T-shirt Sticker Pin Merchandise

commit to user 2 Konsep desain Desain yang digunakan pada bagian sampul depan akan menampilkan logo dari clothing Oseanic, dengan ilustrasi salah satu desain clothing Oseanic penuh satu halaman, di bagian bawah tertulis alamat dan nomor telepon perusahaan. Untuk bagian belakang perancang memakai slogan Oseanic dan didukung dengan desain dengan permainan warna yang simple tapi menarik. Untuk bagian dalamnya berisi thumbnail produk-produk Oseanic yang dikenakan model, dan sebagian produk terbaru dengan tampilan close up produk.

9. Merchandise

a. T-shirt

1 Alasan pemilihan media T-shirt merupakan media yang paling vital atau paling penting, karena produk-produk dari Oseanic sendiri lebih dominan untuk pembuatan media ini. T-shirt sendiri merupakan media yang sangat umum, semua umur dapat memakai media ini, sehingga dengan memakai t-shirt saja suatu perusahaan secara tidak langsung bisa mengiklankan dan memperkenalkan suatu produk atau perusahaan. 2 Konsep desain Karena nantinya media ini akan dipakai dan dilihat semua orang, maka desain yang digunakan haruslah menarik, tetapi tetap simple sesuai dengan karakteristik clothing Oseanic. Desain yang digunakan commit to user adalah logo Oseanic penuh dengan ukuran sablon A2 pada bagian depan kiri dan informasi tentang tempat dan waktu acara peluncuran Oseanic, warna kaos menggunakan warna yang sederhana, yaitu putih. 3 Penempatan media T-shirt ini dipajang di manekin di stand pameran, selain itu juga dikenakan oleh crew dan juga sebagai hadiah di acara launching tersebut.

b. Sticker

1 Alasan pemilihan media Sticker dipilih karena merupakan media yang sangat fleksibel penempatannya. Selain itu sticker meripakan media yang paling disukai dan mempunyai daya tahan yang lama dibanding dengan media yang lain. Faktor bangga atau kepuasan setelah memakai atau mengenakan sticker menjadi salah satu pertimbangan dalam pemilihan media ini. 2 Konsep desain Sticker ini berbentuk lingkaran, dengan menampilkan logo dari Oseanic, dan juga keterangan melingkar tentang event launching tersebut. 3 Penempatan media Karena bentuknya yang fleksibel dan relatif kecil, sticker nantinya bisa dibagi-bagikan secara gratis kepada pengunjung atau dapat disebar di sekolah-sekolah, universitas yang merupakan tempat commit to user dengan mayoritas remaja. Selain itu sticker juga dapat disertakan dalam satu paket pembelian produk sebagai salah satu bonus.

c. Pin

1 Alasan pemilihan media Pin merupakan media iklan dalam bentuk souvenir. Pin dipilih karena bentuknya yang relatif kecil, selain itu pin juga sangat dinikmati pasar remaja sehingga menjadikan pin sebuah media iklan yang paling dinikmati setelah t-shirt dan sticker. 2 Konsep desain Pin disini berbentuk lingkaran dengan alternatif 2 warna, yaitu dengan background abu-abu dan biru. Untuk ilustrasinya yaitu muncul logo Oseanic pada bagian kanan dan tulisan “Oseanic” pada bagian kiri. Sedangkan desain satunya sama seperti desain pada sticker. 3 Penempatan media Pin diberikan secara gratis kepada pengunjung event. Selain itu pin juga disertakan dalam sat paket pembelian produk-produk dari clothing Oseanic, seperti layaknya sticker.

d. Paper Bag