 No Nama Notasi Simbolik 1. Entitas 2. Arah Aliran Data 3. Proses 4. Penyimpanan

2.7 Apache

Untuk menjalankan PHP dibutuhkan web server. Web server berfungsi menyimpan serta mendistribusikan data ke komputer lain lewat internet yang meminta informasi tersebut. Apache merupakan web server yang dikeluarkan oleh NSCA yaitu NSCA HTTPD sekitar tahun 1995. Imansyah, 2003 : 12 2.8 Structured Query Language SQL SQL merupakan bahasa standar yang digunakan untuk mengakses dan memanipulasi database proses menyimpan, meng-update dan akses informasi menjadi lebih mudah serta lebih dapat dimengerti oleh manusia karena mirip dengan bahasa Inggris standar dengan menggunakan SQL. Instruksi-instruksi SQL digunakan untuk perintah-perintah yang interaktif, untuk informasi dari relasional basis data dan untuk membangun data yang digunakan sebagai laporan. Dalam konteks bahasa SQL, pada umumnya informasi tersimpan dalam tabel- tabel yang secara logik merupakan struktur dua dimensi yang terdiri atas baris data row atau record yang berada dalam satu atau lebih kolom column. Baris pada tabel sering disebut sebagai instance dari data. Sedangkan kolom sering disebut sebagai attributes atau field. Purbo, 2000 : 22

2.9 MySQL

14 MySQL merupakan sebuah server database yang banyak digunakan di internet karena kehandalannya, keamanan dan juga sifat yang freeware. MySQL mendukung terhadap pemrograman C, Perl, Java, PHP dan Phyton. Tool-tool yang disediakan MySQL memungkinkan untuk membuat aplikasi client atau server dan website yang digabungkan dengan database. MySQL juga mendukung terhadap sistem operasi berbasis Unix, Windows dan OS2. MySQL adalah mesin basis data yang sama ketika proses-proses pada aplikasi itu berjalan secara simultan. Program utilitas MySQL dapat menggunakan pernyataan SQL. Medinets, 2000 : 41. 15

2.10 Sms Gateway

SMS Gateway merupakan pintu gerbang bagi penyebaran informasi dengan menggunakan SMS. Anda dapat menyebarkan pesan ke ratusan nomor secara otomatis dan cepat yang langsung terhubung dengan database nomor - nomor ponsel saja tanpa harus mengetik ratusan nomor dan pesan di ponsel anda karena semua nomor akan diambil secara otomatis dari database tersebut. Selain itu, dengan adanya SMS Gateway anda dapat mengustomisasi pesan - pesan yang ingin dikirim. Dengan menggunakan program tambahan yang dapat dibuat sendiri, pengirim pesan dapat lebih fleksibel dalam mengirim berita karena biasanya pesan yang ingin dikirim berbeda - beda untuk masing - masing penerimanya.

2.11 Software