Penggunaan Jamur Pelarut Fospat dan Pupuk Fospat Untuk Meningkatkan Ketersediaan dan Serapan P Tanaman Kentang Pada Andisol Terdampak Erupsi

2 PENGGUNAAN JAMUR PELARUT FOSPAT DAN PUPUK FOSPAT UNTUK
MENINGKATKAN KETERSEDIAAN DAN SERAPAN P TANAMAN KENTANG PADA ANDISOL TERDAMPAK ERUPSI SKRIPSI DILY PRATIKTO SUANDI 100301232
PROGRAM STUDI AGROEKOTEKNOLOGI FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA 2015

PENGGUNAAN JAMUR PELARUT FOSPAT DAN PUPUK FOSPAT UNTUK MENINGKATKAN KETERSEDIAAN DAN SERAPAN P TANAMAN KENTANG PADA ANDISOL TERDAMPAK ERUPSI
SKRIPSI
DILY PRATIKTO SUANDI 100301232
Skripsi sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar sarjana di Fakultas Pertanian Universitas Sumatera Utara
PROGRAM STUDI AGROEKOTEKNOLOGI FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA 2015

Judul

: Penggunaan Jamur Pelarut Fospat dan Pupuk Fospat Untuk Meningkatkan

Ketersediaan dan Serapan P Tanaman Kentang Pada Andisol Terdampak

Erupsi

Nama


: Dili Pratikto Suandi

NIM

: 100301232

Program Studi : Agroekoteknologi

Minat

: Ilmu Tanah

Disetujui oleh Komisi Pembimbing

Prof. Dr. Ir. T. Sabrina, M. Sc. Ketua

Mariani, SP, MP Anggota

Mengetahui,

Prof. Dr. Ir. T. Sabrina, M.Sc. Ketua Program Studi Agroekoteknologi

ABSTRACT Dilly Pratikto Suandi. 2015. Andisol is soil which was contained of high phosphate that is not absorbed by the plant entirely. The attempt of progressing dissolved phosphate underground is by biological to use of fungus. The objective of this research was study of reaction soil and plant of supply and absorbent for progressing as fungus application. The research used randomize block design with three factors and three replication is fungus application (10, 20 and 30 ml), application period (1 and 2 week after planting) and phosphate fertilizer dosages (50, 75 and 100 %). The parameter are microorganism population, pH, P- Total, P- Supply, shoot dry weight and P absorbent in laboratory. The result showed that fungus application 10 and 30 ml was able to increase soil P Total, soil P- Supplied and shoot dry weight. Interaction of three application showed the highest treatment was J3A2P1. Keywords: andisol, fungus, application period, phosphate dosage.
i

ABSTRAK Dili Pratikto Suandi. 2015. Andisol merupakan tanah yang memiliki kandungan fosfat yang cukup tinggi namun tidak seluruhnya bisa diserap oleh tanaman. Salah satu upaya untuk meningkatkan fosfat terlarut dalam tanah yaitu secara biologis yang memanfaatkan jamur. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk melihat respon tanah dan tanaman dalam meningkatkan ketersediaan dan serapan P akibat pemberian jamur. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok dengan 3 faktor dan 3 ulangan yaitu faktor jamur (10, 20, 30 ml), waktu aplikasi (1 minggu setelah tumbuh dan 2 minggu setelah tumbuh) dan dosis pupuk fosfat (50, 75, 100%). Parameter yang diukur adalah populasi mikroorganisme, pH, P-total, P-tersedia, berat kering tajuk, dan Serapa P tanah di laboratorium. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian jamur sebanyak (10 dan 30 ml) mampu meningkatkan P-total tanah, P-tersedia tanah serta berat kering tajuk tanaman. Interaksi antara jamur (30ml), waktu aplikasi 2 minggu setelah tumbuh dan pupuk fosfat (50%) menunjukkan hasil terbaik dalam berat kering tajuk tanaman. Kata kunci: andisol, jamur, waktu aplikasi, dosis fosfat
ii

RIWAYAT HIDUP Penulis dilahirkan di Medan, pada tanggal 19 November 1991 dari Bapak Miswandi dan Ibu Sri Pamuji. Penulis merupakan putra pertama dari tiga bersaudara. Tahun 20009 penulis lulus dari SMA Swasta Panca Budi Medan, Kecamatan Medan Kota dan pada tahun 2010 yang sama masuk ke Fakultas Pertanian Universitas Sumatera Utara melalui jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negri (SNMPTN). Penulis memilih minat Ilmu Tanah, Program Studi Agroekoteknologi. Penulis melaksanakan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di PT.Perkebunan Nusantara II, Perkebunan Sawit Hulu Selatan, Kecamatan Sawit Seberang Kabupaten Langkat, Provinsi Sumatera Utara dari tanggal 17 Juli sampai 15 Agustus 2013.
iii

KATA PENGANTAR Puji dan syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, atas segala rahmat dan karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul “Penggunaan Jamur Pelarut Fospat dan Pupuk Fospat Untuk meningkatkan Ketersediaan dan Serapan P Tanaman Kentang Pada Andisol Terdampak Erupsi”. Pada kesempatan ini penulis menghaturkan terima kasih sebesar-besarnya kepada kedua orang tua penulis yang telah membesarkan, memelihara dan mendidik penulis selama ini. Penulis menyampaikan terima kasih kepada Komisi Pembimbing Prof. Dr. Ir. T. Sabrina, M. Sc selaku Ketua dan Mariani, SP., MP selaku Anggota yang telah membimbing dan memberikan berbagai masukan berharga kepada penulis dari mulai menetapkan judul, melakukan penelitian, sampai pada ujian akhir. Di samping itu, penulis juga mengucapkan terima kasih kepada staf pengajar dan pegawai di Program Studi Agroekoteknologi, serta semua rekan mahasiswa yang tak dapat disebutkan satu per satu di sini yang telah membantu penulis dalam menyelesaikan skripsi ini. Semoga skripsi ini bermanfaat.
Medan, Juni 2015
Penulis
iv

DAFTAR ISI

Halaman


ABSTRACT ................................................................................................
ABSTRAK ................................................................................................
RIWAYAT HIDUP ...................................................................................
KATA PENGANTAR ..............................................................................
DAFTAR TABEL .....................................................................................
DAFTAR LAMPIRAN .............................................................................
PENDAHULUAN
Latar Belakang .......................................................................................... Tujuan Penelitian ...................................................................................... Hipotesis Penelitian ................................................................................... Kegunaan Penelitian ..................................................................................

i ii iii iv vii viii
1 2 3 3

TINJAUAN PUSTAKA
Abu Vulkanik ............................................................................................ Tanah Andisol ........................................................................................... Mikroba Pelarut Fosfat............................................................................... Unsur Hara Fosfat (P) ................................................................................ Tanaman Kentang ......................................................................................

4 5 6 9 11

BAHAN DAN METODE
Tempat dan Waktu .................................................................................... Bahan dan Alat .......................................................................................... Metode Penelitian ...................................................................................... Pelaksanaan Penelitian .............................................................................. Parameter Pengamatan ..............................................................................
Populasi Mikroorganisme ..................................................................... pH H2O Tanah ....................................................................................... P- Total .................................................................................................. P- Tersedia ............................................................................................ Berat Kering Tajuk Tanaman ................................................................ Serapan P ...............................................................................................


14 14 14 16 17 18 18 18 18 18 18

HASIL DAN PEMBAHASAN
Populasi Mikroorganisme...................................................................... pH Tanah ............................................................................................... P- Total .................................................................................................. P- Tersedia............................................................................................. Berat Kering Tajuk Tanaman ............................................................... Serapan P ...............................................................................................

19 21 22 23 23 28

v

KESIMPULAN DAN SARAN
Kesimpulan ............................................................................................... Saran ..........................................................................................................
DAFTAR PUSTAKA ...............................................................................
LAMPIRAN ..............................................................................................

34 34
35
38

vi


DAFTAR TABEL

Nomor

Halaman

1. Populasi mikroorganisme terhadap pemberian jamur, waktu

aplikasi dan dosis pupuk fosfat ....................................................... 19

2. pH terhadap pemberian jamur, waktu aplikasi dan dosis pupuk fosfat...................................................................................... 21

3. P- Total terhadap pemberian jamur, waktu aplikasi dan dosis pupuk fosfat..................................................................................... 22

4. P- Tersedia terhadap pemberian jamur, waktu aplikasi dan dosis pupuk fosfat...................................................................................... 24

5. Berak kering tajuk terhadap pemberian jamur, waktu aplikasi dan dosis pupuk fosfat...................................................................... 26

6. Serapan P terhadap pemberian jamur, waktu aplikasi dan dosis pupuk fosfat......................................................................................... 29


vii

DAFTAR LAMPIRAN

Nomor

Halaman

1. Data Pengamatan Populasi mikroorganisme...................................

38

2. Daftar Sidik Ragam Populasi mikroorganisme .............................

38

3. Data Pengamatan pH.......................................................................

39


4. Daftar Sidik Ragam pH...................................................................

39

5. Data Pengamatan P- Total...............................................................

40

6. Daftar Sidik Ragam P- Total...........................................................

40

7. Data Pengamatan P- Tersedia .........................................................

41

8. Daftar Sidik Ragam P- Tersedia .....................................................

41


9. Data Pengamatan Berat Kering Tajuk ...........................................

42

10. Daftar Sidik Ragam Berat Kering Tajuk ........................................

42

17. Data Pengamatan Serapan P ..........................................................

43

18. Daftar Sidik Ragam Serapan P .......................................................

43

viii

ABSTRACT Dilly Pratikto Suandi. 2015. Andisol is soil which was contained of high phosphate that is not absorbed by the plant entirely. The attempt of progressing dissolved phosphate underground is by biological to use of fungus. The objective of this research was study of reaction soil and plant of supply and absorbent for progressing as fungus application. The research used randomize block design with three factors and three replication is fungus application (10, 20 and 30 ml), application period (1 and 2 week after planting) and phosphate fertilizer dosages (50, 75 and 100 %). The parameter are microorganism population, pH, P- Total, P- Supply, shoot dry weight and P absorbent in laboratory. The result showed that fungus application 10 and 30 ml was able to increase soil P Total, soil P- Supplied and shoot dry weight. Interaction of three application showed the highest treatment was J3A2P1. Keywords: andisol, fungus, application period, phosphate dosage.

i

ABSTRAK Dili Pratikto Suandi. 2015. Andisol merupakan tanah yang memiliki kandungan fosfat yang cukup tinggi namun tidak seluruhnya bisa diserap oleh tanaman. Salah satu upaya untuk meningkatkan fosfat terlarut dalam tanah yaitu secara biologis yang memanfaatkan jamur. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk melihat respon tanah dan tanaman dalam meningkatkan ketersediaan dan serapan P akibat pemberian jamur. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok dengan 3 faktor dan 3 ulangan yaitu faktor jamur (10, 20, 30 ml), waktu aplikasi (1 minggu setelah tumbuh dan 2 minggu setelah tumbuh) dan dosis pupuk fosfat (50, 75, 100%). Parameter yang diukur adalah populasi mikroorganisme, pH, P-total, P-tersedia, berat kering tajuk, dan Serapa P tanah di laboratorium. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian jamur sebanyak (10 dan 30 ml) mampu meningkatkan P-total tanah, P-tersedia tanah serta berat kering tajuk tanaman. Interaksi antara jamur (30ml), waktu aplikasi 2 minggu setelah tumbuh dan pupuk fosfat (50%) menunjukkan hasil terbaik dalam berat kering tajuk tanaman. Kata kunci: andisol, jamur, waktu aplikasi, dosis fosfat
ii

PENDAHULUAN Latar Belakang
Tanaman kentang membutuhkan tanah yang subur, gembur, banyak mengandung bahan organik, bersolum dalam, aerasi dan drainasenya baik dengan reaksi tanah (pH) 5–6,5. Andisol memiliki ciri solum tanah agak tebal 1–2 m, berwarna hitam atau kelabu sampai coklat tua, bertekstur debu atau lempung berdebu sampai lempung dan bertekstur remah. Andisol memiliki kandungan unsur hara sedang sampai tinggi, produktivitas sedang sampai tinggi dan reaksi tanah masam sampai netral (Putro, 2010).
Material yang dilontarkan gunung akibat terjadinya erupsi salah satunya berupa abu vulkanik. Menurut hasil analisis yang di lakukan oleh Pusat Penelitian Kelapa Sawit karakteristik abu vulkanik yang terdapat pada gunung Sinabung memiliki kandungan P-Total (0,040%).dan kandungan MgO (0,31%) yang tergolong rendah. Serta kandungan logam berat Fe2O3 (0,15%),Pb (1,07 ppm), Cu (0,28 ppm) dan Cd cukup rendah yaitu (0.09ppm) (Lubis,2011).
Tanah yang terletak di sekitar kaki gunung Sinabung didominasi oleh tanah Andisol. Andisol memiliki beberapa sifat yang menjadi keterbatasan dan kendala utama bagi pertumbuhan tanaman. Permasalahan utama pada andisol adalah retensi fosfat yang cukup tinggi (> 85%) (Mukhlis,2011). Sebagian besar P yang diberikan dalam bentuk pupuk diserap oleh bahan amorf menjadi tak tersedia bagi tanaman.
Fosfor (P) merupakan unsur hara penentu pertumbuhan bagi tanaman pertanian. P selalu menjadi pembatas pertumbuhan tanaman di andisol karena

2
suplainya selalu rendah. Unsur P dijerap kuat oleh bahan alumunium dan besi non-kristalin sehingga menjadi tidak tersedia bagi tanaman (Mukhlis, 2011).
Tanaman hanya dapat menyerap P dalam bentuk yang tersedia. P tanah baru dapat tersedia oleh perakaran tanaman atau mikroba tanah melalui sekresi asam organik oleh akar atau mikroba. Mikroba yang dapat melarutkan P memegang peranan penting dalam sistem pertanian. Semua P berasal dari bahan induk, dan kebanyakan tidak larut kecuali pada kondisi tertentu. Enzim fosfatase digunakan mikroba dan tanaman untuk memperoleh P dari bentuk organik (Hanafiah dkk,2009)
Mikroorganisme pelarut fosfat dapat berupa bakteri (BPF), jamur (JPF), aktinomisetes atau khamir (Premono, 1998). Pada penelitian ini peneliti terfokus pada penggunaan jamur pelarut fosfat karena jamur pelarut fosfat dapat tumbuh optimum dibanding bakteri dan aktinomisetes pada kondisi masam (Ginting, 2006).
Berdasarkan uraian di atas, maka peneliti tertarik untuk melakukan penelitian tentang penggunaan jamur pelarut fosfat yang di kombinasikan dengan pemupukan P pada tanah Andisol terdampak erupsi gunung Sinabung pada tanaman kentang. Tujuan Penelitian
1. Untuk mengetahui jumlah dosis pemberian jamur pelarut fosfat yang tepat sehingga memberikan efek terbaik terhadap ketersediaan dan serapan P pada tanaman kentang.
2. Untuk mengetahui waktu aplikasi yang tepat sehingga memberikan efek terbaik terhadap ketersediaan dan serapan P pada tanaman kentang.

3

3. Untuk mengetahui dosis pupuk terbaik yang memberikan pengaruh terhadap ketersediaan dan serapan P tanaman.
Hipotesis Ada pengaruh pemberian jamur pelarut fofat, waktu aplikasi dan dosis
pupuk fosfat serta interaksi ketiga perlakuan terhadap ketersediaan dan serapan P tanaman kentang pada andisol terdampak erupsi. Kegunaan Penulisan
Salah satu syarat untuk dapat memperoleh gelar sarjana di Program Studi Agroteknologi Fakultas Pertanian Universitas Sumatera Utara, Medan. dan sebagai bahan informasi bagi pihak yang membutuhkan.

TINJAUAN PUSTAKA Abu Vulkanik
Hasil dari erupsi gunung Sinabung tersebut mengeluarkan kabut asap yang tebal berwarna hitam disertai hujan pasir ,dan debu vukanik yang menutupi ribuan hektar tanaman para petani yang berjarak dibawah radius enam kilometer tertutup debu tersebut. Debu vulkanik mengakibatkan tanaman petani yang berada di lereng gunung banyak yang mati dan rusak. Diperkirakan seluas 15.341 hektar tanaman pertanian terancam gagal panen (Suryani, 2014)
Abu vulkanik atau pasir vulkanik adalah bahan material vulkanik jatuhan yang disemburkan ke udara saat terjadi suatu letusan. Abu maupun pasir vulkanik terdiri dari batuan berukuran besar sampai berukuran halus, yang berukuran besar biasanya jatuh disekitar sampai radius 5-7 km dari kawah, sedangkan yang berukuran halus dapat jatuh pada jarak mencapai ratusan hingga ribuan kilometer (Sudaryo dan Sucipto, 2009).
Peningkatan kesuburan tanah disebabkan oleh material-material yang dikeluarkan oleh gunung api tersebut. Kandungan dari material tersebut memberikan pengaruh yang besar terhadap perubahan sifat tanah. Dalam suatu aktivitas vulkanisme, material-material yang dikeluarkan berupa gas, cair, dan padat. Gas-gas yang keluar antara lain uap air, O2, N2, CO2, CO, SO2, H2S, NH3, H2SO4, dan sebagainya. Materi cair yang dikeluarkan adalah magma yang keluar melalui pipa gunung yang disebut lava sedangkan materi padat yang disemburkan ketika gunung api meletus berupa bom (batu-batu besar), kerikil, lapilli, pasir, abu serta debu halus (Sudaryo dan sucipto, 2009).

5 Tanah Andisol
Andisol merupakan tanah-tanah yang umumnya berwarna hitam dengan epipedon molitik atau umbrik atau ochrik atau kambik, bulk density (kerapatan lindak) kurang dari 0,85 gr/cm3, banyak mengandung bahan amorf, atau lebih dari 60% terdiri dari abu vulkanik vitrik, cindes atau bahan pyroklastik lain (Hardjowigeno, 2003).
Potensi kesuburan tanah yang tinggi pada Andisol sering tidak berbanding lurus dengan peningkatan produksi tanaman, karena sebagian besar unsur hara makro berada dalam keadaan terfiksasi di dalam tanah (Yunus, 2012).
Tanah Andisol dicirikan oleh warna yang hitam, sangat porous, mengandung bahan organik dan liat amorf terutama alofan serta sedikit silika aluminia. Luas tanah kurang lebih 6,5 juta ha atau 3,4% seluruh daratan Indonesia yang tersebar di daerah-daerah volkan dan merupakan tanah pertanian yang penting, terutama bagi tanaman hortikultura seperti tanaman bunga, sayursayuran, dan buah-buahan yang mendukung pertumbuhan ekonomi (Rahayu, 2003).
Pusat Penelitian dan Pengembangan Tanah dan Agroklimat (2005) dalam (Ketaren, 2008) mengatakan bahwa data analisis tanah Andisol dari berbagai wilayah, menunjukkan bahwa Andisol memiliki tekstur yang bervariasi dari berliat (30-65% liat) sampai berlempung kasar (10-20%). Reaksi tanah umumnya agak masam (5,6-6,5). Kandungan bahan organik lapisan atas sedang sampai tinggi dan lapisan bawahnya umumnya rendah, dengan nisbah C/N terolong rendah. Kandungan P dan K potensial bervariasi sedang sampai tinggi, umumnya kandungan lapisan atas lebih tinggi daripada lapisan bawahnya.

6
Tanah Andisol adalah tanah yang memiliki bahan andik dengan ketebalan sebesar 60% atau lebih bila : 1) terdapat dalam 60 cm dari permukaan mineral atau pada permukaan bahan organik dengan sifat andik yang lebih dangkal, jika tidak terdapat kontak densik, litik, atau paralitik, horizon duripan atau horizon petrokalsik pada kedalaman tersebut, atau 2) diantara permukaan tanah mineral atau lapisan organik dengan sifat andik, yang lebih dangkal dan kontak densik, litik, atau paralitik, horizon duripan atau horizon petroklasik (Soil Survey Staff , 2010).
Menurut Sanchez (1976), tanah yang mengandung alofan seperti Andosol merupakan pengerap fofat tertinggi, dengan besar erapan lebih dari 1000 ppm P. Kekahatan P merupakan kendala terpenting pada sebagian besar tanah mineral masam di Indonesia, kekahatan P tersebut berkaitan dengan daya erapan ion P yang mengakibatkan P menjadi tidak larut dan relatif tidak tersedia bagi tanaman.
Secara umum faktor-faktor yang mempengaruhi erapan P dalam tanah menurut Tisdale, Nelson, dan Beaton (1990) ialah sebagai berikut: 1) sifat dan jumlah komponen-komponen tanah yang terdiri atas hidrus oksida logam dari besi dan aluminium, tipe liat, kadar liat, koloid-koloid amorf, dan kalsium karbonat, 2) pH, 3) kation, 4) anion, 5) kejenuhan kompleks jerapan, 6) bahan organik, 7) suhu, dan 8) waktu reaksi. Mikroba Pelarut Fosfat

Mikroba pelarut fosfat hidup di sekitar perakaran tanaman, mulai permukaan tanah sampai kedalaman 25cm. Keberadaannya berkaitan dengan jumlah bahan organik yang akan mempengaruhi populasi serta aktivitasnya dalam tanah. Mikroba yang hidup dekat daerah perakaran secara fisiologis lebih aktif

7 dibanding mikroba yang hidup jauh dari daerah perakaran. Keberadaan mikroba pelarut fosfat beragam dari satu tempat ke tempat lainnya karena perbedaan sifat biologis mikroba itu sendiri. Terdapat mikroba yang hidup pada kondisi masam dan ada pula yang hidup pada kondisi netral dan basa, ada yang hipofilik, mesofilik dan termofilik ada yang hidup aerob maupun anaerob (Ginting, 2006).
Mikroorganisme pelarut fosfat, selain dapat meningkatkan ketersediaan fosfat, juga mampu mengkolonisasi rizosfir dan menghasilkan zat pengatur tumbuh, antara lain P. fluorescens, P. putida, P.striata, dan Bacillus megaterium. Mikroba tersebut dapat menghasilkan zat pengatur tumbuh seperti asam indol asetat (IAA) dan asam giberelin (GA3) (Arshad dan Frenkenberger, 1993)
Jamur pelarut fosfat merupakan salah satu anggota mikroba tanah yang dapat meningkatkan ketersediaan dan pengambilan P oleh tumbuhan. Bentuk ikatan P yang umum ditemui pada kondisi masam adalah AlPO4 dan FePO4. Jamur pelarut fosfat mampu melarutkan P dalam bentuk AlPO4 lebih baik dibanding BPF pada kondisi masam. Penelitian Lestari dan Saraswati (1997) melaporkan bahwa jamur pelarut P mampu meningkatkan kadar fosfat terlarut sebesar 27-47% di tanah masam. Penelitian Goenadi (1994), menunjukkan JPF mampu melarutkan fosfat 12-162 ppm di media Pikovskaya dengan sumber P dari AlPO4 (Premono, 1998).
Proses utama terhadap pelarutan senyawa fosfat sukar larut adalah produksi asam organik oleh jamur, seperti asam format, asetat, propionat, laktat, glikolat, fumarat, dan asam suksinat. Asam organik ini menyebabkan pH rendah, dan beberapa hidroksi berinteraksi dengan kalsium, besi, kemudian akan

8 melarutkan fosfat. Asam organik seperti asam sitrat dan asam sulfat berperan dalam meningkatkan kelarutan fosfat dalam batuan fosfat (Rao, 1994).
Jamur pelarut fosfat memiliki 3 mekanisme dalam meningkatkan penyerapan P yaitu: (1) secara fisik dimana infeksi jamur pada akar tanaman dapat membantu pengambilan fosfor dengan memperluas permukaan sampai akar; (2) secara kimia jamur diduga mendorong perubahan pH perakaran. Jamur juga menghasilkan asam sitrat dan asam oksalat yang menggantikan posisi ion fosfat yang terfikasasi; (3) secara fisiologi, jamur menghasilkan hormon auksin, sitokinin dan giberelin yang mampu memperlambat proses penuaan akar sehingga memperpanjang masa penyerapan unsur hara (Premono, 1998).
Prinsip dasar isolasi mikroba pelarut fosfat ialah menyeleksi mikroba dalam media pertumbuhan spesifik yang mengandung sumber P terikat. Kemampuan mikroba pelarut fosfat dalam melarutkan fosfat terikat dapat diketahui dengan mengembangkan biakan murni pada media Pikovskaya yang berwarna putih keruh, karena mengandung P tidak larut air seperti kalsium fosfat Ca3(PO4)2. Pertumbuhan mikroba pelarut fosfat dicirikan dengan zona bening (holozone) di sekeliling koloni mikroba. Mikroba pelarut fosfat yang potensial dapat diseleksi dengan melihat luas zona bening paling besar pada media padat. Pengukuran potensi pelarutan fosfat secara kualitatif ini menggunakan nilai indeks pelarutan (dissolving index), yaitu nisbah antara diameter zona jernih terhadap diameter koloni. Kemampuan pelarut fosfat terikat secara kuantitatif dapat diukur dengan membiakkan mikroba pada media Pikovskaya cair. Kandungan P terlarut dalam media cair tersebut diukur setelah masa inkubasi (Setiawati, 1997).

9
Mikroba pelarut fosfat salah satunya adalah fungi. Fungi yang dapat melarutkan fosfat umumnya berasal dari Ascomycetes seperti Aspergillus niger, Penicillium digitatum, Fusarium dan sclerotium. Fungi pelarut fosfat yang dominan di temukan di tanah masam indonesia adalah Aspergillus niger dan Penicillium sp. (Goenandi et all, 1993; Wati, 2009).
Pemberian jamur pelarut fosfat dapat meningkatkan diameter tanaman, berat kering tajuk, berat kering akar, serapan P serta bobot 100 biji tanaman kedelai dibandingkan tanpa pemberian jamur pelarut fosfat. Peningkatan pertumbuhan dan tersebut menunjukan kemampuan jamur pelarut fosfat dalam meningkatkan P yang tidak tersedia menjadi tersedia bagi tanaman melalui enzim fosfatase yang dihasilkanya yang dapat memutus fosfat yang mengikat senyawasenyawa organik sehingga meningkatkan serapan P oleh tanaman (Mardiana, 2014).
Pemberian fungi Aspergillus sp, Trichoderma sp, Penicillium sp, Gliocladium sp, dan dosis pupuk P dapat meningkatkan komponen pertumbuhan dan hasil tanaman kedelai padatanah masam, serta dapat meningkatkan bobot kering akar, bobot kering bagian atas tanaman, jumlah polong, bobot biji tanaman dan serapan P (Wati, 2009). Unsur Hara Fosfat (P)
Ketersediaan hara P tanah untuk tanaman sangat dipengaruhi oleh sifat dan ciri tanahnya sendiri. Unsur hara P menjadi tidak tersedia dan tidak larut disebabkan oleh fiksasi mineral-mineral liat dan ion-ion logam seperti Al, Fe, maupun Ca yang banyak larut (Nyakpa et all, 1988).

10
Unsur hara P di dalam tanah terdapat dalam bentuk fosfat anorganik dan fosfat organik.Senyawa P-organik dalam tanah antara lain fosfolipida, asam suksinat, fitin dan inositol fosfat yang dapat didekomposisi dengan baik oleh mikroba tanah. Unsur P-anorganik mudah bersenyawa dengan berbagai ikatan seperti Al, Fe, Ca, dan Mn. Senyawa P-anorganik dapat diklasifikasikan menjadi 4 bagian yaitu besi fosfat (FePO4), aluminium fosfat (AlPO4), kalsium fosfat (Ca3(PO4)2) danreductant soluble. Bentuk FePO4 dan AlPO4 dominan ditemukan pada tanah masam (Rosmarkam dan Yuwono, 2002).
Tanaman menyerap hara fosfor dalam bentuk ion orthofosfat yakni : H2PO4--, HPO4-2, dan PO4-3dimana jumlah dari masing-masing bentuk sangat tergantung pada pH tanah. Pada tanah-tanah yang bereaksi masam lebih banyak dijumpai bentuk H2PO4-dan pada tanah alkalis adalah bentuk PO4-3 (Damanik et all, 2011).
Indranuda (1994) menjelaskan bahwa fosfor merupakan bagian integral tanaman di bagian penyimpanan (storage) dan pemin-dahan (transfer) energi. Fosfor terlibat pada penangkapan cahaya dari sebuah molekul klorofil. Begitu energi tersebut sudah tersim-pan dalam ADP (adenosine diphosphate) atau ATP (adenosine triphosphate), maka akan digunakan untuk menjalankan reaksi-reaksi yang memerlukan energi, seperti pembentukan sukrosa, tepung dan protein.
Pada tanaman, fosfor berperanan dalam transfer energi, bagian dari ATP (adenosin trifosfat), ADP (adenosin difosfat), penyusun protein, koenzim, asam nukleat, dan senyawa-senyawa metabolik yang lain. Karena keterlibatan unsur P yang begitu banyak, maka ketersediaannya bagi tanaman menjadi sangat penting (Anas dan Premono, 1993).

11
Ada hubungan yang erat antara konsentrasi fosfor di dalam larutan tanah dengan pertumbuhan tanaman yang baik. Defisiensi fosfor selalu timbul akibat dari terlalu rendahnya konsentrasi H2PO4- dan HPO4-2 di dalam larutan tanah. Senyawa fosfor dalam bentuk larut yang dimasukkan ke dalam tanah untuk mengatasi defisiensi fosfor cepat sekali mengendap dan terikat oleh matriks tanah (Indranuda, 1994). Tanaman Kentang
Produktivitas kentang yang rendah di Indonesia disebabkan oleh pemakain bibit yang bermutu rendah, produktivitasnya rendah, teknik bercocok tanam khususnya pemupukan kurang tepat, baik dosis maupun waktunya, dan keadaan lingkungan yang memang berbeda dengan daerah asal kentang. Untuk mendapatkan produksi yang maksimal selama pertumbuhan tanaman kentang menghendaki temperatur rata-rata Rekomendasi Teknologi Pertanian 2004 antara 15,5° C – 18,3° C dan tampaknya temperatur malam yang dingin lebih penting (BPTP, 2004).
Peningkatan Produktivitas Kentang sangat ditunjang oleh sistem pemupukan dan lingkungan tumbuh yang sesuai. Pemupukan sangat diperlukan untuk mencukupi kebutuhan unsur hara tanaman dan memperbaiki kondisi tanah sehingga perakaran dapat tumbuh baik serta dapat menyerap unsur hara dalam jumlah cukup. Hal ini sangat di perlukan sehubungan dengan proses pembentukan umbi kentang. Unsur hara utama yang dibutuhkan tanaman kentang dalam jumlah besar adalah hara makro primer yaitu Nitrogen (N), fosfor (P), Kalium (K). (Haris, 2010).

12
Kentang termasuk tanaman yang dapat tumbuh di daerah tropika dan subtropika, dapat tumbuh pada ketinggian 500 sampai 3.000 m di atas permukaan laut, dan yang terbaik pada ketinggian 1.300 m di atas permukaan laut. Tanaman kentang dapat tumbuh baik pada tanah yang subur, mempunyai drainase yang baik, tanah liat yang gembur, debu atau debu berpasir. Tanaman kentang toleran terhadap pH pada selang yang cukup luas, yaitu 4,5 sampai 8,0, tetapi untuk pertumbuhan yang baik dan ketersediaan unsur hara, pH yang baik adalah 5,0 sampai 6,5 (BPTP, 2004).
Kentang juga merupakan sumber yang baik akan berbagai mineral, seperti kalsium (Ca), fosfor (P), besi (Fe) dan kalium (K), masing-masing 26,0; 49,0; 1,1; dan 449 mg/100 g. Di lain pihak, kandungan natriumnya sangat rendah, yaitu 0,4 mg/100 g (BPTP, 2004).
Ada dua faktor yang mempengaruhi pembentukan umbi pada kentang yaitu faktor dalam dan faktor lingkungan. Faktor dalam terdiri atas hormontumbuh dan metabolisme karbohidrat, sedangkan faktor lingkungan terdiri atas panjang hari, suhu, kelembaban, dan hara. Hormon tumbuh merupakan faktor penting dalam pembentukan umbi. Sitokinin berperan karena memacupembelahan sel, menghambat pemanjangan sel, dan memacu pembesaran sel. Panjang hari sebagai salah satu faktor lingkungan sangat menentukan dalampembentukan umbi. Hari pendek diperlukan untuk merangsang pembentukan umbi, sedangkan hari panjang diperlukan untuk menghambat pembentukan umbi. Suhu tanah tidak hanya mempengaruhi hasil, tetapi juga mempengaruhi saat tumbuh, saat inisiasi, bentuk daun, jumlah daun, dan struktur percabangan. Faktor lingkungan lainnya yang mempengaruhi pembentukan umbi adalah kelembaban dan kesuburan tanah.

13
Jumlah umbi juga berkurang pada tanaman yang mengalami kekurangan air. Untuk pemberian hara, khususnya N, harus diimbangi dengan pengairan yang cukup karena pada tanah kering bisa menaikkan kadar nitrat umbi dan pada taraf tertentu kadar nitrat dalam umbi dapat beracun bagi konsumen (Ferela, 2008).

BAHAN DAN METODE Tempat dan Waktu Percobaan
Penelitian dilaksanakan di Desa Kuta Rakyat Kecamatan Namanteran Kabupaten Karo Provinsi Sumatera Utara. Untuk analisis sifat kimia dilakukan di Laboratorium Riset dan Teknologi, Fakultas Pertanian, Universitas Sumatera Utara. Penelitian dilaksanakan pada bulan juli – 0ktober 2014 Bahan dan Alat Percobaan Bahan dan Alat
Bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah bibit kentang Granola, sampel tanah, sampel tanaman, sumber pupuk P, jamur pelarut fosfat (Penicillium sp) serta bahan-bahan kimia yang dipergunakan untuk keperluan analisis di laboratorium.
Alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah cangkul, plastik, timbangan analitik label, serta alat-alat lainnya yang dipergunakan selama penelitian. Metode Penelitian
Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 3 faktor dan 3 ulangan sehingga diperoleh unit percobaan sebanyak 18 x 3 = 54 unit percobaan. Faktor I: Jamur Pelarut Fosfat (Penicillium sp.) J1 = Jamur pelarut fosfat 10 ml (18x109 cfu/ml) J2 = Jamur pelarut fosfat 20 ml (18x109 cfu/ml) J3 = Jamur pelarut fosfat 30 ml (18x109 cfu/ml)

15
Faktor II: Waktu Aplikasi A1 = 1 minggu setelah tumbuh (1 MST) A2 = 2 minggu setelah tumbuh (2 MST) Faktor III: Dosis Pupuk P P1 = 50% rekomendasi P (6,5 gram/tanaman) P2 = 75% rekomendasi P (9,75 gram/tanaman) P3 = 100% rekomendasi P (13 gram/tanaman) Model linear Rancangan Acak kelompok Faktorial
Yijkl = µ + αi + βj + γk + ρl + (βγ)jk + (βρ)jl + (γρ)kl + (βρ)jkl + ∑ijkl Keterangan : Yijkl : Hasil perlakuan ke ijkl µ : Nilai rataan umum αi : Pengaruh blok pada taraf ke-i βj :Pengaruh perlakuan konsentrasi jamur ke-j γk : Pengaruh perbedaan waktu aplikasi ke-k ρl : Pengaruh perlakuan dosis P ke-l (βγ)jk : Pengaruh interaksi taraf ke-j dari faktor β dan taraf ke-k dari faktor γ (βρ)jl : Pengaruh interaksi taraf ke-j dari faktor β dan taraf ke-l dari faktor ρ (γρ)kl : Pengaruh interaksi taraf ke-k dari faktor γ dan taraf ke-l dari faktor ρ (βρ)jkl: Pengaruh interaksi taraf ke-j dari faktor β dan taraf ke-k dari faktor γ dan
taraf ke-l dari faktor ρ ∑ijkl : Pengaruh galat pada blok ke-i yang mendapat perlakuan faktor
konsentrasi jamur taraf ke-j, perlakuan waktu aplikasi taraf ke-k dan dosis pupuk pada taraf ke-l

16
Jika dari hasil sidik ragam menunjukkan hasil yang nyata, maka dilanjutkan dengan uji beda rataan berdasarkan Uji Jarak Berganda Duncan(DMRT) pada taraf 5% Pelaksanaan Penelitian Persiapan Lahan
Lahan dibuka dan dibersihkan dari segala jenis gulma, setelah itu di bentuk bedengan bedengan dan lubang tanam sebagai tempat penanaman tanaman. Persiapan Tanam
Bahan tanam (umbi kentang) yang digunakan merupakan varietas Granola, yang merupakan salah satu variets yang unggul. Analisis Awal
Analisis awal tanah dilakukan di Laboratorium Kimia dan kesuburan Tanah serta Laboratorium riset dan Teknologi Fakultas Pertanian Universitas Sumatera Utara. Contoh tanah di ambil dan di ayak dengan ayakan 10 mesh. Pengukuran pH tanah dilakukan dengan metode elektrometri, P-tersedia menggunakan metode Bray II, P-total menggunakan metode destruksi HClO4 Penanaman dan Pemupukan Dasar
Penanaman umbi dilakukan pada lubang tanam yang telah dibuat sebelumnya dengan kedalaman 3-5 cm. Setelah tanaman tumbuh aplikasi pupuk dasar dilakukan N (7,8g/tanaman), K (10g/tanaman) sesuai dengan dosis rekomendasi pemupukan dasar dan pupuk P sesuai dosis perlakuan

17
Pemeliharaan Tanaman Pemeliharaan dilakukan dengan penyiraman, penyiangan gulma dan
pemberantasan hama dengan menggunakan pestisida Aplikasi Perlakuan
Perlakuan faktor jamur pelarut fosfat dilakukan pada 1 minggu setelah tanaman tumbuh bersamaan dengan pemupukan dasar dan perlakuan pupuk P, lalu di aplikasikan kembali jamur pelarut fosfat pada minggu ke 2 setelah tanaman tumbuh dan pada minggu ke 3 setelah tumbuh aplikasi pupuk kembali dilakukan sesuai dengan perlakuan. Pemanenan
Pemanenan dilakukan sampai masa vegetatif yaitu umur 45-50 hari, dengan mengambil bagian tajuk tanaman yang selanjutnya dilakukan pengovenan pada suhu 70o C untuk menghitung berat kering tajuk dan serapan P. Tanah di ambil dari setiap perlakuan pada rhizosfer tanaman yang selanjutnya di analisis Ptotal, P-tersedia, pH Pengambilan sampel
Sampel tanaman di ambil secara acak pada setiap plot, masing-masing plot diambil satu tanaman. Parameter pengamatan
Adapun parameter yang diamati adalah pH, P-total, serapan-P, berat kering tanaman dan P-tersedia. Pengambilan data parameter dilakukan dengan mengambil sampel tanaman secara acak sebanyak 1 sampel dari 5 tanaman di setiap plot pada masing masing perlakuan serta diambil sampel tanah di sekitar rhizosfer tanaman pada akhir masa vegetatif

18
Populasi Mikroorganisme Populasi Mikroorganisme menggunakan Metode Most Probable Number
(MPN). pH H2O
pH dapat dihitung dengan Metode Elektrometri perbandingan 1 : 2,5 yakni setiap 10 g sampel tanah pada larutan aquades 25mL. P-total (%)
Tanah dari setiap sampel tanaman diambil untuk dilakukan analisa P-total dengan metode destruksi asam HclO4
Berat kering tajuk tanaman Pengukuran bobot kering tanaman dilakukan dengan mmotong tajuk
tanaman dari setiap sampel tanaman dan di ovenkan pada suhu 60-700 selama 24 jam. Serapan P
Serapan P dapat di peroleh dari hasil kali antara kadar P tanaman x berat kering tajuk tanaman.

HASIL DAN PEMBAHASAN

Hasil

Populasi Mikroorganisme

Dari hasil sidik ragam pada parameter populasi mikroorganisme tanah

dapat dilihat bahwa waktu aplikasi dan pupuk fosfat berpengaruh nyata terhadap

populasi mikroorganisme tanah, sedangakan pemberian jamur dan ketiga

interaksinya berpengaruh tidak nyata terhadap populasi mikroorganisme tanah.

hal tersebut dapat dilihat pada Tabel 1 berikut:

Tabel 1. Populasi Mikroorganisme terhadap jamur,waktu aplikasi dan dosis pupuk yang berbeda (107)

Jamur

Waktu Aplikasi

Dosis pupuk

Rataan

J1 (10 ml)
Rataan Rataan J1 J2 (20 ml)
Rataan Rataan J2 J3 (30 ml)
Rataan Rataan J3
Rataan

(MST) A1 A2
A1 A2
A1 A2
A1 A2

P1 (50%) 29,24 121,21 75,22
9,41 132 70,70
132 224,6 178,3
56,88 159,27 108,07c

P2 (75%) 20,75 330 175,37

P3 (100%) 62,6 220,15 141,37

224,6 330 277,3
231 231 231

224,6 220,15 222,37
231 224,6 227,8

158,78 297
227,89a

172,73 221,63 197,18b

37,53 223,78
130,65 152,87 227,38
190,12 198 226,73
212,36 129,46b 225,96a

Kontrol

0,25

Keterangan: angka yang diikuti oleh huruf pada kolom dan baris yang sama

berbeda nyata pada taraf 5% menurut uji DMRT

20

Dari Tabel 1 diatas dapat dilihat bahwa waktu aplikasi A2 menunjukkan

nilai yang tertinggi yakni 225,96 cfu/ml dan yang terendah pada A1 yakni 129,47

cfu/ml. Perlakuan A1 berbeda nyata dengan A2. Pupuk fosfat yang tertinggi pada

P2 yakni sebesar 227,89 cfu/ml dan yang terendah pada P1. Perlakuan P2 berbeda

nyata terhadap semua perlakuan

Hubungan jamur dan waktu aplikasi terhadap populasi mikroorganisme

dapat dilihat pada gambar berikut.

Populasi Mikroorganisme (cfu/ml)

700 600 y = 256,4x + 131,9 500 R² = 0,989

400

300

200

100

0

A1 (Minggu ke 1)

A2 (Minggu ke 2)

Waktu Aplikasi Jamur

Gambar 1. Hubungan antara jamur dan populasi mikroorganisme tanah

Hubungan jamur dan dosis pupuk fosfat terhadap populasi

mikroorganisme dapat dilihat pada gambar berikut.

Populasi Mikroorganisme (cfu/ml)

500

400 y = -167,0x2 + 345,5x
300 R² = 0,769
200

100

0 P1 (50% Phospat)

P2 (75% Phospat)

P3 (100% Phospat)

Dosis Pemberian Phospat

Gamber 2. Hubungan antara pemberian jamur dan dosis pupuk fosfat terhadap mikroorganisme tanah

21

pH Tanah

Dari hasil sidik ragam pada parameter pH tanah, pemberian jamur, waktu

aplikasi dan dosis pupuk berpengaruh tidak nyata terhadap perubahan pH tanah,

Hal ini dapat dilihat pada Tabel 2 berikut.

Tabel 2. pH tanah terhadap jamur, waktu aplikasi dan dosis pupuk yang berbeda

Jamur
J1 (10ml)
Rataan Rataan J1

Waktu Aplikasi
(MST) A1 A2

J2 (20ml)
Rataan Rataan J2 J3 (30ml)
Rataan Rataan J3
Rataan

A1 A2
A1 A2
A1 A2

P1 (50%) 3,86 4,88 4,37

Dosis pupuk P2 (75%) 4,09 4,28 4,18

P3 (100%) 5,09 4,22 4,65

4,40 4,70 5,12 5,04 4,76 4,34 4,72 4,73 4,73
4,79 4,26 4,00 4,26 4,22 4,48 4,52 4,24 4,24
4,35 4,35 4,73 4,72 4,42 4,34 4,53 4,38 4,54

Rataan
4,34 4,46
4,40 4,74 4,71
4,72 4,35 4,32
4,33 4,47 4,49

Kontrol

4,64

Dari Tabel 2 di atas dapat dilihat bahwa pH tanah tertinggi yaitu pada

Perlakuan J2A1P3 (5,12), sedangkan pH terendah yaitu pada perlakuan J1A1P1

(3,86) hal ini menunjukkan bahwa semakin tinggi dosis pupuk P dapat

meningkatkan pH tanah, walaupun pH tersebut tidak menunjukkan pengaruh yang

nyata secara statistik.

22

P- Total Tanah

Dari hasil perlakuan dan sidik ragam P- total tanah dapat dilihat bahwa

perlakuan pemberian jamur berpengaruh nyata terhadap P- total tanah sedangkan

waktu aplikasi dan dosis fosfat serta interaksinya berpengaruh tidak nyata

terhadap P- total tanah. hal tersebut dapat dilihat pada Tabel 3 berikut.

Tabel 3. P- total tanah (ppm) terhadap jamur, waktu aplikasi dan dosis pupuk yang berbeda

Jamur
J1 (10 ml)
Rataan Rataan J1 J2 (20 ml)
Rataan Rataan J2 J3 (30 ml)
Rataan Rataan J3
Rataan

Waktu Aplikasi
(MST) A1 A2

P1 (50%) 2965,51 2851,86 2908,69

A1 2585,31 A2 2549,70
2567,51

A1 2715,82 A2 2833,62
2774,72

A1 2755,55 A2 2745,06
2750,30

Dosis pupuk P2 (75%) 3021,86 2660,10 2840,98

P3 (100%) 3042,05 2686,29 2864,17

2534,66 2423,32 2478,99

2681,72 2843,41 2762,57

2958,15 2765,04 2861,60

2758,61 2787,83 2773,22

2838,22 2616,15 2727,19

2827,46 2772,51
2799,99

Rataan
3009,81 2732,75
2871,28a 2600,56 2605,48
2603,02b 2810,86 2795,50
2803,18a 2807,08 2711,24

Kontrol

2492,20

Keterangan: angka yang diikuti oleh huruf pada kolom dan baris yang sama

berbeda nyata pada taraf 5% menurut uji DMRT

Dari Tabel 3 di atas dapat di lihat bahwa nilai P-total tertinggi yakni pada

J1 (2871,28 ppm) dan yang terendah pada perlakuan J2 (2603,03 ppm), namun

jika dibandingkan dengan kontrol perlakuan pemberian jamur lebih tinggi.

Perlakuan J1 berbeda tidak nyata pada J3, namun berbeda nyata pada J2. Data

tersebut menunjukkan bahwa pemberian perlakuan J1 mampu meningkatkan P-

23

total pada tanah sebesar 379,08 ppm dibandingkan dengan kontrol. Pada waktu

aplikasi menunjukkan bahwa semakin cepat pengaplikasian jamur cenderung

meningkatkan P-total tanah.

Hubungan parameter P-total tanah terhadap pemberian jamur dapat di lihat

pada gambar berikut :

P - Total Tanah (ppm)

3500 3000 2500 2000 1500 1000
500 0

J1 (10 ml)

y = 234,2x2 - 970,8x + 3608 R² = 0,980

J2 (20 ml) Dosis Volume Jamur

J3 (30 ml)

Gambar 3. Hubungan antara dosis volume jamur terhadap P-total tanah

P- Tersedia

Dari hasil perlakuan dan sidik ragam P- tersedia tanah dapat dilihat bahwa

perlakuan pemberian jamur berpengaruh nyata terhadap P- tersedia tanah

sedangkan waktu aplikasi dan dosis fosfat serta interaksinya berpengaruh tidak

nyata terhadap P- tersedia tanah. Hal tersebut dapat dilihat pada Tabel 4 beriku.

24

Tabel 4. P- Tersedia tanah (ppm) terhadap jamur, waktu aplikasi dan dosis pupuk yang berbeda

Jamur
J1 (10 ml)
Rataan Rataan J1 J2 (20 ml)
Rataan Rataan J2 J3 (30 ml)
Rataan Rataan J3
Rataan

Waktu Aplikasi (MST)
A1 A2
A1 A2
A1 A2
A1 A2

P1 (50%) 108,85 120,41 114,63
75,73 88,37 82,05
100,61 96,05 98,33
95,06 101,61 98,33

Dosis pupuk P2 (75%) 137,51 89,45 113,48

P3 (100%) 128,29 98,97 113,63

95,80 85,37 90,58

102,96 117,70 110,33

109,91 118,38 114,14

105,06 132,37 118,71

114,40 97,73 106,07

112,10 116,34 114,22

Rataan
124,88 102,94
113,91a 91,49 97,14
94,32b 105,19 115,60
110,39a 107,19 105,23

Kontrol

86,79

Keterangan: angka yang diikuti oleh huruf pada kolom dan baris yang sama

berbeda nyata pada taraf 5% menurut uji DMRT

Dari Tabel 4 diatas dapat dilihat bahwa nilai P-tersedia tertinggi yakni

pada J1 (113,91 ppm) dan yang terendah pada perlakuan J2 (94,32 ppm) namun

jika dibandingkan dengan kontrol perlakuan pemberian jamur lebih tinggi.

Perlakuan J1 berbeda tidak nyata pada J3 namun berbeda nyata pada J2. Data

tersebut menunjukkan bahwa pemberian perlakuan J1 mampu meningkatkan P-

tersedia pada tanah sebesar 27,12 ppm dibandingkan dengan kontrol. Pada

pemberian dosis P menunjukkan bahwa semakin tinggi dosis yang diaplikasikan

dapat meningkatkan jumlah P- tersediah tanah.

Hubungan parameter P-tersedia tanah terhadap pemberian jamur dapat di

lihat pada gambar berikut:

25

140

120

P - Tersedia Tanah (ppm)

100

80 y = 17,83x2 + 113,8x
60 R² = 0,590

40

20

0 J1 (10 ml)

J2 (20 ml) Dosis Volume Jamur

J3 (30 ml)

Gambar 4. Hubungan antara pemberian dosis jamur terhadap P-tersedia tanah.

Berat Kering Tajuk Tanaman

Dari hasil perlakuan dan sidik ragam berat kering tajuk tanaman dapat

dilihat bahwa perlakuan pemberian jamur, waktu aplikasi dan dosis pupuk

berpengaruh nyata terhadap berat kering tajuk tanaman. Hal tersebut dapat di

lihat pada Tabel 5 berikut.

26

Tabel 5. Berat kering tajuk tanaman (g) terhadap jamur, waktu aplikasi dan dosis pupuk.

Jamur

Waktu Aplikasi

Dosis pupuk

Rataan

J1 (10 ml)
Rataan Rataan J1 J2 (20 ml)
Rataan Rataan J2 J3 (30 ml)
Rataan Rataan J3
Rataan

(MST) A1 A2
A1 A2
A1 A2
A1 A2

P1 (50%) 22,09b 18,00b 20,04
14,34b 9,89bc 12,11
18,65b 34,57a 26,61
18,36 20,82 19,59

P2 (75%) 19,65b 10,71b 15,18
16,94b 15,16b 16,05
22,70b 20,24b 21,47
19,68 15,37 17,53

P3 (100%) 21,04b 17,26b 19,15
20,47b 22,61b 21,54
20,99b 16,79b 18,89
20,84 18,89 19,86

20,92 15,32
18,12 17,25b 15,88b
16,56 20,78 23,86
22,32 19,63 18,36

Kontrol

19,18

Keterangan: angka yang diikuti oleh huruf pada kolom dan baris yang sama

berbeda nyata pada taraf 5% menurut uji DMRT

Dari tabel diatas dapat dilihat bahwa pemberian jamur, waktu aplikasi dan

dosis pupuk tertinggi yakni pada J3A2P1 sebesar 34,57 g dan yang terendah pada

J2A2P1 sebesar 9,89 g. Perlakuan J3A2P1 dan J2A2P1 berbeda nyata terhadap

semua perlakuan. Pada interaksi pemberian jamur dan waktu aplikasi yang

tertinggi yakni sebesar 23,86 g pada J3A2 dan yang terendah sebesar 15,32 g pada

J1A2. Dan interaksi pemberian jamur dan dosis pupuk P tertinggi yakni sebesar

26,61 g pada J3P1 dan yang terendah 12,11 g pada J2P1.

Hubungan parameter berat kering tajuk tanaman terhadap pemberian

jamur dapat di lihat pada gambar berikut:

27

Berat Kering Tajuk Tanaman (g)

160

140

120

100

y = 12,71x + 88,54 R² = 0,504

80

60

40

20

0 J1 (10 ml)

J2 (20 ml)

J3 (30 ml)

Dosis Pemberian Jamur

Gambar 5. Hubungan antara pemberian jamur terhadap berat kering tajuk tanaman.
Hubungan antara pemberian jamur terhadap waktu aplikasi pada berat
kering tajuk tanaman dapat di lihat pada gambar berikut:
250

Berat Kering Tajuk Tanaman (g)

200

150 A1 (Minggu ke 1)
y( J pada A2) = 33,35x2 + 125,5x 100 R² = 0,433
A2 (Minggu ke 2)
50

0 J1 (10 ml)

J2 (20 ml)

J3 (30 ml)

Dosis Pemberian Jamur

Gambar 6. Hubungan antara pemberian jamur terhadap waktu aplikasi pada berat kering tajuk tanaman

28

Hubungan antara pemberian jamur terhadap dosis phospat pada berat

kering tajuk tanaman dapat di lihat pada gambar berikut:

Berat Kering Tajuk Tanaman (g)

180 y(P pada J3) = -23,15x2 + 180,2x 160 R² = 0,964

140 y(P pada J1) = -2,69x2 + 113,9x
120 R² = 0,028

100

80

60

y(P pada J2) = 28,27x2 + 42,86x R² = 0,991

40

20

0 P1 (50%)

P2 (75%)

P3 (100%)

Dosis Phospat

J1 (10 ml) J2 (20 ml) J3 (30 ml)

Gambar 7. Hubungan antara pemberian jamur terhadap dosis phospat pada berat kering tajuk tanaman.
. Serapan P

Dari hasil sidik ragam pada parameter serapan P, pemberian jamur,

waktu aplikasi dan dosis pupuk P berpengaruh tidak nyata terhadap serapan P.

Hal ini dapat dilihat pada tabel 6 berikut.

29

Tabel 6. Serapan-P (g/tanaman) terhadap jamur, waktu aplikasi dan dosis pupuk yang berbeda

Jamur
J1 (10 ml)
Rataan Rataan J1 J2 (20 ml)
Rataan Rataan J2 J3 (30 ml)
Rataan Rataan J3
Rataan

Waktu Aplikasi (MST)
A1 A2
A1 A2
A1 A2
A1 A2

P1 (50%) 4,53 3,51 4,02

Dosis pupuk P2 (75%) P3 (100%) 3,85 5,23 2,96 3,34 3,40 4,28

3,41 3,14 4,53 2,13 2,97 5,22 2,77 3,05 4,87

4,34 5,45 4,57

5,68 4,55

3,4

5,01 5,00 3,98

4,09 4,14 4,77 3,77 3,49 3,98 3,93 3,82 4,38

Rataan
4,53 3,27
3,90 3,69 3,44
3,56 4,78 4,54
4,66 4,33 3,75

Dari Tabel 6 di atas dapat dilihat bahwa serapan P tertinggi yakni pada J3A2P1 sebesar 5,68 ppm sedangkan yang terendah pada J2A2P1 yakni sebesar 2,13 ppm, walaupun pH tersebut tidak menunjukkan pengaruh yang nyata secara statistik. Pembahasan
Pemberian jamur Penicillium sp pada tanah mampu meningkatkan jumlah populasi mikroorganisme pada tanah tersebut, ini dikarenakan jamur dapat berkembang dengan cepat apabila berada pada kondisi yang di inginkannya. Tanah Andisol merupakan jenis tanah yang memiliki pH masam yang dikehendaki jamur tersebut. Peningkatan ini terjadi karena jamur pelarut fosfat dapat tumbuh optimum dibandingkan bakteri dan aktinomisetes pada kondisi masam (Ginting, 2006).

30
Pemberian jamur pinicillium sp, waktu aplikasi dan dosis pupuk fosfat yang berbeda sama sekali tidak mempengaruhi pH tanah secara statistik. Ini karena jamur tumbuh optimum pada pH tanah yang cendrung masam, tanah Andisol memiliki pH yang masam sehingga jamur tersebut dapat tumbuh baik dan tidak mempengaruhi pH tanah tersebut.
Pemberian jamur penicillium sp (10 ml) mampu meningkatkan P- total tanah, ini dapat dilihat dari hasil tertinggi yakni 2871,28 ppm, sedangkan yang terendah pada perlakuan kontrol yakni 2492,20 ppm, terjadi peningkatan sebesar 379,08 ppm atau sekitar 16%. Hal ini diakibatkan pada proses pemberian perlakuan ada penambahan pupuk fosfat, dan kandungan fosfat yang berada di tanah cukup tinggi sehingga jamur dapat meng

Dokumen yang terkait

Aplikasi Mikroba Pelarut Fosfat dan Sumber Bahan Organik untuk Meningkatkan Serapan P dan Pertubuhan Tanaman Kentang (Solanum tuberosum L.) Pada Tanah Andisol Terdampak Erupsi Gunung Sinabung

2 45 73

Aplikasi Mikroba Pelarut Fosfat dan Sumber Bahan Organik untuk Meningkatkan Serapan P dan Pertubuhan Tanaman Kentang (Solanum tuberosum L.) Pada Tanah Andisol Terdampak Erupsi Gunung Sinabung

0 4 73

Penggunaan Jamur Pelarut Fospat dan Pupuk Fospat Untuk Meningkatkan Ketersediaan dan Serapan P Tanaman Kentang Pada Andisol Terdampak Erupsi

0 0 11

Penggunaan Jamur Pelarut Fospat dan Pupuk Fospat Untuk Meningkatkan Ketersediaan dan Serapan P Tanaman Kentang Pada Andisol Terdampak Erupsi

0 0 2

Penggunaan Jamur Pelarut Fospat dan Pupuk Fospat Untuk Meningkatkan Ketersediaan dan Serapan P Tanaman Kentang Pada Andisol Terdampak Erupsi

0 0 3

Penggunaan Jamur Pelarut Fospat dan Pupuk Fospat Untuk Meningkatkan Ketersediaan dan Serapan P Tanaman Kentang Pada Andisol Terdampak Erupsi

0 0 10

Penggunaan Jamur Pelarut Fospat dan Pupuk Fospat Untuk Meningkatkan Ketersediaan dan Serapan P Tanaman Kentang Pada Andisol Terdampak Erupsi

0 0 3

Penggunaan Jamur Pelarut Fospat dan Pupuk Fospat Untuk Meningkatkan Ketersediaan dan Serapan P Tanaman Kentang Pada Andisol Terdampak Erupsi

0 0 7

Aplikasi Mikroba Pelarut Fosfat dan Sumber Bahan Organik untuk Meningkatkan Serapan P dan Pertubuhan Tanaman Kentang (Solanum tuberosum L.) Pada Tanah Andisol Terdampak Erupsi Gunung Sinabung

0 0 11

Aplikasi Mikroba Pelarut Fosfat dan Sumber Bahan Organik untuk Meningkatkan Serapan P dan Pertubuhan Tanaman Kentang (Solanum tuberosum L.) Pada Tanah Andisol Terdampak Erupsi Gunung Sinabung

0 0 1