Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

Pretty Riskiana, 2013 PERANAN TOT TRAINING OF TRAINER DALAM MENINGKATKAN MUTU PENYELENGGARAAN DIKLAT OLEH WIDYAISWARA DI BPPS BALAI PELATIHAN PEKERJA SOSIAL KOTA CIMAHI Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu yang kompetensi dan profesionalisme. Dalam pelatihan TOT tujuannya agar meningkatkan mutu penyelengaraan widyaiswara dalam teknik manajemennya dalam dunia diklat. Sebagaimana telah diungkapkan di atas, maka penulis mengidentifikasi berbagai permasalahan sebagai berikut : 1. Widyaiswara yang masih terbatas jumlahnya dan tidak sebanding dengan kebutuhan sehingga di perlunya penambahan jumlah widyaiswara melalui diklat TOT di BPPS kota cimahi. 2. Mutu penyelenggaraan Widyaiswara yang masih perlu ditingkatkan kompetensinya melalui diklat TOT di BPPS kota cimahi. 3. Sebagian besar widyaiswara belum memperoleh pelatihan TOT dalam meningkatkan mutu penyelenggaraan yang diadakan oleh pihak LAN atau pihak pemerintah. 4. Widyaiswara harus memiliki inovasi dan kreativitas yang baru dalam hal penyampaian materi kepada peserta diklat maupun pelatihan.

C. Rumusan Masalah

Berdasarkan hasil identifikasi masalah tersebut, maka penulis merumuskan permasalahan dalam penelitian ini “Bagaimana peranan diklat TOT dalam meningkatkan mutu penyelenggaraan Widyaiswara di bpps dinas sosial kota cimahi’’ Untuk lebih memfokuskan penelitian ini,maka penulis membatasi ruang lingkup permasalahan sebagi berikut : 1. Bagaimana kondisi awal para Widyaiswara sebelum mengikuti diklat TOT di BPPS kota cimahi? 2. Bagaimana tahapan dan proses diklat TOT untuk para widyaiswara di BPPS Kota Cimahi? 3. Perubahan apa sajakah yang terlihat pada Widyaiswara setelah mengikuti diklat TOT di BPPS Kota Cimahi? Pretty Riskiana, 2013 PERANAN TOT TRAINING OF TRAINER DALAM MENINGKATKAN MUTU PENYELENGGARAAN DIKLAT OLEH WIDYAISWARA DI BPPS BALAI PELATIHAN PEKERJA SOSIAL KOTA CIMAHI Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 4. Kontribusi diklat TOT dalam meningkatkan kompetensi mutu widyaiswara dilingkungan di BPPS kota cimahi ?

D. Tujuan Penelitian

Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini : 1. Untuk mengetahui kondisi awal widyaiswara sebelum mengikuti diklat TOT di BPPS Kota Cimahi. 2. Untuk mengetahui tahapan dan proses diklat TOT untuk para Widyaiswara di BPPS Kota Cimahi. 3. Untuk mengetahui perubahan–perubahan apa sajakah yang terlihat pada Widyaiswara setelah mengikuti diklat TOT di BPPS Kota Cimahi. 4. Untuk mengetahui kontribusi diklat TOT dalam meningkatkan kompetensi mutu widyaiswara dilingkungan di BPPS kota cimahi?

E. Manfaat Penelitian

Dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat sebagai berikut : 1. Manfaat Teoritis : Menambah ilmu dan pengetahuan bagi penulis mengenai pentingnya diklat dalam meningkatkan mutu penyelengaraan serta dapat memberikan pengetahuan mengenai konsep konsep dari pendidikan luar sekolah . 2. Manfaat Praktis: Memberikan saran dan masukan bagi pihak widyaiswara dalam menambah keterampilan dan profesinalisme widyaiswara dalam rangka meningkatkan mutu dan kualitas agar lebih profesional.

F. Sistematika Penulisan