Identifikasi Masalah Batasan Masalah Rumusan Masalah Tujuan Penelitian

3

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan uraian latar belakang di atas, maka dapat di indentifikasi masalah sebagai berikut: 1. Pemanfaatan media pembelajaran berupa LCD Projector pada mata pelajaran paket program pengolah angka belum maksimal. 2. Guru masih menggunakan metode pembelajaran yang kurang menarik. 3. Masih ada siswa yang memiliki kemampuan menerima materi pembelajaran pengolah angka Microsoft excel rendah. 4. Guru belum menggunakan media pembelajaran program pengolah angka berbasis screencast.

C. Batasan Masalah

Penelitian ini berupa pengembangan media pembelajaran berbasis screencast yang akan diimplementasikan dalam pelaksanaan pembelajaran. Untuk memfokuskan permasalahan yang akan diteliti, maka permasalahan dibatasi yaitu mengembangkan media pembelajaran program keahlian paket pengolah angkaspreadsheet berbasis video screencast untuk bidang keahlian Bisnis dan Manajemen jurusan Akuntasi yang disesuaikan dengan silabus kelas X SMK N 1 Klaten Tahun Ajaran 20132014.

D. Rumusan Masalah

1. Bagaimana merancang pengembangan media pembelajaran screencast untuk mata pelajaran program keahlian pengolah angka? 2. Bagaimana unjuk kerja media pembelajaran screencast yang telah dikembangkan sebagai media pembelajaran pada mata pelajaran program keahlian pengolah angka? 4 3. Bagaimana kelayakan media pembelajaran screencast yang telah dikembangkan sebagai media pembelajaran pada mata pelajaran program keahlian pengolah angka?

E. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah di atas, tujuan dari penelitian ini adalah: 1. Mengembangkan media pembelajaran berbasis screencast untuk mata pelajaran paket program keahlian pengolah angka. 2. Mengetahui unjuk kerja media pembelajaran screencast yang telah dikembangkan sebagai media pembelajaran pada mata pelajaran paket program keahlian pengolah angka. 3. Mengetahui kelayakan media pembelajaran screencast yang telah dikembangkan sebagai media pembelajaran pada mata pelajaran paket program keahlian pengolah angka.

F. Manfaat Penelitian 1. Manfaat teoritis