Kepemilikan Institusional Struktur Dewan Komisaris

20 Perusahaan dengan profitabilitas tinggi menunjukkan bahwa perusahaan tersebut memiliki perencanaan pajak yang baik, hal itu juga berarti perusahaan mampu menggunakan sumber dayanya untuk memanfaatkan insentif pajak sebaik mungkin. Sehingga perusahaan memperolah pajak yang optimal, oleh sebab itu perusahaan tidak perlu melakukan tindakan tax avoidance. H 1 : Profitabilitas berpengaruh negatif terhadap tax avoidance.

2. Pengaruh Kepemilikan Institusional terhadap Tax Avoidance

Dalam setiap perusahaan masing-masing pihak mempunyai kepentingan sendiri oleh karena itu perusahaan harus bisa mencegah terjadinya konflik antara pihak-pihak tersebut yang dapat menurunkan nilai perusahaan. Oleh karena itu perusahaan perlu adanya monitor dari pihak luar untuk memantau masing-masing pihak yang memiliki kepentingan yang berbeda. Pihak luar yang dimaksud adalah kepemilikan institusional. Kepemilikan institusional adalah kepemilikan saham perusahaan yang dimiliki oleh institusi atau lembaga seperti perusahaan asuransi, bank, perusahaan investasi dan kepemilikan institusi lain Tarjo,2008 dalam Wien Ika, 2010. Pengujian tentang pengaruh kepemilikan institusional terhadap tax avoidance yang dilakukan oleh Pohan 2008 dalam Annisa 2011 menunjukkan hasil bahwa kepemilikan institusional berpengaruh negatif terhadap tax avoidance. Hal ini berbeda dengan penelitian yang dilakukan 21 oleh Dewi 2013 yang menunjukkan bahwa kepemilikan institusional tidak berpengaruh terhadap tax avoidance. Dengan tingginya tingkat kepemilikan institusional, maka semakin besar tingkat pengawasan ke manajer dan dapat mengurangi konflik kepentingan antara manajemen sehingga masalah keagenan menjadi berkurang dan mengurangi peluang terjadinya penghindaran pajak. H 2 : Kepemilikan institusional berpengaruh negatif terhadap tax avoidance.

3. Pengaruh Struktur Dewan Komisaris terhadap Tax Avoidance

Tugas pengawasan dilaksanakan oleh komisaris independen bersama dengan dewan lainnya dalam menentukan strategi kebijakan yang terkait dengan pajak. Dengan adanya dewan komisaris independen maka perumusan strategi perusahaan yang dilakukan bersama manajemen perusahaan dan stakeholder akan memberikan hasil yang lebih efektif dan efisien termasuk dengan kebijakan yang berkaitan dengan tax avoidance Hanun, 2013 dalam Dewi, 2013. Pada penelitian sebelumnya Dewi dan Jati 2014 menyebutkan terdapat pengaruh signifikan antara proporsi dewan komisaris terhadap tax avoidance, ini berarti keberadaan dewan komisaris independen efektif dalam usaha mencegah tindakan penghindaran pajak. Hasil yang sama dengan penelitian Prakosa 2014, komisaris independen yang merupakan bagian dari dewan komisaris melakukan fungsi pengawasan yang cukup baik terhadap manajemen perusahaan dan dapat mencegah terjadinya penghindaran pajak. Penelitian Dewi dan Jati 2014 serta penelitian 22 Prakosa 2014 sama-sama menunjukkan bahwa struktur dewan komisaris berpengaruh negatif terhadap tax avoidance. Hal tersebut tidak sama dengan penelitian Annisa 2011 yang menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh komposisi dewan komisaris terhadap tax avoidance. Sudah menjadi tugas bagi dewan komisaris untuk melakukan pengawasan terhadap manajemen. Dengan begitu adanya dewan komisaris efektif dalam mencegah tax avoidance. H 3 : Struktur dewan komisaris berpengaruh negatif terhadap tax avoidance.

4. Pengaruh Komite Audit terhadap Tax Avoidance

Dokumen yang terkait

Pengaruh Derivatif Keuangan, Leverage Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Penghindaran Pajak (Tax Avoidance): Studi Empiris Pada Perusahaan Non Keuangan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2012-2014

8 44 106

Pengaruh Corporate Governance Terhadap Tax Avoidance Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

5 73 56

PENGARUH CORPORATE GOVERNANCE DAN KARAKTERISTIK PERUSAHAAN TERHADAP TAX AVOIDANCE DI BURSA EFEK Pengaruh Corporate Governance Dan Karakteristik Perusahaan Terhadap Tax Avoidance Di Bursa Efek Indonesia.

1 2 16

PENGARUH CORPORATE GOVERNANCE DAN KARAKTERISTIK PERUSAHAAN TERHADAP TAX AVOIDANCE DI BURSA EFEK Pengaruh Corporate Governance Dan Karakteristik Perusahaan Terhadap Tax Avoidance Di Bursa Efek Indonesia.

0 2 15

Pengaruh Good Corporate Governance Terhadap Tax Avoidance pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia.

2 6 24

Pengaruh Corporate Governance terhadap Tax Avoidance (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia Periode 2011-2013).

1 4 22

ANALISIS PENGARUH GOOD CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP TAX AVOIDANCE (STUDI KASUS PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2012-2014).

0 0 20

Studi pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2013 - 2015

0 1 123

PENGARUH CORPORATE GOVERNANCE, PROFITABILITAS, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP TAX AVOIDANCE (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PADA TAHUN 2014-2015) - UNS Institutional Repository

0 0 19

PENGARUH PROFITABILITAS, CORPORATE GOVERNANCE DAN KEPEMILIKAN KELUARGA TERHADAP TAX AVOIDANCE (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di BEI Periode 2012-2014) - Unissula Repository

0 0 7