Jenis Penelitian Definisi Operasional Variabel Variabel Kegitan Ekstrakulikuler

Tabel 2. Populasi Penelitian Siswa SMK N 2 Pengasih Pengasih Program Keahlian Teknik Kendaraan Ringan No. Kelas Jumlah Siswa Jumlah Laki-laki Perempuan 1. XI TKR 1 32 32 2. XI TKR 2 29 3 32 Jumlah Total Siswa 64

2. Teknik Pengambilan Sampel

“Dikarenakan jumlah populasi hanya 64 siswa maka seluruh populasi dijadikan sumber data maka cara ini disebut sensus” Zainal Arifin 2011: 215. Sebagai dasar teorinya dapat dikemukakan yaitu teknik penarikan sampel sekedar ancer-ancer, apabila subjeknya kurang dari 100 lebih baik diambil semuanya, sehingga penelitiannya merupakan penelitian populasi. Selanjutnya jika subjeknya besar dapat diambil antara 10-15 atau lebih Suharsimi Arikunto, 2006:134.

E. Teknik Pengumpulan Data dan Instrumen Penelitian

Pengunaan data digunakan untuk mengetahui fakta, gejala, kemampuan dari responden. Penentuan alat atau metode pengumpulan data disesuaikan dengan variabel yang akan diukur dari suatu gejala pada obyek atau obyek penelitian. Penelitian ini menggunakan metode dokumentasi. dokumentasi digunakan untuk mengambil data variabel kegiatan ekstrakulikuler dan variabel prestasi belajar yang dilaksanakan di sekolah. Instrumen ini berupa dokumentasi yang akan dilaksanakan di sekolah khususnya pada jurusan teknik kendaraan ringan. Dokumentasi merupakan data yang sudah ada di sekolah berupa nilai mata pelajaran kejuruan hasil belajar siswa sebelumnya. Data ini digunakan untuk mengetahui seberapa jauh tingkat penguasaan materi kejuruan, serta tingkat kesetaraan siswa di kelas yang dalam hal ini yaitu pengelompokan kelas tidak memperhatikan prestasi kelas, sehingga data awal menunjukkan populasi mempunyai derajat karakteristik yang sama. Aspek yang diukur adalah nilai-nilai seluruh mata pelajaran kejuruan yang ditempuh dari kelas X semester ganjil dan genap hingga kelas XI semester ganjil ini baik kelas XI TKR 1 maupun XI TKR 2.

F. Teknik Analisi Data 1. Analisis Deskripsi Variabel

Statistik yang digunakan adalah statistik deskriptif dan statistik inferensial sebagai berikut: a. Statistik deskriptif Statistik deskriptif digunakan mengetahui gambaran data penelitian yang berisi informasi tentang skor tertinggi, skor terendah, rentang nilai, nilai rata-rata, simpangan baku, distribusi frekuensi, median, modus, dan histogram dari variabel penelitian. 1 Tabel Distribusi Frekuensi a Menentukan kelas interval Jumlah kelas interval dapat dilihat dengan rumus Sturgess yaitu K = 1 + 3,3 log N b Menghitung rentang data Rentang data = Data terbesar – Data terkecil c Menentukan panjang kelas Panjang kelas = Rentang data Jumlah kelas d Menyusun kelas interval 2 Histrogram Histrogram dibuat berdasarkan data frekuensi yang telah ditampilkan dalam tabel distribusi frekuensi. 3 Kecenderungan Skor Variabel Pengkategorian skor variable dilaksanakan berdasarkan Mean M dan Standar Deviasi SD yang diperoleh dengan rumus sebagai berikut: M = ½ X max + X min SD = 1 6 X max - X min