Definisi Jaringan Komputer Internet World Wide Web

6

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Definisi Jaringan Komputer

Menurut Sopandi 2006 : 5, jaringan komputer merupakan gabungan antara teknologi komputer dan teknologi komunikasi. Gabungan teknologi ini melahirkan pengolahan data yang dapat didistribusikan, mencakup pemakaian database, software aplikasi dan peralatan hardware secara bersamaan, untuk membantu proses otomatisasi perkantoran dan peningkatan ke arah efisiensi kerja.

2.2. Internet

Internet adalah sebuah sistem interkoneksi jaringan komputer global yang berbasiskan TCPIP. Secara singkat, terminologi Internet dapat didefinisikan sebagai network of networks, yang berarti jaringan dari jaringan-jaringan. Dengan demikian, jutaan jaringan mulai dari yang bersifat privat, publik, akademik, bisnis, hingga pemerintahan, baik skop lokal hingga global, yang saling terhubung melalui teknologi jaringan kabel, nirkabel, ataupun serat optik, merupakan satu kesatuan yang kita istilahkan sebagai Internet. Namun, terminologi Internet sendiri seringkali disalahartikan dengan terminologi World Wide Web, sehingga antara keduanya menjadi rancu dan terkesan sama. Hal yang perlu diperhatikan adalah, bahwa Internet merupakan sistem komunikasi data global, yakni hardware dan infrastruktur software yang mendukung konektivitas antar komputer. Sedangkan, web adalah salah satu layanan yang dikomunikasikan via Internet http:en.wikipedia.org. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. Gambar 2.1 Diagram Jaringan – Internet

2.3. World Wide Web

World Wide Web WWW atau lebih dikenal sebagai web, adalah sebuah sistem untuk mengakses, memanipulasi, dan mengunduh dokumen hipertaut yang terdapat dalam komputer yang dihubungkan melalui Internet KBI, 2008 : 1813. World Wide Web bukanlah merupakan sinonim Internet, tetapi merupakan bagian dari Internet http:www.techterms.com. Berkaitan dengan World Wide Web, ada beberapa istilah penting yang perlu diketahui, diantaranya : a. Home Page Home page adalah laman web, yakni halaman utama dari suatu situs web yang menjadi titik awal akses situs tersebut. b. Web Portal Web Portal adalah situs web penyedia berbagai macam jenis layanan, seperti email, berita, hiburan, informasi, dan lain sebagainya. c. Web Server Web Server adalah suatu program dan juga mesin yang menjalankan program yang mengerti protokol HTTP dan dapat menanggapi permintaan- Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. permintaan dari web browser yang menggunakan protokol tersebut http:www.total.or.id. d. URL Uniform Resource Locator URL adalah sintaksis dan semantik perumusan informasi pengalamatan dan pengaksesan resource via Internet rfc1738. Berikut adalah sebuah contoh URL dan anatominya : Gambar 2.2 Anatomi URL Sumber : http:cscis12.dce.harvard.edu

2.4. Search Engine Mesin Pencari