DFD Level 2 Proses 4.0 Input Data Kinerja Struktur Menu Admin Struktur Menu Koordinator SDM

50 tersebut benar-benar terjadi. DFD level 2 proses 3.0 input permasalahan presensi ditunjukkan oleh Gambar 19. Gambar 19. DFD Level 2 Proses 3.0 Input Permasalahan Presensi

f. DFD Level 2 Proses 4.0 Input Data Kinerja

Proses 4.0 merupakan proses input data kinerja operator bulanan. Proses ini dilakukan oleh koordinator Sumber Daya Manusia setiap akhir bulan. Proses input kinerja terdiri dari dua proses, yaitu memilih tabel kinerja yang akan di- update, kemudian input data kinerja operator dengan mengisi formulir yang tersedia. Field potongan digunakan untuk menghitung gaji bersih operator dengan mengurangi gaji kotor yang diperoleh jadwal otentik dengan potongan gaji 51 tersebut. Data Flow Diagram level 2 pada proses 4.0 input jadwal ditunjukkan pada Gambar 20. Gambar 20. DFD Level 2 Proses 4.0 Input Data Kinerja Perancangan Struktur Menu 3. Struktur menu dari sistem yang sedang dibangun terdiri dari lima hak akses pengguna, yaitu admin, koordinator SDM, koordinator HW dan SC, manajer, dan operator. Struktur menu untuk setiap hak akses pengguna tersebut adalah sebagai berikut:

a. Struktur Menu Admin

Admin dapat mengakses semua menu pada sistem. Menu-menu tersebut adalah menu Login, Beranda, SOP Operator, Jadwal Billing, Jadwal HW, Jadwal SC, Jadwal Per-Bulan, Rekap Gaji, Rekap Poin, Form Masalah Presensi, Upload Jadwal Billing, Upload Jadwal HW, Upload Jadwal SC, Upload Data Kinerja, Daftar Jadwal, Lihat User, Server SMS Gateway, dan Logout. Struktur menu admin disajikan pada Gambar 21. 52 Gambar 21. Struktur Menu Admin

b. Struktur Menu Koordinator SDM

Koordinator SDM dapat mengakses semua menu pada sistem kecuali menu Input Jadwal HW, Input Jadwal SC, dan server SMS gateway. Menu-menu tersebut adalah menu Login, Beranda, SOP Operator, Poin Operator, Jadwal Saya, Gaji Operator, Jadwal Billing, Jadwal HW, Jadwal SC, Jadwal Per-Bulan, Rekap Gaji, Rekap Poin, Form Masalah Presensi, Upload Jadwal Billing, Upload Data Kinerja, Daftar Jadwal, Lihat User, dan Logout. Struktur menu koordinator SDM disajikan pada Gambar 22. Gambar 22. Struktur Menu Koordinator SDM

c. Struktur Menu Koordinator HW dan SC