Lokasi Layanan Sirkulasi KAJIAN LITERATUR

k. Pengolahan dan ketata-usahaan perpustakaan.

2.1.4 Kriteria Perpustakaan Umum

Setiap jenis Perpustakaan memiliki kriteria yang berbeda.Perpustakaan Umum memiliki kriteria tertentu. Menurut Hasugian 2009, 77 ada beberapa kriteria Perpustakaan Umum yaitu: a. Koleksi Perpustakaan Umum harus terbuka bagi semua warga untuk keperluan rujukan maupun untuk peminjaman. b. Seluruh atau sebahagian besar anggran perpustakaan umum diperoleh dari dana masyarakat umum, baik dari tingkat lokal maupun nasional. Dana masyarakat umum yang dimaksud adalah diperoleh dari ajak. c. Jasa pelayanan yang diberikan kepada semua warga adalah Cuma-Cuma atau gratis. d. Koleksinya mencakup semua jenis bahan perpustakaan bagi semua warga dan dalam semua subjek atau topik. Tetapi dari kriteria di atas, dapat dijelaskan satu persatu beberapa kriteria yang harus dimiliki oleh sebuah perpustakaan umum, seperti lokasi, koleksi dan fasilitasnya.

a. Lokasi

Lokasi sebuah perpustakaan umum menjadi sebuah faktor yang cukup penting dalam pelaksanaan tujuan dan fungsi perpustakaan umum tersebut.Lokasi perpustakaan umum sebaiknya berada ditempat yang strategis sehingga mampu memenuhi kebutuhan seluruh masyarakatnya.Menurut Siregar 2011, 49,“Lokasi fasilitas berkaitan dengan pemodelan dan solusi masalah tentang penempatan berbagai fasilitas terutama untuk meminimalkan biaya transportasi dan faktor- faktor lainnya”. Dapat diartikan bahwa faktor lokasi Perpustakaan Umum yang tepat dan strategis sangat menentukan penggunaan perpustakaan umum dan menjadi sangat penting jika dikaitkan dengan fungsi optimal perpustakaan umum karena alasan keterjangkauan baik karena jarak, waktu, dan dana. Aspek-aspek yang perlu diperhatikan dalam pemilihan lokasi untuk pembangunan gedung perpustakaan umum, yaitu : Universitas Sumatera Utara a. Lokasi strategis b. Mudah diakses oleh masyarakat baik dengan kendaraan pribadi maupun dengan kendaraan umum c. Memberikan kenyamanan dan ketenangan bagi masyarakat pengunjung d. Dapat mendukung program pembelajaran bagi masyarakat

b. Koleksi

Salah satu unsur yang terpenting dalam sebuah perpustakaan umum adalah koleksi. Tanpa adanya koleksi, maka tujuan dan fungsi perpustakaan umum tidak akan bisa terlaksana dengan baik. Menurut Hermawan dan Zen 2010, 17, “Koleksi adalah inti sebuah perpustakaan dan menentukan keberhasilan layanan.Bukanlah perpustakaan namanya bila tidak memiliki koleksi”. Ada banyak jenis koleksi perpustakaan umum. Didalam Pedoman Penyelenggaraan Perpustakaan Umum Perpustakaan Nasional RI 2000 menyatakan bahwa “Koleksi Perpustakaan Umum mencakup bahan pustaka tercetak seperti: buku, majalah, dan surat kabar, bahan pustaka terekam dan elektronik seperti: kaset, video, piringan disk dan lain-lain”. Koleksi bahan pustaka harus mencakup bahan pustaka yang terpilih, sehingga dapat bermanfaat secara efektif untuk seluruh masyarakat.Bahan pustaka tidak hanya buku saja, tetapi ada juga dalam bentuk elektronik, seperti kaset, piringan, dan lain-lain.

2.1.5 Fasilitas dan Layanan Perpustakaan

Penyediaan fasilitas dalam perpustakaan umum sangat menentukan penggunaan perpustakaan.Ada beberapa fasilitas dan layanan yang disediakan oleh sebuah perpustakaan umum, berupa pemberian layanan bahan pustakan dan informas-informasi yang dibutuhkan pengguna.

a. Layanan Sirkulasi

Layanan sirkulasi merupakan pelayanan yang disediakan perpustakaan untuk penggunaan perpustakaan umum. Menurut Lasa Hs 1994, “Dalam ilmu perpustakaan, sirkulasi sering dikenal dengan peminjaman namun demikian pengertian pelayanan sirkulasi sebenarnya adalah mencakup semua bentuk Universitas Sumatera Utara kegiatan pencatatan yang berkaitan dengan pemanfaatan, penggunaan koleksi perpustakaan dengan tepat guna dan tepat waktu untuk kepentingan pengguna jasa perpustakaan”. Pelayanan sirkulasi merupakan ujung tombak pelayanan, Lasa Hs 1993, 1 menyatakan bahwa jenis pelayanan yang dekat dan dengan pengunjung ini merupakan bagian penting dalam suatu perpustakaan, yang bertujuan: 1. Supaya mereka mampu memanfaatkan. 2. Mudah diketahui siapa yang meminjam koleksi tertentu, dimana alamatnya, kapan koleksi kembali. 3. Terjadinya pengembalian pinjaman dalam waktu yang lelas. 4. Diperoleh data kegiatan perpustakaan, terutama yang berkaitan dengan pemanfaatan koleksi. 5. Apabila terjadi pelanggaran akan segera diketahui Dapat diartikan bahwa layanan sirkulasi merupakan layanan yang cukup penting pada sebuah perpustakaan umum untuk memenuhi proses peminjaman, pengembalian, perpanjangan dan lain-lain.

b. Layanan Referensi