Tyromycetes floriformes Colitricia sp

36 Deskripsi Jamur beracun di Cagar Alam Martelu Purba

1. Tyromycetes floriformes

Badan buah bertumpuk, berdaging lembut, ketika masih segar berair, kaku ketika kering, tudung berukuran 4 cm, berbentuk cembung seperti petal, berambut berwarna putih hingga kekuningan, tidak memiliki tangkai. Jamur ini merupakan salah satu jamur yang beracun atau tidak dapat dikonsumsi, karena mengandung senyawa yang dapat mematikan organism. Umumnya jamur ini memiliki bentuk seperti payung dengan tudung berbentuk setengah bola yang berwarna putih dan tangkai lurus berwarna putih serta dilengkapi dengan serabut halus disekeliling tangkai. Menurut saadatmand dan feriba 2011 bahwa amanita verosa memiliki kandungan racun yang cukup tinggi bernama Amatoxin. Amatoxin adalah racun yang sering mematikan, dan memiliki 90 kontribusi terhadap jamur-jamur beracun di dunia yang fatal bagi manusia. Klasifikasi ilmiah Kingdom : Fungi Division : Basidiomycota Class : Hymenomycetes Order : Aphylloporales Family : Polyporaceae Genus : Tyromyces Species : Tyromyces floriformes Gambar 6. Tyromyces floriformes Universitas Sumatera Utara 37 Habitat Dibawah pohon yang telah mati, terutama konofer yang sangat sedikit di jumpai di lapangan. Jenis jamur ini merupakan salah satu jamur yang beracun atau tidak dapat dikonsumsi, karena mengandung senyawa yang dapat mematikan organisme.

2. Colitricia sp

Badan buah bertudung dan cabang, biasanya teresterial, bagian tudungnya berukuran 1-5 cm, berbentuk setengah lingkaran, permukaan kering, berwarna kecoklatan, bagian cabang 1-5 cm, ketebalan cabang 1-4 cm, berwarna coklat kemerahan. Terlalu keras untuk dimakan. Jamur ini hidup berkelompok, umumnya hidup di lumut kayu, jamur ini berkembang bila terlalu tidak terkena naungan dari pohon lainnya. Jamur ini terdapat disetiap musim, baik penghujan atau musim panas. Klasifikasi ilmiah Kingdom : Fungi Division : Basidiomycota Class : Hymenomycetes Order : Aphylloporales Family : Polyporaceae Genus : Colitricia Species : Colitricia sp Gambar 7. Colitricia sp Universitas Sumatera Utara 38 Habitat Soliter atau dalam koloni kecil, biasanya pada tanah atau lumut kayu.

3. Vascellum sp