PENGEMBANGAN RANGKUMAN ISI BUKU

ENTRI BARU dari dasbor, lalu berpindah ke tab Edit Laman, klik LAMAN BARU. Kemudian isi formulir judul dan isi laman. Langkah ketiga klik TAYANGKAN LAMAN jika telah selesai. Kemudian pilih tampilan gadget laman, lalu klik SIMPAN DAN TERBITKAN. Menyatukan beberapa kode widget dalam satu petak HTMLJavaScript untuk menghemat petak yang terlihat pada tab Elemen Laman. Caranya masukkan satu kode widget pada kolom dengan dilanjutkan dengan kode berikutnya persis di bawahnya. Menggeser posisi widget ke tengah dapat dilakukan dengan cara menambah tag HTML center di awal kode widget dan center di akhir kode widget. Mengedit widget juga bisa dilakukan dengan klik lambang berbentk obeng yang berada di pojok kanan bawah widget aktifkan terlebih dahulu tampilan editing cepat pada Pengaturan.

BAB 3 PENGEMBANGAN

MENDAFTARKAN URL Merupakan strategi membuat keberadaan blog tersebut diketahui oleh publik. Meski mesin pencari Google, Yahoo, Bing memiliki sistem kerja yang cukup canggih, tetapi mereka tak mampu secara cepat mendeteksi keberadaan sebuah blog yang baru lahir. Karena itulah, pihak mesin pencari berhak mengizinkan para blogger mendaftarkan URL blog mereka secara manual, agar blog tersebut bisa terdeteksi lebih cepat. Berikut cara- caranya. Yang pertama, mendaftarkan URL ke Google. Tentu saja kita harus mengunjungi alamat: http:www.google.comaddurl . Setelah muncul halaman baru, masukkan alamat lengkap blog kita pada kolom URL, isi deskripsi singkat blog pada kolom komentar, dan masukkan kode verifikasi yang terlihat pada kolom yang tersedia. Lalu, klik Tambahan URL. Yang kedua, mendaftarkan URL ke Yahoo. Kunjungi terlebih dahulu alamat: http:siteexplorer.search.yahoo.comsubmit . Setelah muncul halaman baru, klik Submit a Website or Webpage. Masukkan alamat lengkap blog kita pada kolom yang tersedia, lalu klik Submit URL. Yang ketiga, mendaftarkan URL ke Bing. Kunjungi terlebih dahulu alamat: http:www.bing.comdocssubmit.aspx . Masukkan kode verifikasi yang terlihat serta alamat lengkap blog pada kolom yang tersedia, lalu klik Submit URL. PAGERANK DAN BACKLINK Pagerank adalah status atau derajat sebuah blog dengan skala 0-10. Semakin besar angka yang tercapai, kedudukan blog tersebut berada semakin atas ketika terdeteksi oleh mesin pencari Google, serta blog tersebut semakin populer dan bagus. Untuk weblog pribadi, tingkat pagerank tertinggi yang sanggup dicapai biasanya adalah angka 6. Sementara situs raksasa yang terbuka untuk umum biasanya memiliki angka pagerank dari 8 hingga 10. Namun, yang menjadi patokan tinggi tidaknya pagerank sebuah URL adalah backlink. . Backlink merupakan istilah untuk URL sebuah situs, website, atau weblog yang berada di lokasi lain..Pada dunia blog, biasanya pengunjung situs blog membuat link URL blog yang dikunjungi pada blognya yang disebut dengan backlink. Semakin banyak backlink, semakin besar peluang blog tersebut memperoleh pagerank yang tinggi. Untuk mendapatkan banyak backlink, ada beberapa strategi sebagai berikut. Tukar Link link exchange merupakan strategi yang sering dipakai oleh para blogger. Caranya sangat sederhana. Buatlah halaman baru yang berjudul “Tukar Link” atau “Link Exchange”, kemudian ajak blogger lain untuk saling bertukaran link, lalu kunjungi situs blog para blogger yang diajak untuk bertukar link dan beri komentar di dalamnya. Berkomentar di blog dofollow blog yang sengaja diatur oleh pemilik blog tersebut agar link yang tertera pada komentar pengunjung akan terbaca sebagai backlink oleh pihak Google bertujuan untuk memperoleh backlink sebanyak mungkin. Contoh alamat blog dofollow antara lain: http:subagya.blogspot.com pagerank= 5, http:www.dhuwuh.blogspot.com pagerank= 4, dan http:inicuma.blogspot.com Pagerank= 4. Progam penghasil backlink, strategi terbaru tetapi hanya beberapa yang menerapkan, yaitu strategi menyusun 10 link pada halaman baru pada blog seseorang dengan menukar posisi link dari yang paling atas ditaruh ke bawah, dan seterusnya, hingga link blog milik dia berada di posisi paling atas, yang tergantung banyaknya peminat blog milik dia yang melakukan serupa. NOFOLLOW DAN DOFOLLOW Baik nofollow maupun dofollow merupakan status dari sebuah blog. Kelebihan blog Nofollow adalah pagerank yang mudah ditingkatkan, kekurangannya ialah setelah pengunjung membaca entri, entri jarang ditinggalkan komentar. Adapun kelebihan Dofollow adalah statistik pengunjung akan semakin meningkat, entri lebih ramai dikomentari para pengunjung yang mengharap backlink. Kekurangannya ialah, pagerank sulit ditingkatkan karena banyaknya komentar bahkan spam dalam sebuah entri yang menyebabkan entri tersebut sulit terdeteksi oleh Google. Untuk mengubah Nofollow menjadi Dofollow, klik Rancangan dari dasbor, klik tab Edit HTML, download file template terlebih dahulu untuk backup data, centang tulisan Expand Template Widget, tekan Ctrl+F untuk membuka fitur kolom pencarian, lalu ketik “Nofollow”, pilih hasil pencarian “Nofollow” yang kedua, ganti tulisan “Nofollow” jadi “Dofollow”, lalu klik SIMPAN TEMPLATE. Untuk mengecek blog Dofollow, ada sebuah tool pada browser Mozilla Firefox yang didownload jika belum ada pada http:www.quirk.bizsearchstatus . Pada baris kanan bagian bawah browser terdapat beberapa menu baru, klik kanan pada ikon biru, centang tulisan “Highlight Nofollow Links”. TIPS Mengetahui jumlah dan asal pengunjung bisa dilakukan dengan cara klik menu Statistik pada dasbor blog. Statistik tersebut berisi grafis kunjungan publik terhadap waktu, total pengunjung dalam waktu tertentu, rangking post atau entri yang sering dibaca oleh publik, sumber link pengunjung blog tersebut dengan detail waktu, dan jangkauan negara pengunjung situs blog tersebut dengan detail waktu. Mempromosikan blog dengan Toolbar Sharer agar memperoleh pengunjung yang lebih banyak. Toolbar tersebut menerbitkan sebuah link pada akun situs jejaring sosial Gmail, Facebook, Twitter, dll. secara otomatis. Kriteria entri yang berkualitas adalah entri yang tidak menjerumuskan, merugikan, ataupun membingungkan. Entri tersebut harus ditulis secara lugas, jelas, dan berdasarkan EYD, sehigga mencegah pembaca salah memahami entri blog tersebut. Selain itu, entri tersebut harus bersifat adaptif dan berkembang sesuai kondisi saat itu. Entri blog tersebut harus disesuaikan dengan kebutuhan dan tujuan utama blog tersebut dibuat. Rajin memperbarui entri blog bertujuan untuk menarik minat para pengunjung untuk terus mendatangi situs blog, dengan keuntungan menambah pengunjung setia, menjadikan blog tersebut terkesan terawat, dan meningkatkan kemampuan dalam menciptakan karya-karya yang berkualitas. Berkomentar di blog lain bisa menjalin hubungan timbal balik antara pengomentar dengan pemilik blog tersebut. Biasanya pemilik blog tersebut akan mengunjungi dan memberi komentar pada blog milik pengomentar.

BAB 4 LAIN-LAIN