Vise- Grip Gb.116. A : Bentuknya seperti tang penjepit I mperial Gb.11.16.B : Direncanakan untuk Robinair Gb.11.16.C : Pipa ditekan sampai menjadi Dental Mirror Tubing Piercing Valve Line Tap Valve

286 5. Alat Pembuntu pipa Pinch- Off tool Alat ini dipakai untuk membuntukan ujung pipa. Pembuntu pipa dibuat oleh beberapa pabrik dengan bermacam-macam model, bentuk, dan sifat. 1. Vise- Grip Gb.11.16. A : Bentuknya seperti tang penjepit yang berbentuk setengah bulatan memanjang. Sangat praktis dan mudah dipakai untuk membuntukan pipa kapiler dan pipa tembaga sampai ½ ”. Setelah pipa dijepit sampai tidak bocor, pembuntu pipa tersebut akan terus menjepit dan melekat pada pipa. Setelah pekerjaan selesai, barulah vise-grip tersebut dilepas dari pipa.

2. I mperial Gb.11.16.B : Direncanakan untuk

membuntukan sementara, setelah itu pipa dapat dibulatkan kembali. Pipa dijepit seperti pada flaring tool. Alat tersebut juga dilengkapi lubang-lubang untuk membuka dan membulatkan kembali pipa yang gepeng. Dapat dipakai untuk pipa ukuran : ¼ ”, 5 16”, 3 8”, dan ½ ”.

3. Robinair Gb.11.16.C : Pipa ditekan sampai menjadi

satu. Dari bawah berbentuk dua garis melintang dan dari atas diantara kedua garis tersebut terdapat bulatan. Hasil jepitannya sangat kuat. Setelah dibuntukan pipa tidak dapat Gambar 14.16 Pinch-Off tool Di unduh dari : Bukupaket.com 287 dibulatkan kembali. Dapat dipakai untuk membuntukan pipa kapiler dan pipa tembaga sampai dengan 3 8

6. Dental Mirror

Dental mirror biasanya digunakan oleh dokter gigi, berguna untuk melihat dan memeriksa bagian-bagian yang terlindung atau sukar dilihat, demikian halnya pada pemeriksaan bagian-bagian komponen mesin pendingin. Untuk memeriksa hasil pengelasan atau mencari kebocoran pada tempat yang sukar dilihat. Alat ini ada yang dilengkapi lampu battery sehingga bisa memeriksa bagian yang gelap.

7. Tubing Piercing Valve Line Tap Valve

Alat ini berfungsi untuk membuat lubang saluran pada pipa. Alat ini dipasang pada pipa dengan mur dan dilengkapi lubang yang dipakai untuk membuat lubang ke pipa. Lubang ini berguna untuk pengisian, pemeriksaan, dan pembersihan system pendingin. Gambar 14.17 Dental mirror Gambar 14.18 Piercing Valve Di unduh dari : Bukupaket.com 288

8. Kompor Torch atau Brander