Massachusetts Institut of Technology MIT University of Cambridge Harvard University UCL University College London University of Oxford University of Chicago Princeton University California Institute of Technology

Reminta Lumban Batu, 2013 Analisis Citra Perguruan Tinggi Amerika Serikat Terhadap Keputusan Untuk Melanjutkan Studi Survei Pada Komunitas Persatuan Mahasiswa Indonesia Di Amerika Serikat Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Tabel 1.5 menunjukkan bahwa ada 4 negara tujuan mahasiswa Indonesia studi di luar negeri yang mengalami penurunan. Negara tujuan yang mengalami penurunan paling tinggi ialah Amerika Serikat. Hal ini menunjukkan adanya ketidaksesuaian antara Tabel 1.2 dan Tabel 1.5. Data yang terdapat pada Tabel 1.2 menunjukkan bahwa Amerika Serikat merupakan negara tujuan studi yang paling dituju oleh mahasiswa global, akan tetapi Tabel 1.5 menunjukkan bahwa Amerika Serikat memiliki penurunan jumlah mahasiswa Indonesia yang melanjutkan studi. Terdapatnya perbedaan yang ditunjukkan dari data tersebut penting untuk diketahui penyebabnyadikarenakan Amerika Serikat merupakan negara dengan tingkat pendidikan yang tinggi. Hal tersebut dibuktikan dengan masuknya beberapa perguruan tinggi di Amerika Serikat ke dalam peringkat 10 besar QS Star University Ranking yang ditunjukkan pada Tabel 1.6 . TABEL 1.6 PERINGKAT 10 BESAR PERGURUAN TINGGI KELAS DUNIA VERSI QS WORLD UNIVERSITY RANKING Peringkat Pergururan Tinggi Negara

1. Massachusetts Institut of Technology MIT

Amerika Serikat

2. University of Cambridge

Inggris

3. Harvard University

Amerika Serikat

4. UCL University College London

Inggris

5. University of Oxford

Inggris 6. Imperial College London Inggris 7. Yale University Amerika Serikat

8. University of Chicago

Amerika Serikat

9. Princeton University

Amerika Serikat

10. California Institute of Technology

Amerika Serikat Reminta Lumban Batu, 2013 Analisis Citra Perguruan Tinggi Amerika Serikat Terhadap Keputusan Untuk Melanjutkan Studi Survei Pada Komunitas Persatuan Mahasiswa Indonesia Di Amerika Serikat Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Sumber : QS WORLD UNIVERSITY RANKING Update Januari 2013 Tabel 1.6 menunjukkan bahwa Amerika Serikat memiliki 6 perguruan tinggi unggulan yang masuk ke dalam 10 besar perguruan tinggi kelas dunia versi QS World University Ranking. Akan tetapi sekalipun Amerika Serikat memiliki perguruan tinggi dengan prestasi dan peringkat dunia ternyata persaingan global dalam dunia pendidikan masih sulit untuk sepenuhnya dikuasai Amerika Serikat. Hal ini ditunjukkan pada Tabel 1.7 dengan adanya perguruan tinggi yang masuk 5 besar terbaik di Amerika Serikat mengalami peringkat dunia yang belum mampu mempertahankan peringkatnya. TABEL 1.7 PERINGKAT 5 BESAR PERGURUAN TINGGI AMERIKA SERIKAT DALAM PERINGKAT DUNIA VERSI QS WORLD UNIVERSITY RANKING No. NAMA PERGURUAN TINGGI PERINGKAT TAHUN 2008 2009 2010 2011 2012

1 Massachusetts Institut of Technology MIT

9 9 5 3 1 2 Harvard University 1 1 2 2 3 3 Yale University 2 3 3 4 7 4 University of Chicago 8 7 8 8 8 5 Princeton University 12 8 10 13 9 Sumber : QS WORLD UNIVERSITY RANKING Update Januari 2013 Tabel 1.7 menunjukkan bahwa perguruan tinggi di Amerika Serikat senantiasa mengalami ketidakstabilan dalam mempertahankan peringkat perguruan tingginya di kalangan global. Peringkat perguruan tinggi merupakan salah satu bagian yang mampu mempengaruhi citra dari perguruan tinggi. Reminta Lumban Batu, 2013 Analisis Citra Perguruan Tinggi Amerika Serikat Terhadap Keputusan Untuk Melanjutkan Studi Survei Pada Komunitas Persatuan Mahasiswa Indonesia Di Amerika Serikat Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Berdasarkan hasil wawancara non formal melalui media online facebook, yahoo messenger , dan twitter dan pertemuan langsung pada survei pra-penelitian yang dilakukan terhadap beberapa komunitas mahasiswa Indonesia yang memilih untuk menempuh studi di luar negeri diketahui bahwa terdapat beberapa hal yang menjadi pertimbangan untuk memutuskan studi di luar negeri. Beberapa alasan yang menjadi pertimbangan ditunjukkan pada Tabel 1.8. TABEL 1.8 TABEL HASIL PRA PENELITIAN No. ALASAN PERTIMBANGAN JUMLAH 1 Peringkat Perguruan Tinggi 34 2 Kelengkapan Program Studi 33 3 Akses Perguruan Tinggi 25 4 Prestasi Alumni 29 5 Kesiapan Bekerja 38 6 Keluarga setempat 15 7 Informasi Rekan 31 Sumber : Wawancara email, facebook, twitter Blackberry Messeger Tabel 1.8 menunjukkan bahwa peringkat perguruan tinggi, kelengkapan program studi, dan kesiapan bekerja merupakan hal yang sangat mempengaruhi dalam penentuan keputusan untuk melanjutkan studi di luar negeri. Hasil dari pra penelitian menunjukkan bahwa alasan pertimbangan pemilihan studi yang telah disebutkan merupakan bagian dari indikator dimensi yang tercantum dalam citra perguruan tinggi David Wijaya, 2012:101. Keputusan untuk melanjutkan studi di Amerika Serikat melalui berbagai proses dan alasan yang mendukung Tabel 1.8 diantaranya kelengkapan program studi yang tercantum dalam karakteristik sistem pendidikan Amerika Serikat, Reminta Lumban Batu, 2013 Analisis Citra Perguruan Tinggi Amerika Serikat Terhadap Keputusan Untuk Melanjutkan Studi Survei Pada Komunitas Persatuan Mahasiswa Indonesia Di Amerika Serikat Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu informasi dari rekan yang terlihat dari sistem informasi yang mudah diakses, peringkat perguruan tinggi yang selalu berada dalam peringkat atas, dan informasi lain yang mudah untuk diketahui oleh pencari informasi studyusa.com : 29 Juli 2013; 11:03. Dalam hal ini penilaian akan beberapa hal tersebut menunjukkan adanya penilaian akan citra perguruan tinggi Amerika Serikat. Berdasarkan penjelasan yang telah diuraikan di atas, maka penting untuk diadakan penelitian mengenai “Analisis Citra Perguruan Tinggi Amerika Serikat terhadap Keputusan untuk Melanjutkan Studi ”.

1.2 Identifikasi Masalah