Faktor Personality Tinjauan Pustaka 1. Faktor Demografi

yang berpendidikan rendah. Sedangkan faktor yang terakhir adalah pengalaman, menurut Harrison dan Rainer 1992 pengalaman mempunyai pengaruh terhadap penggunaan Personel Computer PC sehingga mereka yang mempunyai pengalaman akan menunjukkan keahlian yang lebih tinggi daripada orang yang tidak mempunyai pengalaman.

2. Faktor Personality

Personality atau kepribadian merupakan sekumpulan anggapan atau konsep-konsep yang satu sama lain berkaitan mengenai tingkah laku manusia. Kepribadian tersusun dari tiga sistem yang pokok yaitu id, ego, dan superego. Tingkah laku hampir selalu merupakan produk dan interaksi diantara ketiga sistem tersebut dan jarang salah satu sistem berjalan terlepas dari kedua sistem lainnya. Menurut Morris dan Albert dalam Oktariani, 2004 kepribadian merupakan pola unik individual dalam pemikiran, perasaan dan berperilaku yang tetap melampaui berbagai situasi dan waktu, sedangkan personality adalah pola pikir, emosi dan perilaku yang berbeda dan karakteristik yang mendefinisikan gaya pribadi individual dan mempengaruhi interaksinya dengan lingkungan. Faktor personality dalam keahlian menggunakan komputer merefleksikan perasaan atau emosi individu mengenai komputer dan penggunaannya. Menurut Rifa dan Gudono 1999, faktor personality yang berhubungan dengan penggunaan komputer dibagi menjadi tiga, yaitu: commit to users a. Computer anxiety Computer anxiety menunjukkan kecenderungan seseorang untuk menjadi susah, khawatir atau ketakutan mengenai penggunaan komputer dimasa sekarang atau dimasa yang akan datang. Terdapat dua sikap yang berhubungan dengan computer anxiety, yaitu: 1 Fear, yaitu kekhawatiran atau ketakutan terkait dengan penggunaan komputer; 2 Anticipation, yaitu yakin dan senang dengan ide pembelajaran dengan menggunakan keahlian komputer. b. Computer attitudes Computer attitudes menujukkan reaksi atau penilaian seseorang terhadap komputer berdasarkan kesenangan atau ketidaksenangannya terhadap komputer. Terdapat tiga sikap yang berhubungan dengan computer attitudes, yaitu: 1. Pessimism, yaitu sikap percaya bahwa komputer mendominasi dan mengendalikan manusia. 2. Optimism, yaitu sikap percaya bahwa komputer sangat membantu dan bermanfaat. 3. Intimidation, yaitu sikap percaya bahwa komputer menakutkan. c. Math anxiety Math anxiety merupakan ketakutan, kecemasan, dan kekhawatiran yang berhubungan secara khusus dengan matematika.

3. Stres Kerja